PKN Kelas 10 Halaman 74, Menjelaskan Sistem Pertahanan dan Keamanan yang Dikembangkan oleh Indonesia

- 1 September 2022, 07:10 WIB
Pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 74
Pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 74 /Buku paket PKN kelas 10//Buku.kemdikbud.go.id/

RINGTIMES BALI – Berikut pembahasan soal mata pelajaran PKN atau Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk para siswa kelas 10 halaman 74.

Pembahasan soal ini memiliki tujuan untuk membantu para siswa kelas 10 yang akan belajar secara mandiri mata pelajaran PKN.

Sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik dan dipandu oleh alumni Pendidikan PKN UMM, Kunti Nur Afifah, S.Pd, inilah pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 74.

Menjelaskan Sistem Pertahanan dan Keamanan yang Dikembangkan oleh Indonesia

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 44, Negara yang Berbatasan Langsung dengan Wilayah Daratan dan Lautan Indonesia

Pertahanan dan kemananan negara Indonesia pada dasarnya merupakan tanggung jawab seluruh warga negara Indonesia.

Pertahanan dan kemananan negara Indonesia telah diatur dalam UUD tahun 1945.

UUD tahun 1945 menegaskan bahwa usaha pertahanan dan keamanan negara dilaksanakan dengan menggunakan sistem pertahanan dan kemananan rakyat semesta.

Atau dikenal dengan sishankamrata.

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 37, Pertanyaan tentang Wilayah Negara Republik Indonesia

Sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta pada hakihatnya adalah segala upaya untuk menjaga pertahanan dan kemananan negara.

Dengan seluruh rakyat dan segenap sumber daya nasional, sarana dan prasarana nasional, serta seluruh wilayah negara sebagai satu kesatuan pertahanan yang utuh dan menyeluruh.

Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa sishankamrata, sistem penyelenggaraannya didasarkan pada kesadaran akan hak dan kewajiban seluruh warga negara.

Kemudian keyakinan akan kekuatan sendiri untuk mempertahankan kelangsungan hidup bangsa dan negara Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil, dan makmur.

Baca Juga: Pembahasan Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 53-54 Kegiatan 1, Memahami Isi Teks Eksposisi Lisan

Adapun untuk ciri-ciri sishankamrata yaitu sebagai berikut.

1. Kerakyatan, maksudnya adalah pelaksanaan pertahanan dan keamanan negara diabdikan oleh seluruh rakyat demi kepentingan bersama.

2. Kesemestaan, maksudnya adalah semua semua sumber daya nasional didayagunakan bagi upaya pertahanan nasional.

3. Kewilayahan, maksudnya adalah kekuatan pertahanan dilaksanakan secara menyebar dan menyeluruh di seluruh wilayah negara Indonesia, sesuai dengan kondisi geografis Indonesia sebagai negara kepulauan.

Baca Juga: Pembahasan IPA Kelas 10 Halaman 51-53 Kurikulum Merdeka, Pilihlah Pernyataan yang Benar Tentang Virus

Itulah pembahasan soal mata pelajaran PKN untuk siswa dan siswi kelas 10 halaman 74 mengenai sistem pertahanan dan keamanan yang dikembangkan oleh Indonesia.

Disclaimer: Artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah