Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 15 16, Melengkapi Gambar Organ-organ Penyusun Sistem Reproduksi Perempuan

- 16 Juli 2022, 11:00 WIB
Kunci jawaban untuk mata pelajaran IPA kelas 9 halaman 15
Kunci jawaban untuk mata pelajaran IPA kelas 9 halaman 15 /Buku paket IPA kelas 9/Buku.kemdikbud.go.id/

RINGTIMES BALI – Berikut kunci jawaban untuk mata pelajaran IPA atau Ilmu Pengetahuan Alam kelas 9 halaman 15 16.

Dengan adanya kunci jawaban ini, diharapkan dapat membantu para siswa kelas 9 ketika belajar mata pelajaran IPA di rumah secara mandiri.

Sebelum menuju kunci jawaban, bukalah buku paket IPA kelas 9 milik kalian dan amati soal di halaman 15 16.

Inilah kunci jawaban IPA kelas 9 halaman 15 16, sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik dan dipandu oleh alumni Pendidikan IPA IAIN Jember, Sevie Safitri Rosalina, S.Pd.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 76. Aktivitas Kelompok: Deskripsi Sebaran Penduduk Australia, Lengkap 2022

Aktivitas 1.2 Melengkapi Gambar Organ-organ Penyusun Sistem Reproduksi Perempuan

Coba perhatikan dan pahami keterangan organ-organ penyusun sistem reproduksi perempuan yang terdapat pada Tabel 1.3!

Kemudian, perhatikan Gambar 1.6 tentang struktur organ penyusun sistem reproduksi pada perempuan dan lengkapilah nama organ-organ tersebut sesuai dengan keterangan pada Tabel 1.3!

Kunci jawaban untuk mata pelajaran IPA kelas 9 halaman 15 16
Kunci jawaban untuk mata pelajaran IPA kelas 9 halaman 15 16

Jawaban: inilah organ-organ penyusun sistem reproduksi pada perempuan yang terdapat pada gambar di atas.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 12 Semester 1 Ayo Kita Cari Tahu Tabel 1.2, Nama Zat dan Fungsi

1. Ovarium atau struktur berbentuk seperti telur yang berjumlah dua buah dan letaknya di samping kanan serta kiri rahim.

2. Tuba fallopii atau saluran dengan panjang kurang lebih 10 cm yang menghubungkan ovarium dengan rahim atau uterus.

3. Infundibulum atau struktur yang berbentuk seperti corong dan merupakan ujung dari tuba fallopii.

4. Uterus atau rahim adalah struktur yang berbentuk seperti buah pir.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP Halaman 13 Terbaru, Menyimpulkan Informasi Laporan Percobaan

5. Endometrim atau lapisan yang membatasi rongga rahim dan meluruh saat menstruasi.

6. Serviks atau struktur rahim bagian bawah yang menyempit dan membuka ke arah vagina.

7. Vagina atau saluran yang menghubungkan lingkungan luar dengan rahim, saluran yang mengalirnya darah menstruasi, dan saluran keluarnya bayi.

Itulah kunci jawaban untuk mata pelajaran IPA kelas 9 halaman 15 16 mengenai organ-organ penyusun sistem reproduksi perempuan.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 12, Zat-zat yang Terkandung dalam Cairan yang Dihasilkan Vesikula Seminalis

Tetap semangat belajar dan mengerjakan tugas yang diberikan oleh bapak maupun ibu guru.

Disclaimer: artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Sevie Safitri Rosalina

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah