Pembahasan PKN Kelas 12 Halaman 14, Tugas Mandiri 1.3: Perwujudan Hak dan Kewajiban Warga Negara

- 17 Juni 2022, 13:17 WIB
Ilustrasi pembahasan soal PKN Kelas 12 SMA MA halaman 12 Tugas Mandiri 1.3: Perwujudan Hak dan Kewajiban Warga Negara.
Ilustrasi pembahasan soal PKN Kelas 12 SMA MA halaman 12 Tugas Mandiri 1.3: Perwujudan Hak dan Kewajiban Warga Negara. /Pexels/Teguh Setiawan/

RINGTIMES BALI – Artikel ini menyajikan pembahasan soal PKN kelas 12 SMA MA halaman 14 Tugas Mandiri 1.3: Perwujudan Hak dan Kewajiban Warga Negara.

Sajian pembahasan soal PKN dalam artikel ini, dimaksudkan sebagai bahan referensi dan evaluasi belajar bagi siswa kelas 12 SMA MA.

Selain itu, pembahasan soal PKN berikut ini, diharapkan dapat membantu proses belajar adik-adik kelas 12 SMA MA.

Baca Juga: Pembahasan Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 34 35 Tugas 1, Kata Nomina dan Frasa Nomina

Artikel pembahasan soal ini mengacu pada Buku Teks PKN kelas 12 SMA MA Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017, yang dilansir dari laman Buku Kemdikbud.

Pembahasan soal dalam artikel ini dipandu oleh Kunti Nur Afifah, S.Pd Alumni Prodi PKN Universitas Muhammadiyah Malang.

Berikut soal dan pembahasannya :

Tugas Mandiri 1.3

Nah, setelah membaca uraian materi di atas (uraian pada buku adik-adik di halaman sebelumnya), identifikasi perwujudan hak dan kewajiban warga negara yang diatur dalam UUD NRI Tahun 1945.

Baca Juga: Soal PAT IPS Kelas 5 dan Kunci Jawaban 2022 Full Pembahasan Sesuai Kisi-kisi, Nilai Auto 100

Tuliskan hasil identifikasimu dalam tabel di bawah ini. Informasikan temuanmu kepada teman-teman yang lain.

Perwujudan Hak Warga Negara

1. Jenis hak warga negara : Pasal 6 ayat 1 UUD 1945, yang berbunyi "Presiden ialah orang Indonesia asli."

Pasal tersebut memberikan hak kepada setiap warga negara untuk mencalonkan diri menjadi presiden.

Contoh perwujudannya : Hal tersebut diwujudkan dengan adanya pemilihan presiden setiap lima tahun sekali.

2. Jenis hak warga negara : Pasal 27 ayat 1 UUD 1945, yang berbunyi "Setiap warga negara bersamaan dengan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan, wajib menjunjung hukum dan pemerintahan dengan tidak ada kecualinya."

Pasal tersebut memberikan hak kepada setiap warga negara untuk memperoleh keadilan hukum.

Baca Juga: Soal PAT IPS Kelas 5 dan Kunci Jawaban 2022 Full Pembahasan Sesuai Kisi-kisi, Nilai Auto 100

Contoh perwujudannya : Hal tersebut dibuktikan: meskipun masih belum sempurna, perlahan-lahan setiap warga negara akan mendapatkan keadilan hukum.

3. Jenis hak warga negara : Pasal 27 ayat 2 UUD 1945, yang berbunyi "Tiap-tiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan."

Pasal tersebut memberikan hak kepada setiap warga negara untuk mencari nafkah atau pekerjaan sesuai dengan kemampuannya.

Contoh perwujudannya : Adanya kesempatan yang sama bagi setiap warga negara untuk menjadi PNS maupun pekerjaan lainnya, melalui sistem seleksi yang telah ditetapkan oleh negara dan instansi/perusahaan tertentu.

4. Jenis hak warga negara : Pasal 28 UUD 1945, yang berbunyi "Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan tulisan, dan sebagainya ditetapkan dengan undang-undang."

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Halaman 119,Tabel 5.5 Sikap dan Perilaku

Pasal tersebut memberikan hak kepada setiap warga negara untuk menyampaikan pendapat dalam berbagai forum.

Contoh perwujudannya : Adanya proses pemilu, yang mana rakyat dapat mengeluarkan hak pilihnya atau suaranya untuk memilih calon-calon pemimpin.

Adanya berbagai macam organisasi kemasyarakatan, partai politik, komunitas-komunitas lainnya di dalam masyarakat.

Selan itu adanya kebebasan membuat unggahan di media sosial, melakukan demonstrasi, dan melakukan kegiatan jurnalistik yang dilindungi oleh hukum.

5. Jenis hak warga negara : Pasal 29 ayat 2 UUD 1945, yang berbunyi "Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduknya untuk memeluk agamanya masing-masing dan beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya."

Pasal tersebut memberikan hak kepada setiap warga negara untuk memeluk agamanya masing-masing.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 167, Uji Kompetensi 6.1

Contoh perwujudannya : Adanya bermacam-macam agama di Indonesia seperti Islam, Budha, Hindu, Kristen Protestan, Kristen Katolik, dan Konghuchu.

Perwujudan Kewajiban Warga Negara

1. Jenis kewajiban warga negara : Pasal 27 ayat 1 UUD 1945, yang berbunyi "Setiap warga negara wajib mematuhi hukum yang berlaku."

Contoh perwujudannya : Kewajiban tersebut harus ditaati oleh warga negara Indonesia, apabila terdapat pelanggaran akan dikenakan sanksi.

Misalnya, kewajiban memiliki SIM, memakai helm, dan memiliki kelengkapan persyaratan kondisi kendaraan yang memadai untuk dikemudikan.

Apabila terdapat ketidaksesuaian, maka akan dikenakan tilang.

Baca Juga: Soal UAS IPS Kelas 7 Semester 2 Disertai dengan Kunci Jawaban yang Lengkap

2. Jenis kewajiban warga negara : Pasal 23A UUD 1945, terkait kewajiban warga negara yang memenuhi syarat untuk membayar pajak.

Contoh perwujudannya : Adanya peraturan tentang kewajiban membayar pajak, maka setiap warga Indonesia harus membayar pajak.

Seperti pajak bumi dan bangunan, pajak kendaraan bermotor, pajak penghasilan, dan lain sebagainya.

Apabila tidak menjalankan kewajiban tersebut, maka akan dikenakan sanksi.

3. Jenis kewajiban warga negara : Pasal 27 ayat 3 UUD 1945, tentang kewajiban warga negara untuk membela negara.

Contoh perwujudannya : Bela negara diwujudkan dalam berbagai bidang kehidupan.

Misalnya bapak/ibu guru yang berdedikasi dalam mengajar, para murid yang sungguh-sungguh dalam belajar, atlet yang berlaga di berbagai kejuaraan baik tingkat nasional/internasional, dan lain-lain.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 9, 10, Mendaftar Ciri Penggunaan Bahasa pada Teks Deskripsi

4. Jenis kewajiban warga negara : Pasal 28 J ayat 1 UUD 1945, tentang kewajiban warga negara untuk menghormati hak-hak orang lain.

Contoh perwujudannya : Adanya norma-norma di masyarakat untuk mengatur hubungan antar warga.

5. Jenis kewajiban warga negara : Pasal 31 ayat 2 UUD 1945, tentang kewajiban warga negara untuk mengikuti pendidikan dasar.

Contoh perwujudannya : Setiap warga negara yang memenuhi syarat harus bersekolah sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Misalnya adanya kebijakan wajib belajar 12 tahun, adanya bantuan operasional sekolah, program siswa asuh sebaya, program KIP (Kartu Indonesia Pintar), dan lain sebagainya.

Disclaimer : Pembahasan soal dalam artikel ini bersifat terbuka, artinya siswa kelas 12 SMA MA dapat mengeksplorasi atau mengembangkan jawaban.

Terkait kebenaran jawaban, tergantung penilaian dari bapak atau ibu guru pengampu mata pelajaran PKN di kelas masing-masing.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah