Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 2, Kedudukan Pancasila sebagai Dasar Negara dan Pandangan Hidup

- 23 Juni 2022, 06:01 WIB
Kunci jawaban untuk mata pelajaran PKN kelas 9 halaman 2
Kunci jawaban untuk mata pelajaran PKN kelas 9 halaman 2 /Buku paket PKN kelas 9/Buku.kemdikbud.go.id/

RINGTIMES BALI – Berikut kunci jawaban untuk mata pelajaran PKN atau Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 9 halaman 2.

Kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 2 ini, akan membahas mengenai kedudukan pancasila sebagai dasar negara dan pandangan hidup.

Namun sebelum menuju ke kunci jawaban, sebaiknya buka terlebih dahulu buku paket PKN kelas 9 milik kalian dan amati soal di halaman 2 dengan seksama.

Ayo kita amati kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 2, sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik dan dipandu oleh alumni Pendidikan PKN UMM, Kunti Nur Afifah, S.Pd.

Baca Juga: Ciri, Perbedaan Pembelahan Mitosis dan Meiosis, IPA Biologi kelas 9 SMP

Kedudukan Pancasila sebagai Dasar Negara

Pancasila sebagai dasar negara adalah suatu landasan kehidupan bagi negara atau menjadi tonggak berdirinya suatu negara.

Ibarat bangunan tanpa adanya pondasi maka akan roboh dan begitupun dengan negara tanpa adanya pancasila.

Pancasila sebagai dasar negara memiliki fungsi sebagai dasar kegiatan penyelenggaraan negara.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 9 Halaman 49 Semester 1 Sistem Reproduksi Manusia

Kemudian juga sebagai dasar partisipasi warga dalam mencapai tujuan bersama.

Selain itu juga sebagai dasar pergaulan antar warga negara, dan juga sebagai dasar dan sumber hukum nasional.

Kedudukan Pancasila sebagai Pandangan Hidup

Pancasila menjadi pandangan hidup berarti pancasila menjadi pedoman, pegangan, petunjuk hidup bangsa Indonesia.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 47 Semester 1 Sistem Reproduksi Manusia

Selain itu juga sebagai keyakinan dan tujuan hidup yang dicita-citakan bangsa Indonesia.

Pancasila sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia bersumber pada nilai-nilai religius dan akar budaya bangsa Indonesia yang diyakini mampu memandang dan memecahkan masalah secara tepat.

Adapun untuk manfaat pancasila sebagai pandangan hidup adalah dapat mengatasi berbagai konflik atau ketegangan sosial.

Kemudian menjadi sumber motivasi untuk dapat mewujudkan cita-cita, gagasan, dan ide-ide dalam kehidupan nyata.

Baca Juga: Panca Yama dan Nyama Brata, Kunci Jawaban Pendidikan Agama Hindu SMP Kelas 9 Halaman 77

Selain itu juga dapat menjadi penyemangat untuk berusaha mewujudkan nilai-nilai yang terkandung dalam ideologi itu sendiri.

Lalu untuk menjawab dan menghadapi perkembangan global serta menjadi sumber inspirasi bagi perjuangan selanjutnya.

Itulah kunci jawaban untuk mata pelajaran PKN kelas 9 halaman 2 mengenai kedudukan pancasila sebagai dasar negara dan sebagai pandangan hidup.

Disclaimer: artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah