Soal PAT PAI Kelas 7 Semester 2 Plus Kunci Jawaban UKK Tahun 2022

- 9 Mei 2022, 19:42 WIB
Ilustrasi masjid, Soal PAT PAI Kelas 7 Semester 2 Plus Kunci Jawaban UKK Tahun 2022
Ilustrasi masjid, Soal PAT PAI Kelas 7 Semester 2 Plus Kunci Jawaban UKK Tahun 2022 /aqsainstitute.org/

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan soal PAI kelas 7 semester 2 sesuai kurikulum 2013 berikut.

Dalam artikel ini akan dibahas beberapa soal PAI kelas 7 untuk persiapan menghadapi PAT UKK semester 2 tahun 2022.

Pembahasan ini diharapkan bisa menjadi bahan evaluasi dan referensi siswa untuk belajar.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 339-347 Uji Kompetensi Semester II K13 Terbaru, Pembahasan Bagian 3

Berikut beberapa soal yang bisa dipelajari sesuai materi Buku Paket Kemdikbud kurikulum 2013 dengan pembahasan jawaban dipandu alumni Pendidikan Agama Islam IAIN Sunan Ampel, Muslih : 

 

1. Makhluk Allah yang gaib, terbuat dari nur atau cahaya dengan wujud dan sifat tertentu adalah...
a. manusia
b. jin
c. malaikat
d. setan

pembahasan : malaikat tercipta dari cahaya
jawaban; C

2. Sifat malaikat diantaranya ...
a. selalu menentang perintah Allah
b. patuh dan taat kepada Allah
c. selalu makan dan minum
d. memiliki hawa nafsu

pembahasan : malaikat selalu taat dan patuh kepada Allah
jawaban: B

3. Salah satu persamaan jin dan malaikat adalah keduanya sama-sama...
a. berjenis kelamin
b makhluk gaib
c. berkembang biak
d. memiliki nafsu'

pembahasan : jin dan malaikat adalah makhluk gaib
jawaban: B

Baca Juga: Mengapa Sekutu datang ke Indonesia Paska Proklamasi Kemerdekaan, Sejarah Kelas 11 Halaman 167 Bab 7 Semester 2

4. Sifat malaikat yang membedakannya dengan manusia adalah...
a. memiliki nafsu
b. makan dan minum
c. kemampuan ilmunya
d. ketundukkan dan kepatuhannya

pembahasan : malaikat adalah makhluk yang sangat taat dan patuh pada Allah
jawaban: D

5. Kemampuan untuk menyadari perasaan orang lain dan bertindak dengan membantunya merupakan arti dari...
a. amanah
b jujur
c. empati
d. istiqomah

pembahasan : memahami perasaan orang lain disebut empati
jawaban: C

6. Saat menghadapi musibah, ia selalu mengeluh tetapi saat bahagia ia enggan berbagi. Sifat ini tidak baik karena akan menyebabkan...
a. disayang teman
b. keretakan hubungan
c. termotivasi untuk berusaha
d. menjadi terhormat

pembahasan : sikap ini bisa membuat hubungan bermasalah
jawaban: B

Baca Juga: Download Lagu I’m Not Cool dari HyunA MP3 MP4, Lengkap Dengan Lirik, Unduh Sekali Klik

7. Contoh berbuat baik kepada orang tua yang sudah meninggal adalah...
a. membantu keperluannya
b. mebelanjakan hartanya
c. berebut harta warisannya
d. mengunjungi sahabat orang tua

pembahasan : meski orang tua sudah meninggal, kita harus menjaga silaturahmi dengan orang terdekat atau sahabat mereka
jawaban: D

8.Bentuk perilaku menghormati guru adalah...
a. mendoakan dan melaksanakan nasihatnya
b. meminta nasihatnya
c. memperebutkan harta warisannya
d. mengunjungi sahabatnya

pembahasan : kita harus hormat kepada guru dengan melakukan nasihatnya serta selalu mendoakannya
jawaban: A

9. Apabila melihat guru melakukan kesalahan, kita sebagai peserta didik harus...
a. mencemooh
b. menceritakan ke orang lain
c. menegurnya dengan sopan
d. membiarkannya

pembahasan ; jika tahu guru berbuat salah maka kita boleh menegurnya dengan sopan
jawaban: C

Baca Juga: Soal PAT IPA Kelas 8 Semester 2 K13 dan Kunci Jawabannya Terbaru 2022 Part 2

10. orang yang menyampaikan khotbah Jum'ah adalah...
a. muballig
b. dai kecil
c. ustad
d. khatib

pembahasan : yang menyampaikan khotbah Jum'at adalah khatib
jawaban: D

Demikian pembahasan soal dan kunci jawaban yang bisa dipelajari untuk membantu siswa dalam menghadapi ujian.

Disclaimer :

- artikel ini dibuat untuk membantu siswa dalam belajar.

- soal dalam artikel ini sesuai dengan materi kurikulum 2013 Kemdikbud dan belum tentu akan muncul saat ujian.

- artikel ini tidak memiliki menjamin kebenaran jawaban 100 persen. ***

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x