Soal PAS UAS IPA Kelas 2 SD MI Semester 2 Beserta Kunci Jawaban, Prediksi Terbaru 2022

- 29 Mei 2022, 20:34 WIB
latihan soal PAS UAS UKK IPA kelas 2 SD MI semester 2.
latihan soal PAS UAS UKK IPA kelas 2 SD MI semester 2. /Pexles/RODNAE Productions./

RINGTIMES BALI – Berikut adalah latihan soal PAS UAS UKK IPA kelas 2 SD MI semester 2 Kurikulum 2013 yang dilengkapi dengan kunci jawaban beserta pembahasan lengkap terbaru 2022.

Dengan adanya latihan soal berikut, diharapkan adik-adik bisa memperoleh referensi dan siap menghadapai ujian yang sesungguhnya.

Berikut latihan soal PAS UAS UKK IPA kelas 2 SD MI semester 2 yang dilansir dari berbagai sumber dan dipandu oleh Diana Zulfani, S.Pd. alumni Universitas Terbuka prodi PGSD.

Baca Juga: Soal PAS UAS UKK PJOK Kelas 2 SD MI Semester 2 Beserta Kunci Jawaban dan Pembahasan Terbaru 2022

1. Alat-alat di bawah ini yang dapat menghasilkan bunyi adalah …
a. Televisi
b. Senter
c. Lampu

Jawaban: A

Pembahasan:
Televisi menghasilkan bunyi
Senter menghasilkan cahaya
Lampu menghasilkan cahaya

2. Ayah punya teman di kota lain
ayah ingin menghubunginya
ayah dapat menggunakan …
a. Setrika
b. Televisi
c. Telepon

Jawaban: C

Pembahasan:
Telepon adalah salah satu alat komunikasi untuk menghubungkan jarak jauh dengan cepat.

3. Benda cair bentuknya …
a. Dapat berubah-ubah
b. Tidak dapat berubah
c. Tetap

Jawaban: A

Pembahasan:
Benda cair adalah benda yang memiliki sifat berubah-ubah menyesuaikan wadah atau tempatnya.

Baca Juga: Soal PAS UAS Bahasa Indonesia Kelas 2 SD MI Semester 2 Beserta Kunci Jawaban, Kisi-kisi Terbaru 2022

4. Senter adalah alat yang dapat menghasilkan …
a. Bunyi
b. Suara
c. Cahaya

Jawaban: C

Pembahasan:
Senter adalah alat yang menghasilkan cahaya.

5. Saat siang hari terlihat terang
Maka sebaiknya kita …
a. Menyalakan lampu agar lebih terang
b. Mematikan lampu agar hemat
c. Menyalakan semua lampu agar terlihat bagus

Jawaban: B

Pembahasan:
agar tidak boros energi listrik, sebaiknya mematikan lampu pada siang hari.

6. Batu dan kayu adalah contoh benda …
a. Padat
b. Cair
c. Udara

Jawaban: A

Pembahasan:
Batu dan kayu adalah benda yang memiliki sifat padat.

Baca Juga: Soal PAT UKK Matematika Wajib Kelas 11 SMA SMK Tahun 2022 Disertai Pembahasan Plus Cara Cepat

7. Jika kita mempunyai air

lalu kita dinginkan maka akan menjadi …
a. Api
b. Agar-agar
c. Es

Jawaban: C

Pembahasan:
Benda cair jika didinginkan akan menjadi es atau padat.

Disclaimer: latihan soal di atas hanya digunakan sebagai referensi belajar sebelum menghadapi ujian sesungguhnya.***

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x