Soal Ujian Sekolah US PKN Kelas 6 Terbaru 2022, Lengkap Jawaban dan Pembahasan

- 12 April 2022, 13:41 WIB
Ilustrasi Soal Ujian Sekolah US PKN Kelas 6 Terbaru 2022, Lengkap Jawaban dan Pembahasan
Ilustrasi Soal Ujian Sekolah US PKN Kelas 6 Terbaru 2022, Lengkap Jawaban dan Pembahasan /Pexels/Alexandr Podvalny

RINGTIMES BALI – Artikel berikut membahas kunci jawaban soal ujian sekolah US PKN kelas 6 SD MI yang dilengkapi pembahasan terbaru 2022.

Pada kunci jawaban soal ujian sekolah US PKN berikut dilengkapi dengan pembahasan yang diharapkan dapat membantu siswa memahami materi.

Bahasan latihan soal ujian sekolah US PKN kelas 6 SD MI berikut ini dapat dijadikan sebagai referensi belajar dan evaluasi belajar siswa sebelum menghadapi ujian sekolah.

Baca Juga: Download Lagu Janji Setia dari Tiara Andini MP3 MP4 Gratis Beserta Lirik

Mengacu pada Kurikulum Kemdikbud, simak pembahasan soal ujian sekolah US PKN kelas 6 SD MI yang dilansir dari kanal Youtube SekodaS pada 12 April 2022 berikut ini:

1. Di bawah ini merupakan contoh hak yang bisa diterapkan di lingkungan masyarakat adalah…

A. Mendapatkan pengakuan di masyarakat

B. Mengikuti kegiatan kerja bakti

C. Menaati peraturan yang ada di masyarakat

D. Menghargai pendapat orang lain

Jawaban: A

Pembahasan: Contoh hak yang bisa diterapkan di lingkungan masyarakat adalah mendapatkan pengakuan di masyarakat

2. Hak yang diperoleh masyarakat jika melaksanakan kewajibannya membuang sampah pada tempatnya adalah…

A. Mendapatkan pengakuan di masyarakat

B. Memperoleh penghidupan yang layak

C. Mendapatkan lingkungan yang bersih

D. Memperoleh lingkungan yang aman

Jawaban: C

Pembahasan: Kewajiban membersihkan sampah jika diterapkan dengan baik dapat menjadikan lingkungan bersih

Baca Juga: Resep French Toast With Coffee Custard Lumer dan lezat, Cocok untuk Menu Buka Puasa

3. Setiap orang mempunyai kewajiban dalam masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Kewajiban tersebut jika tidak dijalankan dapat…

A. Menjadikan lingkungan aman dan nyaman

B. Menimbulkan lingkungan yang kumuh

C. Menguntungkan diri sendiri dan orang lain

D. Merugikan diri sendiri dan orang lain

Jawaban: D

Pembahasan: Menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan merupakan kewajiban setiap orang

4. Salah satu bentuk pelaksanaan tanggung jawab sebagai warga negara yang baik dalam kehidupan sehari-hari adalah…

A. Terlambat membayar pajak

B. Merusak fasilitas umum

C. Mematuhi peraturan lalu lintas

D. Membuang sampah sembarangan

Jawaban: C

Pembahasan: Warga negara yang baik harus mematuhi peraturan lalu lintas

Baca Juga: Resep Spaghetti Rose Hits Ala Kafe Korea, Menu Buka Puasa Ramadhan 2022

5. Negara Indonesia memiliki keberagaman budaya. Untuk menumbuhkan semangat persatuan, perilaku yang harus kita tunjukkan adalah…

A. Menghormati semua budaya di Indonesia

B. Membanggakan budaya daerahnya sendiri

C. Bergaul dengan warga dari daerah yang sama

D. Menghindari orang yang berbeda budaya

Jawaban: A

Pembahasan: Untuk menumbuhkan semangat persatuan diperlukan sikap menghormati semua budaya Indonesia

6. Setiap umat beragama hendaknya saling kerja sama mengedepankan sikap toleransi. Sikap toleransi dapat diwujudkan dalam bentuk kerjasama antarumat beragama. Kerjasama tersebut dilakukan untuk…

A. Memperkenalkan ajaran agama

B. Mewujudkan kerukunan masyarakat

C. Mendorong sikap individualism

D. Memperkuat keyakinan agama

Jawaban: B

Pembahasan: Sikap toleransi dapat diwujudkan melalui kerukunan masyarakat

Baca Juga: Soal Pretest PPG IPA PGSD, Sesuai Kisi - Kisi Resmi Kemdikbud Tahun 2022

7. Salah satu bentuk budaya kerja sama yang dilakukan di sekolah yang tepat adalah…

A. Menyelesaikan tugas PR secara berkelompok

B. Mengerjakan soal ujian dengan kerjasama

C. Memimpin teman-teman berdoa di kelas

D. Melaksanakan tugas piket secara bersama

Jawaban: D

Pembahasan: Bentuk kerjasama yang tepat adalah melaksanakan tugas piket, dan bukan menyontek saat ujian sekolah

Demikian pembahasan latihan soal ujian sekolah US PKN kelas 6 SDM MI terlengkap dan terbaru 2022. Semoga bermanfaat bagi pembelajaran siswa.

Disclaimer: Kunci jawaban soal ini bersifat terbuka, tidak bersifat mengikat, sehingga tidak ada jaminan mutlak mengenai kebenaran jawaban. Adik-adik dapat melakukan eksplorasi sendiri dengan bantuan pengajar.***

 

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah