Soal PAS PAT UKK IPS Kelas 8 Semester 2 Terbaru 2022 dengan Kunci Jawaban, Full Prediksi

- 16 Mei 2022, 15:54 WIB
Ilustrasi soal PAS PAT UKK IPS kelas 8 SMP MTs semester 2 tahun 2022 terbaru dengan kunci jawaban lengkap, full prediksi pilihan ganda.
Ilustrasi soal PAS PAT UKK IPS kelas 8 SMP MTs semester 2 tahun 2022 terbaru dengan kunci jawaban lengkap, full prediksi pilihan ganda. /Pexels/Vlada Karpovich

RINGTIMES BALI – Salam Semangat Belajar! Inilah soal PAS PAT UKK IPS kelas 8 SMP MTs semester 2 tahun 2022 terbaru dengan kunci jawaban lengkap, full prediksi.

Ayo belajar latihan soal ujian kenaikan kelas (UKK) atau PAS PAT UKK IPS kelas 8 SMP MTs semester 2 beserta kunci jawaban lengkap.

Nah, dalam artikel ini akan disajikan soal PAS PAT UKK IPS kelas 8 semester 2 lengkap dengan pembahasan kunci jawabannya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal US Bahasa Indonesia Kelas 9 Terbaru 2022 Beserta Pembahasan, Full Kisi-kisi

Diharapkan latihan soal ini dapat membantu dan memberikan referensi bagi adik-adik untuk persiapan ujian akhir semester.

Berikut latihan soal PAS PAT UKK IPS kelas 8 SMP MTs dan kunci jawaban yang dikutip dari soal Jagat Edukasi dan dibahas oleh Sevie Safitri Rosalina, Alumni UIN Khas Jember sebagai berikut:

1) Berikut ini merupakan peran pelaku ekonomi dalam perekonomian:

(1) Sebagai konsumen                         (3) Sebagai penyedia faktor produksi

(2) Pengguna faktor produksi                         (4) pelaku perdagangan internasional

Peran rumah tangga konsumen (RTK) ditunjukkan pada…

Baca Juga: Latihan Soal UAS PAS Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP MTs Semester 2, Beserta Kunci Jawaban Lengkap Terbaru 2022

(a) 1 dan 2

(b) 1 dan 3

(c) 2 dan 3

(d) 3 dan 4

Pembahasan: Rumah tangga konsumen memiliki dua peran, yaitu sebagai konsumen dan sebagai penyediafaktor produksi, yang meliputi penyediaan lahan, tenaga kerja, modal, dan keahlian

Jawaban: B

2) Strategi yang dilakukan pemerintah dalam upaya mengembangkan agrikultur di Indonesia dengan cara meningkatkan sistem budidaya di sektor pertanian yang ramah dan terintegrasi dengan kearifan lokal di setiap daerah adalah…

Baca Juga: Soal PAT PAS PAI Kelas 7 Semester 2 Tahun 2022 Dilengkapi Kunci Jawaban dan Pembahasan

(a) subsidi pupuk bagi petani

(b) ekofarming

(c) distribusi pupuk secara merata

(d) perbaikan irigasi

Pembahasan: Strategi ekofarming merupakan peningkatkan sistem budidaya di sektor pertanian yang ramah lingkungan dan terintegrasi dengan kearifan lokal di setiap daerah di Indonesia

Jawaban: B

3) Strategi pemenuhan kebutuhan dasar rakyat yang dilakukan pemerintah diarahkan caranya program keluarga harapan (PKH), program Indonesia pintar (PIP), dan bantuan tunai bersyarat (BTB) merupakan aplikasi dari…

Baca Juga: Pembahasan Bahasa Inggris Kelas 10 Halaman 198 199 Vocabulary Exercise, It was Bright and Sunny

(a) program pemberian jaminan akses kebutuhan dasar bagi rakyat bawah

(b) program kredit lunak dan penjaminan kredit berbasis kemitraan

(c) pengembangan usaha atau industri kecil

(d) program Corporate Social Responsibility (CSR)

Pembahasan: PKH, PIP, dan BTB merupakan program pemberian jaminan akses kebutuhan dasar bagi rakyat bawah.

Jawaban: A

4) Pemerintah sebagai pembuat kebijakan telah mengusahakan beberapa hal terkait dengan alternatif pendistribusian pendapatan. Alat utama pemerintah dalam redistribusi pendapatan adalah…

Baca Juga: Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 7 Halaman 95 Aktivitas Mengamati Pertunjukan Teater

(a) subsidi dan produksi

(b) pengenaan pajak dan konsumsi

(c) subsidi dan pengenaan pajak

(d) produksi dan konsumsi

Pembahasan: Alat utama pemerintah dalam redistribusi pendapatan adalah subsidi dan pengenaan pajak.

Jawaban: C

5) Semangat untuk membangun kembali kejayaan bangsa Eropa dengan menaklukkan bangsa-bangsa lain merupakan pendorong kedatangan bangsa Eropa dari faktor…

(a) good

(b) gold

(c) gospel

(d) glory

Baca Juga: Soal UAS PAI Kelas 2 Semester 2 2022 Beserta Kunci Jawaban Materi Nabi Muhammad SAW

Pembahasan: Semboyan 3G yakni Gold (mencari kekayaan dengan berdagang), Glory (mencari kejayaan dengan meluaskan daerah jajahan), dan Gospel (menyebarkan agama Nasrani).

Jawaban: D

6) Pieter board mendirikan pusat perdagangan VOC di Ambon, Maluku. Namun kemudian, pusat dagang dipindahkan ke Jayakarta (Jakarta). Hal yang menjadi alasan utama pemindahan tersebut adalah…

(a) Jawa lebih strategis sebagai lalu lintas perdagangan

(b) Jawa penduduknya lebih banyak

(c) Jawa tanahnya lebih subur

(d) Jawa penghasil rempah yang banyak dicari bangsa Eropa

Pembahasan: alasan utama pemindahan pusat dagang dipindahkan ke Jayakarta (Jakarta) yaitu Jawa lebih strategis sebagai lalu lintas perdagangan.

Baca Juga: Soal UAS UKK PAS SBdP Kelas 1 SD MI Semester 2, Lengkap dengan Kunci Jawaban Terbaru 2022 Part 2

Jawaban: A

7) Perhatikan pernyataan berikut!
1. Rumah tangga keluarga atau konsumen
2. Rumah tangga perusahaan atau produsen
3. Rumah tangga pemerintah
4. Rumah tangga dalam negeri
Manakah yang bukan termasuk pelaku ekonomi …
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

Pembahasan: Pelaku kegiatan ekonomi terdiri dari pemerintah, rumah tangga produsen, rumah tangga konsumen, dan masyarakat luar negeri.

Jawaban: D

8) Penyebab munculnya aktivitas perdagangan adalah …
a. Adanya penawaran
b. Adanya permintaan
c. Adanya penawaran dan permintaan
d. Adanya penjualan

Baca Juga: Soal UAS PAI Kelas 1 Semester 2 Kurikulum 2013 Beserta Kunci Jawaban Materi Surah

Pembahasan: Penyebab munculnya aktivitas perdagangan adalah adanya penawaran dan permintaan.

Jawaban: C

9) Tujuan perdagangan antarpulau adalah sebagai berikut, kecuali …
a. Memperoleh keuntungan dari selisih harga
b. Memperluas jangkauan pasar
c. Jumlah konsumen yang mengonsumsi barang semakin banyak
d. Mempersempit jangkauan pasar

Pembahasan: Tujuan adanya perdagangan antarpulau antara lain memperoleh keuntungan dan memperluas jangkauan pasar artinya jumlah konsumen yang mengonsumsi barang tersebut semakin banyak dan tersebar di berbagai daerah.

Jawaban: D

10) Pada tahun 1830, Johannes Van den Bosch merupakan sistem tanam paksa (Cultuur stelsel). Kebijakan ini diberlakukan karena Belanda menghadapi kesulitan keuangan akibat…

Baca Juga: Soal Ujian Kelas 6 2022 dan Kunci Jawaban Agama Islam Bagian 2 Terlengkap, Auto Dapat Nilai 100

(a) Perang Diponegoro

(b) Perang Paderi

(c) Perang Aceh

(d) Perang Banjar

Pembahasan: Kebijakan merupakan sistem tanam paksa (Cultuur stelsel)diberlakukan karena Belanda menghadapi kesulitan keuangan akibat dari Perang Diponegoro ( 1825-1830 ).

Jawaban: A

Itulah soal PAS PAT IPS kelas 8 SMP MTs beserta kunci jawaban untuk persiapan ujian kenaikan kelas (UKK) tahun 2022. Semoga dapat membantu adik-adik.

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban UAS PAS PAT IPA Kelas 7 Semester 2 K13 Tahun 2022 Part 3

Disclaimer:

1.Konten ini disajikan dan dibuat bertujuan agar dapat membantu dan memberikan referensi bagi adik-adik untuk persiapan UAS PAS PAT UKK.

2.Kunci jawaban dan pembahasan ini bersifat terbuka, siswa dapat mengeksplorasi jawaban yang lebih baik.

3.Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.***

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah