Soal PTS PKN Kelas 5 Semester 1 Tahun 2022 Terbaru, Lengkap dengan Kunci Jawaban

- 11 September 2022, 21:53 WIB
Soal PTS PKN Kelas 5 Semester 1 Tahun 2022 Terbaru
Soal PTS PKN Kelas 5 Semester 1 Tahun 2022 Terbaru /PIXABAY/toodlingstudio

RINGTIMES BALI - Salam semangat belajar adik-adik. Yuk simak latihan soal PTS untuk kelas 5 SD MI semester 1 tahun 2022 berikut.

Kali ini kita akan membahas contoh soal PTS mata pelajaran PKN kelas 5 semester 1 tahun 2022.

Pembahasan soal dan kunci jawaban ini bisa adik-adik gunakan sebagai referensi belajar sebelum mengikuti ujian.

Baca Juga: Soal UTS PTS PAI Kelas 8 Semester 1 Terbaru 2022 dengan Kunci Jawaban, Full Pembahasan

Berikut beberapa soal dari kanal Seribu Satu Ide dengan pembahasan dipandu alumni Pendidikan PKN - UMM, Kunti Nur Afifah:

1. Beriman kepada Tuhan Yang maha Esa sesuai dengan ... yang dianutnya
a, agama dan keyakinan
b. agama dan budaya
c. agama dan sosial
d. agama  dan komunikasi

pembahasan : Kita harus beriman kepada Tuhan sesuai agama dan keyakinan masing-masing
jawaban: A

2. Bermusyawarah dalam pemilihan ketuaRT/RW sesuai dengan Pancasila dari lambang...
a. gambar bintang
b. gambar rantai
c. gambar pohon beringin
d. gambar kepala banteng

pembahasan : Musyawarah sesuai dengan sila berlambang kepala banteng
jawaban: D

Baca Juga: Soal UTS PTS PAI Kelas 9 Semester 1 Terbaru 2022 dengan Kunci Jawaban, Full Pembahasan

3. Setiap individu mempunyai rasa tanggung jawab terhadap...
a. diri sendiri, orang lain
b. masyarakat, warga negara
c. diri sendiri, keluarga, masyarakat, bangsa dan negara
d. bangsa dan negara, orang tua

pembahasan : kita memiliki tanggung jawab terhadap diri sendiri, keluarga, masyarakat, bangsa dan negara
jawaban: C

4. Memperlakukan seseorang atau kelompok (biasanya minoritas) secara berbeda berdasarkan karakteristik seperti asal, ras, negara, agama atau keyakinan, politik, kebiasaan sosial, jenis kelamin, bahasa dan usia adalah pengertian dari...
a. inovasi
b. sosialisasi
c. konfirmasi
d. diskriminasi

pembahasan : Diskriminasi adalah memperlakukan seseorang secara berbeda terutama karena ia termasuk golongan minoritas.
jawaban; D

5. Keadaan wajib menanggung segala sesuatu disebut...
a. kerukunan
b. sopan santun
c. kepercayaan
d. tanggung jawab

pembahasan : tanggung jawab berarti kewajiban menanggung segala hal
jawaban: D

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 5 Halaman 65, Ayo Berdiskusi Teks Siklus Air dan Bencana Kekeringan

6. Di dalam pengambilan keputusan harus mementingkan kepentingan...
a. pribadi
b. bersama
c. kekeluargaan
d. teman dekat kita

pembahasan : Saat mengambil keputusan harus mengutamakan kepentingan bersama
Jawaban: B

7. Berikut ini merupakan sikap dalam musyawarah kecuali...
a. menghargai pendapat orang lain
b. tidak mencela pendapat orang lain
c. memaksakan kehendak kepada orang lain
d. tidak memotong pembicaraan orang lain

pembahasan : kita tidak boleh memaksakan kehendak saat musyawarah
jawaban : C

8. Berikut ini yang bukan kewajiban siswa di sekolah adalah...
a. mematuhi tata tertib sekolha
b. mengerjakan tugas dari guru
c. mendapat pendidikan
d. mengotori kelas

pembahasan : mengotori kelas adalah perbuatan buruk dan tidak boleh dilakukan siswa
jawaban: D

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 26-27 Kegiatan 3, Latihan Kebahasaan Kata Tugas 15

9. Contoh tanggung jawab di lingkungan masyarakat adalah...
a. berdiskusi dengan teman saat kerja kelompok
b. melakukan tawuran di dalam bis kota
c. tidak mencoret-coret tembok
d. membuang sampah di sungai

pembahasan : di lingkungan masyarakat kita bertanggung jawab menjaga lingkungan salah satunya dengan tidak mencoret-coret tembok
jawaban: C

10. Berikut ini yang bukan termasuk wujud dari pengamalan pancasila sila kelima adalah...
a. suka bekerja keras
b. mengembangkan sikap hormat menghormati
c. menghormati hak orang lain
d. suka memberi pertolongan

pembahasan : mengembangkan sikap hormat menghormati adalah pengamalan sila kedua
jawaban: B

Itulah beberapa soal yang bisa dipelajari untuk memudahkan persiapan siswa menghadapi ujian.

Disclaimer :

- Artikel ini dibuat dan disajikan untuk membantu latihan siswa sebelum menghadapi ujian.

- Artikel ini hanya sebagai latihan dan tidak menjamin soal akan muncul saat ujian.

- Artikel ini tidak menjamin kebenaran jawaban 100 persen.***

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah