Pembahasan PKN Kelas 10 Halaman 200 Bab 6, Uji Kompetensi 6 Hubungan Ancaman Non-Militer dengan Globalisasi

- 31 Maret 2022, 20:49 WIB
Berikut pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 200 bab 6 uji kompetensi 6 hubungan ancaman non-militer dengan pengaruh globalisasi.
Berikut pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 200 bab 6 uji kompetensi 6 hubungan ancaman non-militer dengan pengaruh globalisasi. /Tangkapan Layar buku PKN kelas 10 BSE Kemdikbud Kurikulum 2013

RINGTIMES BALI - Berikut pembahasan soal PKN kelas 10 SMA MA halaman 200 bab 6 Uji Kompetensi 6 hubungan ancaman non-militer dengan pengaruh globalisasi.

Artikel pembahasan PKN kelas 10 ini dapat digunakan sebagai bahan evaluasi setelah mengerjakan soal Uji Kompetensi 6 nomor 4 halaman 200 yang terdapat pada bab 6.

Diharapkan adik-adik sekalian dapat memahami materi Bab 6. Khususnya soal Uji Kompetensi 6 nomor 4 yang ada di halaman 200.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Halaman 136 Tabel 6.2, Bentuk Semangat dan Komitmen Kebangsaan Pendiri Negara

Dilansir dari buku pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 10 BSE Kemendikbud Edisi 2017 dan dipandu oleh alumni Pendidikan PKN UMM, Kunti Nur Afifah, S.Pd, berikut pembahasannya:

Nomor 4:
Ancaman non-militer pada hakikatnya disebabkan oleh pengaruh negatif dari globalisasi. Jelaskan hubungan ancaman non-militer dengan pengaruh globalisasi!

Pembahasan:
Ancaman non-militer memiliki karakteristik yang berbeda dengan ancaman militer. Ancaman non-militer bersifat non-fisik dan tidak terlihat.

Ancaman non-militer berupa ancaman dalam ideologi, politik, ekonomi, teknologi informasi serta sosial budaya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 217-220 Ayo Kita Berlatih 8.3 Semester 2, No 11-15 Terlengkap

Ancaman non-militer dapat membahayakan keadulatan suatu negara jika dibiarkan begitu saja. Di era globalisasi saat ini, ancaman non-militer sangat mudah untuk menyebar.

Untuk Indonesia, ancaman non-militer yang berhubungan dengan globalisasi, kaitannya dengan budaya, tidak selalu sesuai dengan budaya Bangsa Indonesia.

Globalisasi membuat masyarakat mudah untuk mengakses informasi, salah satunya tentang ideologi suatu negara. Jika tidak diimbangi dengan pengetahuan yang baik, maka ideologi baru tersebut dapat mengancam kedaulatan suatu negara.

Baca Juga: Pernikahan Pemeran Drama Korea Crash Landing on You, Hyun Bin dan Song Ye Jin Resmi Hari Ini

Sekian pembahasan soal-soal PKN kelas 10 halaman 200 Bab 6 Uji Kompetensi 6 hubungan ancaman non-militer dengan pengaruh globalisasi. Selamat belajar!

Disclaimer:

1. Konten ini disajikan dan dibuat bertujuan agar dapat membantu para orang tua dalam membimbing anak selama belajar.

2. Soal dan pembahasan ini bersifat terbuka, baik siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban yang lebih baik.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.***

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah