Soal PAT PKN Kelas 7 Kisi-kisi Terbaru dan Pembahasan TA 2022 Semester 2 Part 1

- 6 Mei 2022, 10:30 WIB
Soal PAT PKN Kelas 7 Kisi-kisi Terbaru
Soal PAT PKN Kelas 7 Kisi-kisi Terbaru /Pixabay/JESHOOTS-com/

RINGTIMES BALI – Berikut ini adalah pembahasan latihan soal PAT pilihan ganda PKN kelas 7 SMP MTs kisi-kisi terbaru semester 2 terbaru TA 2022 sesuai kurikulum 2013.

Halo para siswa, salam semangat! Berikut kami sajikan pembahasan contoh latihan soal PAT pilihan ganda PKN kelas 7 SMP MTs kisi-kisi terbaru semester 2 sesuai kurikulum 2013 TA 2021 – 2022.

Contoh pembahasan latihan soal PAT PKN kelas 7 SMP MTs kisi-kisi terbaru semester 2 kurikulum 2013 TA 2022 pada artikel ini diharapkan dapat membantu kalian dalam proses pemahaman materi lebih lanjut sehingga memiliki gambaran tentang soal ujian asli yang nanti akan diberikan.

Baca Juga: Soal PAT Kelas 5 Tema 7 Peristiwa dalam Kehidupan Tahun 2022 Sesuai Kisi-kisi, Lengkap Kunci Jawaban

Simak selengkapnya dipandu oleh Kunti Nur Afifah, S.Pd., Pendidikan PKN alumni UMM dan bahasan dari kanal suryadi guru berikut:

1). Semboyan Bhinneka Tunggal Ika pertama kali diungkapkan Mpu Tantular dalam sebuah buku berjudul...

a). Negarakertagama

b). Sundayana

c). Sutasoma

d). Pararaton

Jawaban : C

(Pembahasan : Mpu Tantular mempopulerkan Bhinneka Tunggal Ika dalam kitab Sutasoma yang bermakna walaupun berbeda-beda namun tetap satu jua)

 Baca Juga: Soal PAT Kelas 5 Tema 6 Panas dan Perpindahannya Tahun 2022 Sesuai Kisi-kisi, Lengkap Kunci Jawaban

2). Keberagaman harus membentuk masyarakat Indonesia yang memiliki toleransi dan sikap saling menghargai. Oleh karena itu, diperlukan adanya komitmen persatuan bangsa dalam...

a). Keberagaman

b). Membangun daerahnya masing-masing

c). Mensejahterakan rakyat di Daerah Tingal

d). Memajukan daerahnya dalam bingkai persatuan

Jawaban : A

(Pembahasan : Indonesia memiliki keberagaman mulai dari tradisi, adat, bahasa, suku, ras, dan sebagainya yang harus saling dihargai sehingga akan tercipta persatuan bangsa dalam keberagaman)

3). Lambang negara Indonesia ialah Garuda Pancasila dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang ditegaskan dalam pasal 36A UUD NRI 1945. Bhinneka Tunggal Ika memiliki ciri-ciri tertentu salah satunya ...

a). Tidak berkembangnya paham rasialisme

b). Adanya sikap diskriminasi di berbagai bidang

c). Berkembangnya semangat kesukuan dan kedaerahan

d). Tidak adanya perbedaan hak dan kewajiban bagi setiap warga

Jawaban : D

(Pembahasan : setiap warga negara mendapatkan hak dan kewajiban yang sama rata oleh negara)

 Baca Juga: Soal PAT IPA Kelas 7 Kisi-kisi Terbaru dan Pembahasan TA 2022 Semester 2 Part 5

4). Lagu Apuse dan yamko rambe yamko berasal dari...

a). Maluku

b). Papua

c). Sulawesi

d). Ambon

Jawaban : B

(Pembahasan : lagu apuse menceritakan tentang cucu yang pamit kepada kakek atau neneknya yang ingin pergi ke Teluk Doreri diciptakan oleh seorang warga Irian Jaya yang tidak diketahui identitasnya, sedangkan yamko rambe yamko bercerita tentang perang yang terjadi dalam negeri diciptakan oleh Dr.Yusuf hartono,M.SC)

5). Persatuan dalam keberagaman harus dipahami oleh setiap warga agar dapat mewujudkan hal-hal berikut, kecuali...

a). Pergaulan antar sesama yang lebih akrab

b). Kehidupan yang serasi selaras dan seimbang

c). Perbedaan yang ada tidak menjadi sumber masalah

d). Terbentuknya suatu masyarakat yang sama ras, agama, suku, dan bahasa

Jawaban : D

Baca Juga: Soal PAT IPA Kelas 7 Kisi-kisi Terbaru dan Pembahasan TA 2022 Semester 2 Part 4

(Pembahasan : persatuan dalam keberagaman tidak menciptakan suatu masyarakat yang memiliki kesamaan ras, agama, suku, dan bahasa yang baru)

6). Rumah Gadang merupakan rumah adat dari daerah...

a). Sumatera Barat

b). Sumatera Selatan

c). Sumatera Utara

d). Jambi

Jawaban : A

(Pembahasan : rumah gadang merupakan rumah adat Minangkabau dengan atap rumah runcing seperti tanduk kerbau dan melengkung yang sering juga disebut Gonjong)

7). Setiap daerah di Indonesia memiliki bahasa daerah. Perbedaan bahasa dapat menyebabkan komunikasi antar daerah terganggu. Melalui bahasa Indonesia seluruh masyarakat dapat berkomunikasi dan saling mengerti. Berdasarkan hal tersebut, bahasa Indonesia dapat menciptakan...

a). Kerukunan dan ketertiban

b). Persatuan dalam keberagaman

c). Kemudahan dan kebahagiaan hidup

d). Kebahagiaan hidup dalam keberagaman

Jawaban : B

(Pembahasan : bahasa Indonesia dapat menyatukan keberagaman)

 Baca Juga: Soal PAT Matematika Kelas 8 SMP Pilihan Ganda Lengkap dengan Pembahasan Terbaru 2022, Auto Nilai 100 PART 1

8). Persatuan dan kesatuan bangsa sangat penting bagi Indonesia sebab...

a). Bangsa Indonesia adalah bangsa yang beragam

b). Bangsa Indonesia memiliki semboyan Bhinneka Tunggal Ika

c). Pengalaman sejarah bangsa Indonesia pernah dijajah oleh bangsa barat selama 350 tahun

d). Persatuan dan kesatuan dapat memperkokoh Indonesia

Jawaban : D

(Pembahasan : adapun beberapa cara menumbuhkan persatuan dan kesatuan yaitu saling menghormati, menghargai, gotong royong)

 

9). Perhatikan pernyataan berikut.

1) Letak strategis wilayah Indonesia

2) Berasal dari nenek moyang yang berbeda

3) Kondisi negara kepulauan

4) Perbedaan kondisi alam

5) Perbedaan pendapat dan mata pencaharian

6) Keadaan transportasi dan komunikasi

Faktor yang menyebabkan keanekaragaman bangsa Indonesia nomor...

a). 1,2,3,4

b). 1,3,4,6

c). 2,3,4,5

d). 3,4,5,6

Jawaban : A

(Pembahasan : faktor yang menyebabkan adanya keanekaragaman di Indonesia yaitu nomor 1,2,3, dan 4)

10). Toleransi antar umat beragama dapat tumbuh berkembang subur serta berakar dengan baik dan kuat jika umat beragama...

a). Mendapat bimbingan dari pemuka agama

b). Setiap warga negara selalu menghayati dan mengamalkan pancasila

c). Selama mendapat pengawasan dari pemerintah dengan ketat dan teratur

d). Setiap umat manusia mendapat kebebasan mengeluarkan pendapat

Jawaban : B

(Pembahasan : toleransi tiap umat beragama dapat berkembang jika menerapkan kelima sila dalam pancasila yang merupakan pandangan hidup bangsa)

 Baca Juga: Soal PAT Matematika Kelas 8 Tahun 2022 Sesuai Kisi-kisi, Lengkap dengan Kunci Jawaban

Demikian pembahasan latihan soal pilihan ganda PAT PKN kelas 7 SMP MTs sesuai ajaran kurikulum 2013 dan pembahasannya. Semoga dapat menjadi bahan pembelajaran di rumah dan membantu kalian dalam memahami materi.

Disclaimer : Artikel ini hanya menyajikan konten untuk membantu pembelajaran siswa dan tidak mengandung mutlak kebenaran.***

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x