Pembahasan Soal PKN Kelas 10 Halaman 224, Peran Masyarakat dalam Mengimplementasikan Wawasan Nusantara

- 9 Maret 2022, 10:36 WIB
Ilustrasi. Pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 10 halaman 224
Ilustrasi. Pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 10 halaman 224 /PIXABAY/Pexels

RINGTIMES BALI – Simak pembahasan soal PKN atau Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 10 halaman 224.

Diharapkan dengan adanya pembahasan soal ini, dapat membantu para siswa kelas 10 ketika belajar mata pelajaran PKN mengenai peran masyarakat dalam mengimplemensikan wawasan nusantara.

Segera disimak pembahasan soal PKN kelas 10 halaman 224, sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik menurut Alumni Pendidikan PKN UMM, Kunti Nur Afifah, kepada Ringtimes Bali pada Rabu, 9 Maret 2022.

Kegiatan

Baca Juga: Soal UTS PTS Geografi Kelas 10 Terbaru 2022 Kurikulum 2013 Semester 2 dan Kunci Jawaban Part 1

1. Peran masyarakat dalam mengimplementasikan wawasan nusantara.

Pembahasan: ada beberapa peran masyarakat dalam berbagai bidang kehidupan, seperti berikut ini.

a. Ideologi

Contoh implementasinya yaitu melaksanakan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga: Contoh Soal UTS PKN Kelas 10 Semester 2, Lengkap dengan Pembahasan Jawaban

Selain itu juga menjadikan pancasila sebagai pedoman kehidupan sehari-hari dan mempelajari ideologi lain dengan tetap berdasar pada pancasila.

Kemudian juga tidak menjadikan ideologi asing sebagai ideologi pengganti pancasila.

b. Politik

Contoh implementasinya yaitu musyawarah sebelum mengambil keputusan.

Selain itu juga mengawasi jalannya pemerintahan, turut serta dalam pesta demokrasi, mempelajari pendidikan kewarganegaraan, ikut serta dalam pemilu, dan lain sebagainya.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal UTS PKN Kelas 10 Semester 2 Beserta Pembahasan Jawaban

c. Ekonomi

Contoh implementasinya yaitu mengontrol harga kebutuhan pokok, pemerintah mensubsidi beberapa harga kebutuhan pokok, dan juga membangun BUMN.

Selain itu juga berusaha memakai dan menghargai produk dalam negeri, memanfaatkan pasar internasional dan regional serta memanfaatkan SDM yang ada.

Lalu contoh lainnya yaitu bekerja dengan baik untuk membantu meningkatkan kekuatan ekonomi.

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 211, Pulau Nipah Kepulauan Riau dari Segi Geopolitik dan Hukum Internasional

d. Sosial Budaya

Contoh implementasinya yaitu menerapkan sopan santun dan tata krama dalam kehidupan sehari-hari.

Apalagi Indonesia menganut budaya timur yang bertoleransi.

Selain itu menghindari sifat individualisme, membaur dengan masyarakat, melestarikan budaya daerah, melestarikan budaya dalam negeri, dan lain sebagainya.

e. Pertahanan Keamanan

Baca Juga: Pembahasan Soal PKN Kelas 10 Halaman 202, Alasan Diwujudkannya Indonesia Kokoh dalam Persatuan

Contoh implementasinya yaitu membantu dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah NKRI.

Kemudian menghidupkan upaya bela negara, ikut siskamling dan kegiatan keamanan lainnya, serta menjadi prajurit TNI.

Itulah pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 10 halaman 224 mengenai contoh peran masyarakat dalam mengimplemensikan wawasan nusantara.

Disclaimer: Artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah