Soal Try Out IPA Kelas 6 SD MI Materi Rangkaian Listrik Dilengkapi Kunci Jawaban dan Pembahasan

- 30 Maret 2022, 21:44 WIB
Ilustrasi soal try out IPA kelas 6 SD MI materi rangkaian listrik dengan kunci jawaban dan pembahasan.
Ilustrasi soal try out IPA kelas 6 SD MI materi rangkaian listrik dengan kunci jawaban dan pembahasan. /Pexels/Julia M Cameron


RINGTIMES BALI - Halo Adik-adik! Salam semangat. Kali ini kita akan belajar mengenai beberapa latihan soal Try Out pelajaran IPA untuk kelas 6 SD MI dilengkapi kunci jawaban dan pembahasan fokus materi Rangkaian Listrik.

Latihan soal Try Out IPA kelas 6 dengan materi rangkaian listrik ini dibuat untuk membantu adik-adik belajar mempersiapkan diri menghadapi ujian akhir di sekolah ataupun ujian nasional.

Sebelum mengerjakan soal Try Out IPA ini sebaiknya adik-adik kelas 6 belajar terlebih dahulu terkait materi mata pelajaran tersebut.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 222, Membuktikan Watak Tokoh Fabel Kuda Berkulit Harimau

Berikut latihan soal Try Out IPA kelas 6 dilansir dari laman Bank soal Kemendikbud oleh Lina Rosliana dan pembahasan kunci jawaban dipandu Diana Zulfani, S.Pd., alumni PGSD Universitas Terbuka.

1. Bahan yang digunakan untuk membungkus kawat pada kabel bersifat...

A. Konduktor

B. Isolator

C. Adaptor

D. Predator

Jawaban: B
Pembahasan: kawat kabel dibungkus oleh karet plastik. Karet plastik bersifat tidak menghantarkan listrik sehingga disebut isolator.

2. Peralatan berikut ini yang menggunakan sumber energi listrik berupa batu baterai yaitu...

A. Bel listrik

B. Mesin cuci

C. Kalkulator

D. Mesin jahit

Jawaban: C
Pembahasan: mesin cuci, mesin jahit, dan bel listrik menggunakan sumber listrik, sedangkan kalkulator menggunakan baterai.

Baca Juga: Soal Ujian Sekolah PKWU Kelas 12 Terbaru 2022 Beserta Pembahasan Lengkap

3. Berikut ini termasuk tindakan penghematan energi, yaitu...

A. Mematikan televisi jika tidak ditonton

B. Menyetrika sedikit demi sedikit

C. Menyalakan lampu sat belajar

D. Memilih lampu pijar untuk menerangi rumah

Jawaban: A
Pembahasan: salah satu upaya untuk menghemat penggunaan listrik adalah sebaiknya mematikan televisi jika tidak ditonton.

4. Berikut ini sumber energi listrik kecuali ...

A. Dinamo

B. Baterai

C. Generator

D. Isolator

Jawaban: D
Pembahasan: isolator adalah benda yang tidak dapat menghantarkan listrik.

Baca Juga: Soal Ujian Sekolah Seni Budaya Kelas 12 Terbaru 2022 Beserta Pembahasan Lengkap

5. Sobekan-sobekan kecil dari kertas tertarik oleh penggaris plastik, setelah digosok-gosokkan pada rambut kering sebab penggaris memiliki ...

A. Gaya pegas

B. Gaya magnet

C. Muatan listrik

D. Gaya tarik

Jawaban:C
Pembahasan: sobekan kertas yang terangkat oleh penggaris termasuk muatan listrik statis.

6. Penggunaan listrik berikut ini yang dapat membahayakan keselamatan adalah ...

A. menjaga agar stopkontak dan steker tetap kering

B. tidak menggunakan kabel yang terkelupas

C. tidak mengeringkan tangan yang basah saat menggunakan alat listrik

D. tidak memasukkan benda lain ke stopkontak, kecuali steker

Jawaban: C
Pembahasan: Tangan yang basah dapat membuat kita ke setrum jika menggunakan alat listrik.

Baca Juga: Soal Ujian USP Bahasa Inggris Kelas 12 Terbaru 2022 Lengkap dengan Pembahasan

Itulah latihan soal Try Out sekolah IPA kelas 6 SD MI dilengkapi kunci jawaban dan pembahasan.

Disclaimer: artikel ini dibuat untuk membantu siswa belajar dengan mudah, tidak bermaksud membocorkan soal-soal atau sejenisnya. Untuk kebenaran jawaban hanyalah alternatif yang dapat kembali dieksplorasi siswa.***

Editor: Shofia Faridatuz Zahra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah