Kunci Jawaban PKn Kelas 7 Halaman 5 Aktivitas 1.1 Pembentukan, Keanggotaan, Tugas, dan Sidang BPUPKI

- 5 Juni 2022, 15:30 WIB
Adik-adik, inilah pembahasan kunci jawaban PKn SMP MTs kelas 7 halaman 5 Aktivitas 1.1, pembentukan, keanggotaan, tugas, dan sidang BPUPKI dengan pembahasan lengkap.
Adik-adik, inilah pembahasan kunci jawaban PKn SMP MTs kelas 7 halaman 5 Aktivitas 1.1, pembentukan, keanggotaan, tugas, dan sidang BPUPKI dengan pembahasan lengkap. /Buku Kemdikbud Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017./

Kalian dapat menambahkan semua informasi yang diperoleh dari berbagai sumber tentang BPUPKI. Kumpulkan tugas kalian pada guru tepat pada waktunya.

Pembahasan:

1.Pembentukan BPUPKI

BPUPKI dibentuk pada tanggal 29 April 1945 bersamaan dengan hari ulang tahun Kaisar Hirohito.

Secara resmi BPUPKI dilantik oleh Jepang, dengan anggota berjumlah enam puluh dua (62) orang yang terdiri atas tokoh-tokoh bangsa Indonesia dan tujuh (7) orang anggota perwakilan dari Jepang.

Ketua BPUPKI adalah dr. K.R.T Radjiman Wedyodiningrat, dengan dua wakil ketua, yaitu Ichibangase Yosio (Jepang) dan R.P Soeroso.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 26 Ayo Kita Latihan, Bab 1 Besaran Turunan dan Satuannya

Proses pembentukan BPUPKI ini terjadi karena awalnya Jepang mulai terdesak di Perang Pasifik dan membutuhkan dukungan dari Indonesia. Saat itu, pulau Saipan jatuh ke tangan Pasukan Amerika Serikat, yaitu pada Juli 1944. Hal ini menjadi ancaman bagi Jepang.

Oleh karena itu, maka pada tanggal 7 September 1944 Perdana Menteri Koiso memberikan janji kemerdekaan kepada masyarakat bangsa Indonesia yaitu dengan menarik simpati mengibarkan bendera merah putih dan harus berdampingan dengan bendera Jepang.

Pada 1 Maret 1945, Letnan Jendral Kumakici Harada mengumumkan pembentukan Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (Dokuritsu Junbi Cosakai) untuk menyelidiki usaha-usaha persiapan kemerdekaan.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah