Soal PAT IPA Kelas 4 Sesuai Kisi-kisi Semester 2 Terbaru 2022 Dilengkapi Kunci Jawaban

- 8 Juni 2022, 13:50 WIB
Ilustrasi, contoh soal PAT IPA Kelas 4 SD MI Semester 2 Kurikulum 2013 sesuai kisi-kisi terbaru dilengkapi dengan kunci jawaban dan pembahasan.
Ilustrasi, contoh soal PAT IPA Kelas 4 SD MI Semester 2 Kurikulum 2013 sesuai kisi-kisi terbaru dilengkapi dengan kunci jawaban dan pembahasan. /buku.kemdikbud.go.id/Cita-citaku/

RINGTIMES BALI – Halo adik-adik, berikut ini soal PAT IPA kelas 4 semester 2 tahun 2022 dilengkapi kunci jawaban.

Contoh soal PAT materi IPA untuk adik-adik kelas 4 SD MI ini telah disesuaikan dengan kurikulum 2013 dan kisi-kisi terbaru.

Adanya soal PAT dalam artikel ini, diharapkan dapat membantu adik-adik kelas 4 dalam belajar guna mempersiapkan diri menghadapi ujian IPA.

Melansir dari buku IPA kelas 4 dan kanal YouTube Satu Senenan, dengan pembahasan soal yang dipandu oleh Diana Zulfani, S.Pd. Alumni Prodi PGSD Universitas Terbuka.

Baca Juga: Soal PAT PJOK Kelas 3 Sesuai Kisi-kisi Semester 2 Terbaru 2022 Dilengkapi Kunci Jawaban

Berikut sajian selengkapnya :

1. Seluruh tahapan perubahan yang dialami oleh makhluk hidup selama hidupnya dinamakan...

a. Pertumbuhan

b. Perkembangan

c. Metamorfosis

d. Siklus hidup/daur hidup

Jawaban : d

Pembahasan : Siklus hidup/daur hidup adalah seluruh tahapan perubahan yang dialami oleh makhluk hidup selama hidupnya.

Baca Juga: Soal PAT Bahasa Sunda Kelas 5 SD MI Semester 2 K13 Beserta Kunci Jawaban Sesuai Kisi-kisi Terbaru 2022

2. Urutan yang benar dalam tahapan metamorfosis sempurna adalah...

a. Telur - larva - pupa - dewasa

b. Telur - larva - dewasa - pupa

c. Telur - dewasa - pupa - larva

d. Dewasa - telur - pupa - larva

Jawaban : a

Pembahasan : Urutan tahapan metamorfosis sempurna adalah telur - larva - pupa - dewasa.

3. Tahapan metamorfosis pada kupu-kupu yang merugikan para petani adalah...

a. Telur

b. Pupa

c. Larva

d. Imago

Baca Juga: Latihan Soal UAS PAT PJOK Kelas 4 Semester 2 dengan Kunci Jawaban

Jawaban : c

Pembahasan : Tahap larva pada metamorfosis kupu-kupu merupakan tahapan yang merugikan bagi para petani, karena larva mengganggu dan menghambat pertumbuhan tanaman mereka.

4. Tahapan daur hidup kecoa adalah...

a. Kecoak - nimfa - telur

b. Telur - kecoa - nimfa

c. Nimfa - telur - kecoa

d. Telur - nimfa - kecoa

Jawaban : d

Pembahasan : Daur hidup kecoa => telur-nimfa-kecoa.

5. Hewan muda yang memiliki bentuk sama dengan hewan dewasa terdapat pada...

Baca Juga: Soal PAT PJOK Kelas 4 Semester 2 Tahun 2022 Sesuai Kisi-kisi Lengkap dengan Kunci Jawaban

a. Kupu-kupu

b. Nyamuk

c. Katak

d. Ayam

Jawaban : d

Pembahasan : Hewan muda memiliki bentuk yang sama dengan hewan tua terjadi pada ayam, karena ayam mengalami metamorfosis tidak sempurna (tidak mengalami perubahan bentuk).

6. Dalam rantai makanan, hewan bermanfaat sebagai...

a. penjaga keseimbangan ekosistem

b. penghasil makanan

c. sumber energi

d. pengurai sisa makanan

Baca Juga: Soal PAT Kelas 3 Tema 6 Semester 2 Tahun 2022 Lengkap Kunci Jawaban, Energi dan Perubahannya

Jawaban : a

Pembahasan : Dalam rantai makanan, hewan bermanfaat sebagai penjaga keseimbangan ekosistem.

7. Sumber daya alam jika digunakan secara berlebihan akan menjadi...

a. banyak

b. punah

c. melimpah

d. lestari

Jawaban : b

Pembahasan : Penggunaan sumber daya alam secara berlebihan dapat menyebabkan kepunahan.

8. Yang tidak termasuk manfaat tumbuhan bagi makhluk hidup adalah...

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 7 Halaman 263, Kehidupan Masyarakat Indonesia pada Masa Islam

a. sebagai pelindung tanah yang miring

b. sebagai penyerap karbondioksida

c. sebagai bahan makanan

d. menjadikan tanah tandus

Jawaban : d

Pembahasan : Manfaat tumbuhan bagi makhluk hidup antara lain sebagai pelindung tanah yang miring (mencegah terjadinya tanah longsor), penyerap karbondioksida di udara (sehingga udara segar), dan sebagai bahan makanan untuk makhluk hidup lainnya.

9. Gaya adalah...

a. Tarikan atau dorongan

b. Usaha dan tarikan

c. Tarikan dan kegiatan

d. Usaha dan dorongan

Baca Juga: Soal PAT PJOK Kelas 5 Semester 2 Sesuai Kisi-kisi Tahun 2022 Dilengkapi Kunci Jawaban

Jawaban : a

Pembahasan : Gaya adalah tarikan atau dorongan.

10. Pada saat kita menendang bola, terjadi gaya berbentuk...

a. Pegas

b. Tarikan

c. Dorongan

d. Tolakan

Jawaban : c

Pembahasan : Pada saat kita menendang bola, terjadi gaya berbentuk dorongan.

Disclaimer : Artikel contoh soal PAT ini dimaksudkan sebagai referensi belajar, tidak menjamin adanya kesamaan soal dalam ujian yang sesungguhnya.***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x