Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 27 Gaya Lorentz, Soal Latihan Ayo Kita Selesaikan

- 22 Desember 2022, 21:00 WIB
Simak kunci jawaban IPA kelas 9 SMP/MTs halaman 27 Ayo Kita Selesaikan soal latihan Gaya Lorentz Ayo Kita Selesaikan Bab 6.
Simak kunci jawaban IPA kelas 9 SMP/MTs halaman 27 Ayo Kita Selesaikan soal latihan Gaya Lorentz Ayo Kita Selesaikan Bab 6. /unsplash.com

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan soal dan kunci jawaban IPA kelas 9 SMP/MTs halaman 27 Ayo Kita Selesaikan soal latihan gaya lorentz. Simak dengan seksama ya teman-teman.

Gunanya pembahasan soal dan kunci jawaban IPA kelas 9 ini untuk membahas soal halaman 27 secara rinci dan jelas. Plus dilengkapi dengan pembahasan.

Artikel pembahasan soal dan kunci jawaban IPA kelas 9 dapat digunakan sebagai media pembelajaran memahami materi Bab 6 Teori Dasar Kemagnetan semester 2.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 SMP Halaman 129 Daftar Pertanyaan, Komitmen Kebangsaan Tokoh Perumus Dasar Negara

Berikut pembahasan soal dan kunci jawaban IPA kelas 9 dengan dipandu oleh alumni Pendidikan Fisika Universitas Kanjuruhan Malang, Riski Endah Setyawati, S.Pd, dan dilansir dari Buku Kemdikbud Kurikulum 2013 Edisi Terbaru.

Ayo Kita Selesaikan: Soal Latihan gaya lorentz

Note: perhatikan simbol ^ dibaca pangkat.

1. Sebuah kawat penghantar memiliki panjang 12 m tegak lurus berada dalam sebuah medan magnet sebesar 90 tesla. Jika kuat arus listrik yang mengalir pada kawat sebesar 0,02 mA, berapakah besar gaya Lorentz-nya?

Pembahasan:
Diketahui:
Medan magnet (B) = 90 tesla
Panjang kawat (L) = 12 meter
Arus listrik (I) = 0,02 mA = 2.10^-5

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 106, Pertanyaan Telaah Teks Pujian dan Kritik

Ditanya: besar gaya Lorentz (F)

Dijawab:
F = B x I x L
= 90 x 2.10^-5 x 12
= 216.10^-4
= 2,16.10^-2

Jadi besar gaya Lorentz-nya adalah 2,16.10^-2.

2. Jika gaya Lorentz yang dialami sebuah kawat penghantar yang panjangnya 5 m adalah 1 N dan arus yang mengalir pada kawat sebesar 2 mA, berapakah besar medan magnet yang dialami kawat penghantar tersebut?

Pembahasan:
Diketahui:
Gaya Lorentz (F) = 1 N
L = 5 m
I = 2 mA = 2.10^-3 A

Ditanya: Besar medan magnet (B)

Dijawab:
B = F/IxL
= 1/2.10^-3 x 5
= 100 Tesla

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 89, Menjawab Pertanyaan setelah Membaca Teks Tanggapan

Jadi besar medan magnet yang dialami kawat penghantar tersebut adalah 100 Tesla.

3. Ke manakah arah gaya Lorentz, jika:
a. arah arus ke sumbu z dan arah medan magnet ke sumbu y.
Jawab: arah gaya Lorentz ke arah sumbu x negatif (-x).

b. arah arus ke sumbu –y dan arah medan magnet ke sumbu x.
Jawab: arah gaya Lorentz ke arah sumbu z positif (z).

Sekian kunci jawaban IPA kelas 9 halaman 27 Ayo Kita Selesaikan soal latihan gaya lorentz dan pembahasannya. Selamat dan semangat belajar.

Disclaimer: Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban, bersifat terbuka, dan disajikan dengan tujuan untuk membantu para orang tua dalam membimbing anak selama belajar.***

Editor: Dian Effendi

Sumber: Buku Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x