Simak Pembahasan Kunci Jawaban Soal PTS PAS PPKN untuk Kelas 7 SMP MTs

- 3 Maret 2023, 08:00 WIB
Ilustrasi kunci jawaban soal PTS PAS PPKN untuk kelas 7 SMP MTs.
Ilustrasi kunci jawaban soal PTS PAS PPKN untuk kelas 7 SMP MTs. /PEXELS/Enzo Munoz

RINGTIMES BALI – Hai semua, apakah sudah siap menghadapi ujian tengah semester maupun ujian akhir sekolah? Berikut merupakan kunci jawaban soal PTS PAS PPKN untuk kelas 7 SMP MTs.

Adapun kunci jawaban soal PTS PAS PPKN dalam artikel ini telah disesuaikan dengan Kurikulum Merdeka sebagai bahan belajar Adik-adik semua.

Adik-adik juga dapat menjadikan kunci jawaban soal PTS PAS PPKN ini sebagai materi belajar sebelum menghadapi ujian sekolah.

Simak kunci jawaban soal PTS PAS PPKN kelas 7 SMP MTs sesuai Kurikulum Merdeka, yang dilansir dari kanal Youtube Seribu Satu Ide berikut ini:

Baca Juga: Uji Kompetensi Bab 5: Harmoni Keberagaman Masyarakat Indonesia, Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 145-146

1. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika dapat kita jumpai pada lambang negara Indonesia, yaitu…

A. UUD 1945

B. Garuda Pancasila

C. Pancasila

D. Perisai

Jawaban: B

Pembahasan: Semboyan Bhinneka Tunggal Ika memiliki makna dalam perbedaan, tetap bersatu jua

2. Upacara mengantarkan jenazah untuk disimpan dalam gua di dinding tebing yang tinggi di Sulawesi disebut…

A. Upacara Tiwah

B. Ngaben

C. Upacara Rambu Solo

D. Seren Taun

Jawaban: C

Pembahasan: Upacara Rambu Solo merupakan bentuk penghormatan terakhir kepada orang yang telah meninggal

Baca Juga: Pembahasan Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 3 Halaman 138-139: Sebutkan Fungsi Briket!

3. Hambatan dalam mewujudkan sikap persatuan dan kesatuan, antara lain..

A. Agama yang berbeda-beda

B. Adat istiadat yang tidak sama

C. Suku yang beraneka ragam

D. Mementingkan golongan sendiri

Jawaban: D

Pembahasan: Salah satu penyebab terjadinya perpecahan adalah sikap mementingkan golongan sendiri

4. Wilayah Indonesia terdiri dari ribuan pulau yang tersebar dan menjadi tempat berdiamnya penduduk dengan ragam suku bangsa, bahasa, budaya, agama, dan adat istiadat. Arti penting keberagaman suku, ras, agama, dan antargolongan bagi bangsa Indonesia antara lain…

A. Penyebab konflik antarsuku, agama, ras, dan antargolongan

B. Keberagaman bangsa yang sangat berharga untuk mencapai tujuan

C. Penyebab maraknya aksi demonstrasi memperjuangkan hak masyarakat

D. Keberagaman merupakan masalah biasa yang tidak perlu dibahas

Jawaban: B

Pembahasan: Keberagaman Indonesia menjadikan Indonesia negara yang kaya akan budaya sehingga sangat berharga untuk tetap dijaga kelestariannya

Baca Juga: Ayo Berlatih Pembahasan Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 3 Halaman 141 142: Pukul Berapa Briket Akan Habis?

Itulah pemaparan kunci jawaban soal PTS PAS PPKN untuk siswa-siswi kelas 7 SMP MTs. Selamat belajar.

Disclaimer: Kunci jawaban ini bersifat terbuka, pembahasan dalam soal tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban. Siswa dapat melakukan eksplorasi sendiri dibantu pengajar.*** 

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x