Laporan Percobaan Membuat Pelangi, Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 27, 28 Terbaru 2022

- 11 Agustus 2022, 08:04 WIB
Buatlah teks laporan percobaan membuat pelangi dalam bentuk uraian paragraf. Kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 27-28 terbaru.
Buatlah teks laporan percobaan membuat pelangi dalam bentuk uraian paragraf. Kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 27-28 terbaru. /Tangkap layar buku Bahasa Indonesia kelas 9/buku.kemdikbud.go.id

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 27, 28 terbaru 2022. Buatlah teks laporan percobaan membuat pelangi dalam bentuk uraian paragraf.

Halo adik-adik pelajar, kali ini kami akan membantu kalian belajar dengan membagikan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 SMP MTs halaman 27 sampai 28, Laporan Percobaan Membuat Pelangi.

Adanya kunci jawaban buku paket Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 27-28 Kurikulum 2013 ini diharapkan dapat membantu kalian dalam menyusun laporan percobaan dengan baik.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 57, Proyek 1

Dilansir dari Buku Kemdikbud Bahasa Indonesia kelas 9 yang dibahas oleh Muhammad Khusaini, S.Pd., (alumni Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - Unmuh Jember) pada Rabu, 10 Agustus 2022, berikut pembahasan lengkapnya.

Halaman 27-28

Laporan Percobaan Membuat Pelangi

Dengan eksperimen “Membuat Pelangi”, kamu akan memahami bagaimana pelangi terbentuk sebab kamu akan membuatnya sendiri.

Pelangi sangat indah dan menakjubkan untuk dilihat. Melihat 7 garis warna lengkung di langit membuat anak-anak takjub bagaimana itu terjadi dan apa penyebabnya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 54, Notasi Ilmiah

Kamu akan membuat adikmu takjub dengan melakukan percobaan sederhana ini di rumah. Kamu berlatih membuat laporan percobaan.

Bahan

Untuk membuat pelangi, kamu memerlukan bahan-bahan berikut:

• Air

• Kaca

• Gunting

• Ruang gelap

• Senter

Baca Juga: Kunci Jawaban Prakarya Kelas 9 Halaman 23 LK 3 Tabel Motif Ukiran Kayu, Nama, dan Makna Simbolis

Prosedur

Letakkan gelas berisi air di atas meja dan tempatkan kaca ke dalam gelas secara serong. Buatlah ruangan benar-benar gelap. Tutup semua tirai dan lubang yang memungkinkan cahaya masuk.

Sorotkan cahaya senter ke kaca dalam gelas. Perhatikan pelangi yang muncul dari sudut kaca. Sesuaikan sudut kaca semaumu!

Buatlah teks laporan dari percobaan membuat pelangi ini dalam bentuk uraian paragraf. Gunakan bahasamu sendiri sesuai apa yang kamu pahami tentang percobaan membuat pelangi!

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 51 52, Kegiatan 2 Penulisan Notasi Ilmiah

Hasil

Berdasarkan percobaan yang telah dilakukan, kita memperoleh hasil bahwa pelangi yang muncul dari sudut kaca memiliki tujuh warna yaitu merah, jingga, kuning, hijau, biru, nila, dan ungu.

Berbagai warna tersebut terbentuk karena adanya pembiasan cahaya.

Sebagaimana disebutkan dalam prosedur, cara untuk mendapatkan hasil berupa warna pelangi dari sudut kaca yaitu dengan langkah-langkah sebagai berikut:

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 45 46, Pangkat Nol, Negatif, dan Bentuk Akar

1. Meletakkan gelas berisi air di atas meja dengan permukaan datar
2. Tempatkan kaca ke dalam gelas secara serong atau miring.
3. Pastikan ruangan benar-benar dalam kondisi gelap, sehingga tidak ada cahaya yang masuk.
4. Sorotkan cahaya senter hingga mengenai kaca dalam gelas.
5. Muncul pelangi dari sudut kaca
6. Sesuaikan sudut kaca sesuai keinginan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Prakarya Kelas 9 Halaman 6 LK 1, Tabel Kerajinan Bahan Keras Nusantara Terlengkap 2022

Itulah kunci jawaban buku paket Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 27-28 full pembahasan lengkap tentang laporan percobaan membuat pelangi.

Semoga dapat dipahami.

Disclaimer: Artikel ini berisi pembahasan kunci jawaban yang eksploratif dan tidak bersifat mutlak.

Pembahasan ini ditulis untuk membantu siswa dalam memahami materi.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Buku Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x