Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 9 Halaman 54 Bagian F Uji Kompetensi Musik Terlengkap 2022

- 7 Agustus 2022, 11:51 WIB
 Unsur-unsur apa saja yang harus dipersiapkan untuk sebuah penampilan vokal, kunci jawaban Seni Budaya kelas 9 halaman 54 Uji Kompetensi.
Unsur-unsur apa saja yang harus dipersiapkan untuk sebuah penampilan vokal, kunci jawaban Seni Budaya kelas 9 halaman 54 Uji Kompetensi. /Tangkap layar buku Seni Budaya kelas 9/buku.kemdikbud.go.id

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan kunci jawaban buku paket Seni Budaya kelas 9 halaman 54 Uji Kompetensi Pengetahuan materi seni musik terlengkap 2022.

Halo adik-adik, kali ini kami akan membantu kalian belajar dengan membagikan kunci jawaban 3 soal Uji Kompetensi Seni Budaya kelas 9 halaman 54 Kurikulum 2013 bagian F Pengetahuan.

Adanya pembahasan lengkap kunci jawaban buku paket Seni Budaya kelas 9 halaman 54 ini diharapkan dapat membantu kalian dalam memahami materi seni musik dengan baik.

Baca Juga: Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 9 Halaman 53, Judul Lagu, Nama Penyanyi, dan Cara Improvisasi

Dilansir dari buku Kemdikbud Seni Budaya kelas 9 yang dibahas oleh Suci Annisa Caroline, S.S (alumni Sastra Indonesia - UNEJ) pada Minggu, 7 Agustus 2022 berikut pembahasan lengkapnya.

Halaman 54

F. Uji Kompetensi

Pengetahuan

Jelaskanlah dengan tepat pertanyaan berikut ini!

Baca Juga: Rangkuman Seni Budaya Kelas 9 Bab 2 Materi Patung Terlengkap 2022

1. Unsur-unsur apa saja yang harus dipersiapkan untuk sebuah penampilan vokal solo/tunggal yang baik?

Jawab: Sikap, pernapasan, artikulasi, resonansi, ekspresi, gerakan tubuh, kostum

2. Bagaimanakah cara berlatih vokal untuk dapat membiasakan penggunaan teknik vokal yang baik?

Jawab: Membiasakan untuk olah vokal, mulai artikulasi, pernapasan, phrasering, sikap badan, resonansi, vibrato, intonasi, dan improvisasi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 9 Halaman 35, Sebutkan Tiga Bahan Lunak dalam Berkarya Seni Patung

- Artikulasi: cara pengucapan huruf dan kata dengan benar dan jelas

- Pernapasan: disarankan menggunakan diafragma agar suara stabil

- Phrasering: pemenggalan kalimat, kata, atau suku kata dalam lirik agar tidak rancu

- Sikap badan: sesuai tema lagu namun jangan sampai mengganggu saluran pernapasan

- Resonansi: memanfaatkan getaran pada organ pernapasan

Baca Juga: Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 9 Halaman 35 Uji Kompetensi Pengetahuan Materi Patung Terlengkap 2022

- Vibrato: menyajikan suara yang bergetar dengan teratur

- Intonasi: tinggi rendah nada harus tepat

- Improvisasi: Perubahan irama lagu agar lebih indah dengan menambah melodi atau yang lainnya tanpa merubah nada dasar

3. Bagian apa saja pada sebuah lagu yang dapat diimprovisasi?

Jawab: 1. Ritmis

Perubahan dalam irama lagu, misalnya lagu yang diciptakan dalam irama pop divariasikan dengan cara dibawakan dengan iringan irama jazz atau dangdut.

Baca Juga: Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 9 Halaman 27 29 Materi Patung Kurikulum 2013

2. Melodis

Biasanya berupa penambahan nada dengan jarak nada yang berdekatan.

3. Dinamika

Perubahan bunyi keras dan lembut pada bagian lagu sesuai dengan kesan yang akan disampaikan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 9 Halaman 29, Lokasi Patung, Metode Subtraktif Adiktif, dan Fungsi

Itulah kunci jawaban Seni Budaya kelas 9 halaman 54 full pembahasan terlengkap 2022.

Semoga dapat dipahami.

Disclaimer: Artikel ini berisi pembahasan kunci jawaban yang eksploratif dan tidak bersifat mutlak.

Pembahasan ini ditulis untuk membantu siswa memahami materi.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Buku Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x