Latihan Soal PTS PAS Mata Pelajaran PPKN untuk Kelas 7 SMP MTs dengan Pembahasan

- 3 Maret 2023, 08:24 WIB
Ilustrasi kunci jawaban soal PTS PAS PPKN.
Ilustrasi kunci jawaban soal PTS PAS PPKN. /Pexels/Dom. J

RINGTIMES BALI – Halo Adik-adik kelas 7 SMP MTs, berikut merupakan kunci jawaban soal PTS PAS PPKN yang dapat dijadikan materi belajar.

Inilah kunci jawaban soal PTS PAS PPKN yang telah disesuaikan dengan Kurikulum Merdeka.

Adapun kunci jawaban soal PTS PAS PPKN kelas 7 SMP MTs ini dapat dijadikan sebagai alternatif dalam menjawab pertanyaan serupa.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 SMP Halaman 117 118 Tabel 5.4 Nilai Kepemudaan

Simak kunci jawaban soal PTS PAS PPKN kelas 7 SMP MTs sesuai Kurikulum Merdeka, yang dilansir dari kanal Youtube Seribu Satu Ide berikut ini:

1. Beberapa suku kecil seperti Mentawai, Enggano, Kubu, dan Sakai di Sumatra hingga orang Tomuna di Pulau Muna Sulawesi Tenggara termasuk ke dalam ras…

A. Mongoloid Asiatik

B. Kaukasoid

C. Melanosoid Papua

D. Weddoid

Jawaban: D

Pembahasan: Ras Weddoid adalah gelombang migrasi yang kedua dengan ciri-ciri fisik berkulit hitam dan berambut keriting

2. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika sudah ada jauh sebelum berdirinya negara Indonesia. Bhinneka Tunggal Ika dalam Kakawih Soetasoma menggambarkan keberagaman agama pada masyarakat masa itu. Konteks yang disebut masyarakat pada masa itu pada penjelasan tersebut menunju pada masyarakat…

A. Indonesia yang sangat beragam

B. Kerajaan Majapahit

C. Di seluruh dunua

D. Asli Indonesia

Jawaban: B

Pembahasan: Kitab Soetasoma merupakan benda peninggalan sejarah yang berupa karya sastra dikarang oleh Mpu Tantular

Baca Juga: Peran Budi Utomo dalam Kebangkitan Nasional, Kunci Jawaban PKN Kelas 8 SMP Halaman 81

3. Bhinneka Tunggal Ika adalah semboyan yang sangat cocok dengan kenyataan faktual bangsa Indonesia. Semboyan ini menunjukkan bahwa Indonesia merupakan negara…

A. Dengan kekayaan alam yang melimpah

B. Kepulauan dengan penduduk padat

C. Yang luas dan masyarakatnya sangat banyak

D. Kesatuan dengan masyarakat yang beragam

Jawaban: D

Pembahasan: Indonesia memiliki keragaman budaya namun tetap menjunjung tinggi pesatuan dan kesatuan

4. Berikut pernyataan yang tidak tepat tentang alasan Bhinneka Tunggal Ika menjadi semboyan Negara Indonesia adalah karena…

A. Menuntun rakyat Indonesia untuk meraih cita-cita dan tujuan

B. Mengandung tuntutan persatuan dan semangat bersatu dalam keberagaman

C. Menegaskan status bangsa Indonesia sebagai bangsa yang homogen

D. Mengarahkan bangsa Indonesia untuk menghormati perbedaan

Jawaban: C

Pembahasan: Indonesia terdiri dari beragam budaya sehingga termasuk bangsa yang heterogen

Baca Juga: Pembahasan Kunci Jawaban Tema 5 Kelas 3 Halaman 177: Apa Saja yang Termasuk Kegiatan Menghemat Energi?

Demikian kunci jawaban soal PTS PAS PPKN untuk siswa-siswi kelas 7 SMP MTs ini disajikan. Selamat belajar.

Disclaimer: Kunci jawaban ini bersifat terbuka, pembahasan dalam soal tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban. Siswa dapat melakukan eksplorasi sendiri dibantu pengajar.***

 

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x