Contoh Soal UTS PAI Kelas 8 Semester 2 Disertai dengan Kunci Jawaban

- 8 Maret 2022, 12:14 WIB
Contoh soal dan kunci jawaban UTS PAI kelas 8 semester 2.
Contoh soal dan kunci jawaban UTS PAI kelas 8 semester 2. /Pixabay.com/F1Digitals

RINGTIMES BALI – Simak contoh soal UTS PAI atau Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti kelas 8 disertai dengan kunci jawaban.

Diharapkan dengan adanya contoh soal dan kunci jawaban ini, dapat membantu para siswa untuk persiapan sebelum menghadapi UTS PAI semester 2.

Inilah contoh soal dan kunci jawaban UTS PAI kelas 8 semester 2, sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik menurut Alumni Pendidikan Agama Islam IAIN Sunan Ampel Surabaya, Muslih, kepada Ringtimes Bali pada Selasa, 8 Maret 2022.

Berikut kami sajikan contoh soal UTS kunci jawaban PAI kelas 8.

1. Jelaskan pengertian iman kepada rosul!

Baca Juga: Soal UTS PTS Matematika Kelas 8 Semester 2 Full Pembahasan Kunci Jawaban Materi Lingkaran Terbaru 2022

Jawaban: iman kepada rosul adalah meyakini dengan sepenuh hati bahwa Allah telah mengutus para rosul-Nya untuk menyampaikan wahyu kepada umatnya.

2. Berapakah jumlah nabi dan rosul yang harus kita ketahui, sebagaimana dinyatakan dalam Al Quran?

Jawaban: ada 25 nabi dan rosul yang harus kita ketahui sebagaimana dinyatakan dalam Al Quran.

3. Sebutkan sifat-sifat rosul!

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Halaman 79 Aktivitas 4.1 Perjuangan Pahlawan Nasional Sebelum Tahun 1908

Jawaban: sifat-sifat rosul yaitu siddiq, amanah, tablig, dan fatanah.

4. Sebutkan rosul ulul azmi!

Jawaban: rosul ulul azmi yaitu Nabi Nuh, Nabi Ibrahim, Nabi Musa, Nabi Isa, dan Nabi Muhammad.

5. Apakah hikmah beriman kepada rosul Allah?

Baca Juga: Soal UTS PTS PKn Kelas 8 SMP MTs Terbaru 2022 Kurikulum 2013 Semester 2 dan Kunci Jawaban Part 3

Jawaban: hikmah beriman kepada rosul Allah adalah kita selalu meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah, selalu mengerjakan dan mengamalkan apa yang telah dicontohkan oleh para rosul.

Kemudian kita selalu patuh dan taat dalam melaksanakan semua yang diperintahkan oleh Allah dan menjauhi apa yang menjadi larangan-Nya.

6. Jelaskan pengertian dari amal jariyah!

Jawaban: amal jariyah adalah perbuatan kebajikan yang dilakukan secara ikhlas dengan mengharapkan ridha Allah SWT dan mendatangkan pahala bagi pelakunya meskipun ia telah meninggal.

Baca Juga: Soal UTS PTS PJOK Kelas 8 Semester 2 Disertai Kunci Jawaban, Materi Permainan Bola Besar, Terbaru 2022

7. Sebutkan macam-macam berbaik sangka!

Jawaban: macam-macam berbaik sangka adalah berbaik sangka kepada Allah SWT, berbaik sangka kepada diri sendiri, dan berbaik sangka kepada orang lain.

8. Jelaskan manfaat baik sangka!

Jawaban: manfaat baik sangka adalah hidup menjadi tenang dan optimis, yakin bahwa terdapat hikmah di balik segala perderitaan dan kegagalan.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 8 SMP MTs Semester 2 Halaman 203 Terbaru dan Terlengkap 2022

Kemudian membentuk pribadi yang tangguh dan menjadikan seseorang teguh pendirian sebab tidak mudah menerima pengaruh buruk dari orang lain.

Menjadikan seseorang kreatif, menyebabkan seseorang tidak mudah putus asa, hubungan persahabatan dan persaudaraan menjadi lebih baik.

Selain itu juga terhindar dari penyesalan dalam hubungan dengan sesama dan selalu senang serta bahagia atas kebahagiaan orang lain.

Itulah contoh soal dan kunci jawaban UTS PAI kelas 8 semester 2.

Disclaimer: Artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Rian Ade Maulana

Sumber: Buku Sekolah Elektronik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah