Soal PTS PKN Kelas 9 Semester 2 Tahun 2022 Beserta Pembahasan Terbaru 2022 PART 1

- 21 Maret 2022, 16:00 WIB
ilustrasi. Simaklah kunci jawaban Latihan Soal PTS PKN Kelas 9 Semester 2 Tahun 2022 Beserta Pembahasan Terbaru 2022 PART 1
ilustrasi. Simaklah kunci jawaban Latihan Soal PTS PKN Kelas 9 Semester 2 Tahun 2022 Beserta Pembahasan Terbaru 2022 PART 1 /John Ray/pexels.com

RINGTIMES BALI - Berikut  ini Kunci Jawaban Latihan Soal PTS PKN Kelas 9 Semester 2 Tahun 2022 Beserta Pembahasan Terbaru 2022 PART 1.

Dalam artikel akan dipaparkan Pembahasan Soal pilihan ganda PTS PKN untuk siswa Kelas 9 SMP yang terbaru di tahun 2022 bagian PART 1.

Adanya pembahasan Soal PTS (Penilaian Tengah Semester) PKN ini diharapkan dapat membantu para siswa berlatih materi soal yang diujikan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 303 Latihan 5.3 Bola Terbaru 2022

Untuk selengkapnya simak pembahasannya berikut ini dipandu oleh Guru PPKN Anik Juliati S.Pd dilansir dari kanal YouTubenya, Senin Maret 2022 :

Sebelum kerjakan soal, berdoa dahulu ya teman-temana agar dapat mengerjakan ujian dengan lancar.

1. Bangsa Indonesia merupakan bangsa yang majemuk baik dari suku, agama, adat istiadat dan bahasa. Kemajemukan ini mewajibkan kita untuk bersatu. Pernyataan tersebut menunjukkan prinsip…

A. Kebebasan yang bertanggung jawab
B. Nasionalisme Indonesia
C. Bhinneka Tunggal Ika
D. Wawasan nusantara

jawaban : C.
pembahasan : Dalam masyarakat majemuk ada beberapa prinsip, kita harus bisa bedakan prinsip - prinsip dalam setiap bagian :
A. Kebebasan yang bertanggung jawab : mengenai materi hak dan kewajiban atau kebebasan yang dapat dipertanggungjawabkan baik kepada Tuhan, kepada sesama manusia atau kepada bangsa dan negara
B. Nasionalisme Indonesia : tentang kesetiaan tertinggi kepada negara dengan mengembangkan kebersamaan, demokrasi, serta persatuan dan kesatuan serta sikap cinta tanah air dengan pengorbanan.
C. Bhinneka Tunggal Ika : prinsip tentang bangsa Indonesia terdiri dari suku, ras, agama, adat istiadat yang berbeda-beda
D. Wawasan nusantara : cara pandang bangsa Indonesia terhadap diri dan lingkungannya untuk mencapai tujuan dan cita - cita negara
Dari 4 prinsip tersebut maka jawaban yang tepat adalah prinsip C. Bhinneka Tunggal Ika

Baca Juga: Soal Ujian Sekolah Bahasa Inggris Kelas 9 SMP Tahun 2022, Full Kisi - kisi Pembahasan Terbaru PART 1

2. Kita sebagai warga negara Indonesia harus mencintai kebudayaan dan suku bangsa Indonesia tetapi kita tidak boleh menganggap rendah budaya bangsa lain. Pernyataan tersebut menunjukkan prinsip...

A. Kebebasan yang bertanggung jawab
B. Nasionalisme Indonesia
C. Bhinneka tunggal ika
D. Wawasan nusantara

jawaban : B.
pembahasan : di Soal sudah ada kata kuncinya yaitu 'mencintai kebudayaan dan suku bangsa Indonesia' sehingga jawabannya B. prinsip Nasionalisme Indonesia

3. Keberanian berpikir, berkata, dan bertindak sesuai realita merupakan prinsip wawasan nusantara yaitu asas...

A. Keadilan
B. Kejujuran
C. Kerja sama
D. Keberagaman

jawaban : B.
pembahasan : Keberanian berpikir, berkata, dan bertindak berarti merupakan tindakan asas B. kejujuran

4. 

Soal PTS PKN Kelas 9 Semester 2 Tahun 2022 Beserta Pembahasan Terbaru 2022 PART 1
Soal PTS PKN Kelas 9 Semester 2 Tahun 2022 Beserta Pembahasan Terbaru 2022 PART 1

Prinsip - prinsip nasionalisme ditunjukkan oleh angka...

A. 1, 2, 3

B. 1, 2, 4

C. 1, 3, 4

D. 2, 3, 4

jawaban : A
pembahasan : yang ditanyakan adalah prinsip nasionalisme kita ketahui prinsip nasionalisme
adalah mengembangkan kebersamaan, demokrasi, serta persatuan dan kesatuan serta sikap cinta tanah air dengan pengorbanan maka jawabannya A. 1, 2, 3
1). prinsip kebersamaan
2). Prinsip persatuan dan kesatuan
3). prinsip demokrasi

Baca Juga: Soal PAS UAS Prakarya Kelas 9 Semester 2 Beserta Kunci Jawaban Terbaru 2022

5. Setiap warga negara mempunyai kedudukan, hak, dan kewajiban yang sama. Pernyataan ini menunjukkan prinsip...

A. Kebebasan yang bertanggung jawab
B. Nasionalisme Indonesia
C. Bhinneka tunggal ika
D. Wawasan nusantara

jawaban : A
pembahasan : tadi kita sudah sebutkan bahwa hak dan kewajiban itu identik dengan Kebebasan yang bertanggung jawab, sehingga jawabannya adalah A.

6. Mengistimewakan salah satu suku/agama/ golongan tertentu merupakan tindakan yang tidak sesuai dengan prinsip...

A. Nasionalisme
B. Bhinneka tunggal ika
C. Wawasan nusantara
D. Kebebasan yang bertanggung jawab

jawaban : B.
pembahasan : Ingat prinsip Bhineka Tunggal Ika adalah bangsa Indonesia terdiri dari suku, ras, agama, adat istiadat yang berbeda-beda. Sehingga jika mengistimewakan salah satu suku/agama/ golongan tertentu merupakan tindakan yang tidak sesuai dengan prinsip ini. Maka jawabannya B.

7. Masyarakat Indonesia merasa senasib sepenanggungan, sebangsa dan setanah air, serta mempunyai satu tekat dalam mencapai cita-cita pembangunan nasional. Hal ini menunjukkan prinsip...

A. Nasionalisme Indonesia
B. Bhinneka tunggal ika
C. Wawasan nusantara
D. Kebebasan yang bertanggung jawab

jawaban : C.
pembahasan : merasa senasib sepenanggungan, sebangsa dan setanah air, serta mempunyai satu tekat dalam mencapai cita-cita pembangunan nasional merupakan prinsip C. Wawasan nusantara

8. Upaya untuk mewujudkan persatuan dalam keberagaman masyarakat Indonesia harus berpegang pada prinsip...

A. Bhinneka tunggal ika dan kekhususan setiap daerah
B. Bhinneka tunggal ika dan wawasan nusantara
C. Wawasan nusantara dan kebebasan yang bebas
D. Nasionalisme dan primordialisme yang kuat

jawaban : B
pembahasan :
A. Bhinneka tunggal ika dan kekhususan setiap daerah (X) salah bukan kekhususan setiap daerah
B. Bhinneka tunggal ika dan wawasan nusantara (V) benar
C. Wawasan nusantara dan kebebasan yang bebas (X) salah seharusnya kebebasan yang bertanggung jawab
D. Nasionalisme dan primordialisme yang kuat (X), salah arti primordialisme : perasaan kesukuan yang sangat berlebihan sehingga ia menganggap sukunyalah yang paling baik dan suku yang lain rendah. Sehingga jawabannya B. Bhinneka tunggal ika dan wawasan nusantara

9. Pernyataan di bawah ini yang benar tentang sistem kekerabatan patrilineal adalah...

A. Menarik garis keturunan dari ayah
B. Menarik garis keturunan dari ibu
C. Menarik garis keturunan dari ayah dan ibu
D. Kedudukan laki-laki lebih tinggi dari pada perempuan

Jawaban : A.
pembahasan :
A. Menarik garis keturunan dari ayah, biasanya terjadi di daerah Batak dan Palembang
B. Menarik garis keturunan dari ibu, disebut juga matrinilial biasanya di daerah Minangkabau, Sumatera Barat
C. Menarik garis keturunan dari ayah dan ibu, parental : kedudukan yang sama antara laki-laki dan perempuan atau ,menarik garis keturunan dari ayah dan ibu
D. Kedudukan laki-laki lebih tinggi dari pada perempuan
sehingga jawabannya A. Menarik garis keturunan dari ayah

Baca Juga: Soal PTS UTS Bahasa Indonesia Kelas 9 Semester 2 Tahun 2022 Persiapan PAT dengan Kisi - kisi Terbaru PART 2

10. Sistem kekerabatan matrileneal biasanya dianut oleh masyarakat daerah...

A. Jawa
B. Batak
C. Palembang
D. Minangkabau

jawaban : D.
pembahasan : Minangkabau kedudukan perempuan lebih tinggi daripada ayah sehingga disana menarik garis keturunan dari ibu.

11. Konflik yang terjadi dalam masyarakat dapat berdampak negatif dan positif. Berikut ini merupakan dampak positif dari konflik adalah...

A. Rasa persaudaraan akan pudar
B. Seseorang akan menjadi rugi
C. Menguatkan solidaritas kelompok
D. Menguatkan rasa kebencian

jawaban : C
pembahasan : konflik : sebuah masalah yang muncul dalam masyarakat dan bisa timbul positif atau negatif.
A. Rasa persaudaraan akan pudar (X) negatif
B. Seseorang akan menjadi rugi (X) negatif
C. Menguatkan solidaritas kelompok (V) positif
D. Menguatkan rasa kebencian (X) negatif
yang paling benar adalah C. Menguatkan solidaritas kelompok

Baca Juga: Soal PAT Seni Budaya Kelas 9 SMP MTs Full Kisi - Kisi Terbaru 2022

12. Keberagaman masyarakat Indonesia dapat memberikan dampak positif dan negatif. Dampak negatif dari keberagaman masyarakat Indonesia adalah...

A. Munculnya primordialisme
B. Memperkaya budaya bangsa
C. Memperkaya khazanah budaya bangsa
D. Tercapai integrasi nasional ber-bhinneka tunggal ika

jawaban : A
pembahasan :
A. Munculnya primordialisme : perasaan kesukuan yang sangat tinggi sehingga dia menganggap sukunya paling tinggi dan menganggap suku lain lebih rendah (benar) negatif
B. Memperkaya budaya bangsa (X) positif
C. Memperkaya khazanah budaya bangsa (X) positif
D. Tercapai integrasi nasional ber-bhinneka tunggal ika (X) positif
jawaban paling tepat A. Munculnya primordialisme

13. Bentrokan menolak kebijakan atau menuntut sesuatu kepada pemerintah merupakan contoh konflik...

A. Antar suku
B. Antar ras
C. Ideologi
D. Politik

jawaban : D
pembahasan : yang ditanyakan kebijakan berarti identik dengan politik (D) karena dalam politik itu ada tujuan bersama dan untuk mewujudkan tujuan bersama itu terkadang menimbulkan penolakan
A. Antar suku : biasanya antara suku A dengan suku B
B. Antar ras : konflik ini biasanya bentuk fisiknya misalnya ada orang yang kulit putih dan kulit hitam
C. Ideologi : gagasan, misalnya pengubahan gagasan ideologi Pancasila
D. Politik

14. Cara menyelesaikan konflik dalam masyarakat dapat dilakukan dengan mengembangkan...

A. Sikap menonjolkan suku bangsa sendiri
B. Perilaku yang lebih mementingkan kepentingan individu
C. Sikap saling menghargai dan menghomati keberagaman
D. Pemikiran yang tidak mau menghargai karya seni budaya bangsa

jawaban : C.
pembahasan :
A. Sikap menonjolkan suku bangsa sendiri (X) salah
B. Perilaku yang lebih mementingkan kepentingan individu (X) salah
C. Sikap saling menghargai dan menghomati keberagaman (V) benar
D. Pemikiran yang tidak mau menghargai karya seni budaya bangsa (X)
jawaban paling tepat adalah C.

Baca Juga: Soal Ujian Sekolah USP IPS Kelas 9 SMP MTs Semester 2 dengan Pembahasan Kisi - kisi Terbaru 2022

15. Berikut ini penyelesaian konflik yang dapat diselesaikan melalui musyawarah kekeluargaan adalah...

A. Menentukan pembubaran partai politik yang bermasalah
B. Perselisihan hasil penghitungan suara pemilihan umum
C. Perselisihan menentukan tempat kunjungan wisata
D. Konflik antara korban dan tersangka kasus pencurian

jawaban : C
pembahasan : konflik itu dapat diselesaikan dengan cara musyarawah
A. Menentukan pembubaran partai politik yang bermasalah (X) oleh Mahkamah Konstitusi (MK)
B. Perselisihan hasil penghitungan suara pemilihan umum (X) oleh MK perlu adanya jalur hukum
C. Perselisihan menentukan tempat kunjungan wisata (V) bisa dimusyawarahkan
D. Konflik antara korban dan tersangka kasus pencurian (X) perlu diproses berdasarkan hukum yang berlaku

16. Berikut ini merupakan upaya preventif dalam menyelesaikan konflik adalah...

A. Melakukan pembubaran secara paksa
B. Mengembangkan sikap toleransi
C. Mendampingi korban kerusuhan
D. Menangkap oknum yang berkonflik

jawaban : B
pembahasan : upaya preventif itu mencegah satu konflik bagaimana mencegahnya :
A. Melakukan pembubaran secara paksa (X) salah
B. Mengembangkan sikap toleransi (V) benar
C. Mendampingi korban kerusuhan (X) setelah konflik
D. Menangkap oknum yang berkonflik (X) setelah konflik

17. Keberagaman bangsa Indonesia jika tidak dikelola dengan baik dapat menyebabkan konflik. Oleh karena itu sikap yang seharusnya ditunjukkan adalah...

A. Meningkatkan toleransi dalam kehidupan berasyarakat
B. Mengutamakan kepentingan pribadi dari pada kepentingan umum
C. Memaksakan kehendak demi mencapai hasil keputusan bersama
D. Mengembangkan nilai-nilai budaya asing untuk menambah khasanah budaya bangsa

jawaban : A.
pembahasan : Keberagaman bangsa Indonesia jika tidak dikelola dengan baik dapat menyebabkan konflik. Oleh karena itu sikap yang seharusnya ditunjukkan adalah jelas A. Meningkatkan toleransi dalam kehidupan berasyarakat

Baca Juga: Soal Ujian Sekolah Bahasa Indonesia Kelas 9 Persiapan ASPD dengan Pembahasan Terbaru 2022

18. Setiap satu bulan sekali Desa Sukamakmur mengadakan musyawarah di balai desa. Kepala desa Sukamakmur mengusulkan agar diadakan kegiatan gotong royong mendirikan pos kamling. Warga masyarakat setuju dengan usulan kepala desa. Sikap yang sebaiknya Anda lakukan sebagai warga desa Sukamakmur adalah...

A. Mempertimbangkan untung rugi jika melaksanakan hasil keputusan masyawarah
B. Melaksanakan hasil keputusan musyawarah dengan penuh tanggung jawab
C. Menerima hasil keputusan musyawarah dengan syarat tertentu
D. Mempermasalahkan hasil keputusan musyawarah

jawaban :B.
pembahasan : opsi yang paling tepat adalah B. Melaksanakan hasil keputusan musyawarah dengan penuh tanggung jawab

19. Beberapa organisasi dibentuk berdasarkan daerah asal. Misalnya orang Jawa yang merantau di Kalimantan membentuk kelompok asal daerahnya (suku Jawa), orang Madura yang merantau di Kalimantan membentuk kelompok asal daerahnya (suku Madura), demikian juga lainnya. Dibentuknya organisasi daerah ini dapat menimbulkan dampak positif dan negatif. Berikut ini merupakan dampak negatif dari munculnya organisasi daerah yaitu dapat menimbulkan...

A. Materialisme
B. Primordialisme
C. Fungsionalisme
D. profesionalisme

jawaban : B
pembahasan :
A. Materialisme : paham yang mengatakan sesuatu yang benar itu adalah sesuatu yang tampak jadi mereka tidak mempercayai adanya Tuhan
B. Primordialisme : perasaan kesukuan yang sangat berlebihan sehingga dia menganggap sukunyalah yang paling baik
C. Fungsionalisme : unsur - unsur dalam masyarakat yang tergabung menjadi satu kesatuan fungsi
D. profesionalisme : mutu atau kualitas seseorang yang profesional

sehingga jawabannya adalah B. primordialisme

Baca Juga: Soal dan Jawaban Ujian Sekolah Matematika Kelas 9 Semester 2 Terbaru 2022, Full Kisi - Kisi

20. Keberagaman suku bangsa yang ada di Indonesia dapat menjadi faktor penghambat persatuan dan kesatuan apabila...

A. Pemerintah memberikan kebebasan kepada semua suku bangsa untuk bersatu
B. Masyarakat Indonesia membatasi diri bergaul dengan sesama suku bangsa
C. Setiap orang mengesampingkan perbedaan diri berdasarkan suku bangsa
D. Setiap suku bangsa mau berinteraksi dengan suku bangsa lain

jawaban : B.
pembahasan : faktor penghambatnya adalah B. Masyarakat Indonesia membatasi diri bergaul dengan sesama suku bangsa

Demikian pembahasan Soal PTS PKN Kelas 9 Semester 2 Tahun 2022 Beserta Pembahasan Terbaru 2022 PART 1.

Semoga dapat menjadi bahan pembelajaran alternatif menghadapi ujian kali ini.

Ingat rajin belajar dan berlatih soal agar lulus dengan nilai yang memuaskan.

Selamat belajar.***

 

Disclaimer : Artikel ini hanya menyajikan konten pembelajaran latihan bagi siswa dan tidak mengandung mutlak kebenaran.

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x