Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 43, Aktivitas 2.3 Pelaksanaan Norma di Sekolah dan Masyarakat Sekitar

- 7 Juli 2022, 14:20 WIB
Ilustrasi kunci jawaban PKN Kelas 7 SMP MTs Halaman 43 Aktivitas 2.3 Pelaksanaan Norma di Sekolah dan Masyarakat Sekitar.
Ilustrasi kunci jawaban PKN Kelas 7 SMP MTs Halaman 43 Aktivitas 2.3 Pelaksanaan Norma di Sekolah dan Masyarakat Sekitar. /Pexels.com/lilartsy

RINGTIMES BALI - Artikel ini menyajikan kunci jawaban PKN kelas 7 SMP MTs, halaman 43 Aktivitas 2.3: Pelaksanaan norma di sekolah dan masyarakat sekitar.

Soal dan kunci jawaban PKN dalam artikel ini, dimaksudkan sebagai bahan referensi dan evaluasi belajar bagi siswa kelas 7 SMP MTs.

Selain itu, kunci jawaban PKN berikut ini, diharapkan dapat membantu proses belajar adik-adik kelas 7 SMP MTs.

Artikel kunci jawaban ini mengacu pada Buku Teks PKN kelas 7 SMP MTs Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017, yang dilansir dari laman Buku Kemdikbud.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 38, Aktivitas 2.1 Norma Kesusilaan di Lingkungan Sekolah

Sajian kunci jawaban dalam artikel ini, dipandu oleh Kunti Nur Afifah S.Pd Alumni Prodi Pendidikan Kewarganegaraan Universitas Muhammadiyah Malang.

Berikut soal dan kunci jawaban selengkapnya :

Aktivitas 2.3

1. Amatilah pelaksanaan norma agama yang ada di dalam lingkungan sekolah dan masyarakat sekitar kalian.

2. Carilah norma kesusilaan, norma kesopanan termasuk kebiasaan dan adat istiadat yang sesuai dengan norma agama.

Misalkan tata cara apabila bertamu ke rumah orang, menerima telpon, adat upacara kematian, dan sebagainya.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPAS Kelas 4 Halaman 42 Benda Padat Bab 2 Wujud Zat dan Perubahannya Kurikulum Merdeka 2022

3. Buatlah laporan singkat dari hasil pengamatan pelaksanaan norma dalam lingkungan sekolah dan masyarakat sekitar.

4. Sajikan di depan kelas hasil laporan kalian untuk mendapat tanggapan dari teman-teman di kelas.

Alternatif jawaban :

Laporan singkat hasil pengamatan pelaksanaan norma dalam lingkungan sekolah dan masyarakat sekitar

Pelaksanaan norma agama yang ada dalam lingkungan sekolah dan masyarakat sekitar tempat tinggal saya yakni sebagai berikut :

- Menghargai dan menghormati setiap perbedaan keyakinan, kepercayaan, dan agama baik di sekolah maupun lingkungan tempat tinggal.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 60 61, Menyimpulkan Unsur Cerpen Pohon Keramat

- Tidak menjadikan keyakinan, kepercayaan, dan agama sebagai bahan candaan.

- Berdoa sebelum memulai kegiatan belajar di sekolah, berdoa sebelum memulai kegiatan kerja bakti di lingkungan masyarakat.

- Menjaga kebersihan kelas dan lingkungan sekolah sebagai praktik keimanan di sekolah.

- Menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal sebagai praktik keimanan di lingkungan masyarakat.

- Tidak mengganggu teman saat sedang beribadah di sekolah, tidak mengganggu orang lain yang sedang melakukan ibadah di masjid/tempat peribadatan lainnya.

- Tidak mengonsumsi miras dan narkoba.

- Selalu berkata jujur kepada siapapun.

- Selalu berusaha menjalankan seluruh perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 Halaman 51 52 53 54 55 Subtema 1 Organ Gerak Hewan Terlengkap 2022

Norma kesusilaan dan norma kesopanan termasuk kebiasaan dan adat istiadat yang sesuai dengan norma agama :

Norma agama berasal dari Tuhan, pelanggarannya disebut dengan dosa.

Norma agama adalah peraturan hidup yang harus diterima oleh manusia sebagai perintah-Nya, larangan-Nya, dan segala bentuk ajaran yang bersumber dari Tuhan Yang Maha Esa.

Contoh norma agama di antaranya sebagai berikut :

- Harus melakukan sembahyang.

- Tidak boleh berbohong.

- Tidak boleh mencuri.

- Harus patuh terhadap orang tua.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPAS Kelas 4 Halaman 39 Volume Bab 2 Wujud Zat dan Perubahannya Kurikulum Merdeka 2022

- Tidak boleh membunuh.

- Harus rajin berdoa dalam segala situasi.

- Harus mengerjakan ibadah harian dengan tekun.

- Harus berpuasa.

Norma kesusilaan adalah peraturan hidup yang berasal dari suara hati sanubari manusia.

Pelanggaran norma kesusilaan adalah pelanggaran yang mengakibatkan penyelasan batin.

Norma kesusilaan bersifat umum/universal, dapat diterima oleh seluruh umat manusia.

Pelanggaran norma ini menyebabkan pengucilan secata fisik (diusir) atau batin (dijauhi).

Contoh norma kesusilaan antara lain :

- Tidak boleh mencuri milik orang lain.

- Harus berkata jujur.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 9 Halaman 8 dan 9, Collecting Information Dayu dan Siti

- Harus berbuat baik terhadap sesama manusia.

- Tidak boleh membunuh sesama manusia.

- Selalu bersikap jujur dan bertanggung jawab terhadap tugas dan pekerjaan.

- Harus bersabar dalam menghadapi cobaan hidup.

- Harus menghormati dan menghargai orang lain.

- Harus tolong menolong dalam hal kebaikan.

Norma kesopanan adalah norma yang timbul dan diadakan oleh masyarakat itu sendiri untuk mengatur pergaulan sehingga masing-masing anggota masyarakat saling menghormati.

Akibat dari pelanggaran terhadap norma ini adalah dicela sesamanya, karena sumber norma ini adalah keyakinan masyarakat itu sendiri.

Baca Juga: Kunci Jawaban Buku Tema 2 Kelas 5 SD MI Halaman 81 Subtema 2, Penyakit Pada Sistem Pernapasan

Hakikat norma kesopanan adalah kepantasan, kepatuhan, dan kebiasaan yang berlaku di dalam masyarakat.

Norma kesopanan sering disebut sopan santun, tata krama, dan adat istiadat.

Norma kesopanan tidak berlaku bagi seluruh masyarakat di dunia, namun hanya bersifat khusus dan hanya berlaku bagi segolongan masyarakat tertentu saja.

Apa yang dianggap sopan bagi segolongan masyarakat, mungkin bagi masyarakat lainnya tidak demikian.

Contoh norma kesopanan diantaranya adalah :

- Berilah tempat duduk terlebih dahulu untuk wanita di dalam kereta api, bus, dan lain-lain termasuk wanita yang sudah tua, wanita hamil, dan wanita yang sedang membawa bayi.

- Jangan makan sambil berbicara.

- Tidak meludah di sembarang tempat.

Baca Juga: Mengapa Kita Dianjurkan untuk Berjemur pada Pagi Hari, Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 69

- Orang yang lebih muda harus menghormati orang yang lebih tua, sebaliknya orang yang lebih tua harus mau menghargai orang yang lebih muda.

- Memberi atau menerima sesuatu dengan tangan kanan.

- Tidak buang air kecil di sembarang tempat.

- Berbicara sopan dan santun kepada orang lain.

- Berpakaian rapi dan sopan.

- Mengucapkan salam ketika masuk rumah dan ketika bertamu ke rumah teman/orang lain.

Disclaimer : Kunci jawaban dalam artikel ini bersifat terbuka, artinya siswa kelas 7 SMP MTs dapat mengeksplorasi atau mengembangkan jawaban.

Terkait kebenaran jawaban, tergantung penilaian dari bapak atau ibu guru pengampu mata pelajaran PKN di kelas masing-masing.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah