Kunci Jawaban Soal UTS PTS Tema 8 Kelas 6 Semester 2 Sesuai Kurikulum 2013 Terbaru 2022 Beserta Pembahasan

- 26 Februari 2022, 11:19 WIB
Ilustrasi. Kunci Jawaban Soal UTS PTS Tema 8 Kelas 6 Semester 2
Ilustrasi. Kunci Jawaban Soal UTS PTS Tema 8 Kelas 6 Semester 2 /PIXABAY/mozlase

RINGTIMES BALI – Artikel ini membahas tentang kunci jawaban latihan soal UTS PTS Tema 8 kelas 6 SD MI Semester 2 disertai dengan pembahasan lengkap sesuai Kurikulum 2013, terbaru 2022.

Bahasan kunci jawaban latihan soal UTS PTS Tema 8 kelas 6 SD MI dalam artikel ini dimaksudkan sebagai referensi dan bahan evaluasi belajar bagi siswa.

Selain itu, kunci jawaban latihan soal UTS PTS Tema 8 kelas 6 SD MI berikut ini diharapkan dapat membantu proses belajar adik-adik.

Baca Juga: Pembahasan PKN Kelas 11 Halaman 172 173 Uji Kompetensi Bab 5 Jelaskan Posisi Silang Indonesia

Artikel kunci jawaban ini mengacu pada Buku Tematik Terpadu Tema 8 kelas 6 SD MI Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2018 dari laman Buku Kemdikbud, yang mencakup mata pelajaran Bahasa Indonesia, PPKN, IPA, IPS, dan SBdP.

Menurut Diana Zulfani, S.Pd Alumni Prodi PGSD Universitas Terbuka kepada Ringtimes Bali, berikut soal dan jawabannya :

1. Karangan yang dibuat berdasarkan realita/peristiwa yang benar-benar nyata, atau berdasarkan fakta disebut...
A. Legenda
B. Mitos
C. Nonfiksi
D. Fiksi

Jawaban : C (Nonfiksi)

Pembahasan : Cerita nonfiksi adalah cerita atau karangan yang dibuat atas dasar kenyataan, fakta, dan peristiwa yang benar-benar terjadi.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 184, Perbedaan Peran TNI dan Polri

2. Cerita fiksi dituliskan berdasarkan...
A. Peristiwa nyata
B. Kejadian yang sebenarnya
C. Data-data
D. Imajinasi atau khayalan

Jawaban : D (Imajinasi atau khayalan)

Pembahasan : Cerita fiksi adalah cerita atau karangan yang dibuat berdasarkan imajinasi atau khayalan dari penulis.

3. Berikut ini yang bukan merupakan teks nonfiksi adalah...

A. Laporan
B. Dongeng
C. Artikel Ilmiah
D. Skripsi

Jawaban : B (Dongeng)

Pembahasan : Dongeng tergolong ke dalam teks fiksi.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 179 180, Kegiatan 7.2 Memahami Teks Persuasif

4. Berikut ini yang dapat digunakan sebagai pedoman untuk pembagian wilayah iklim adalah...
A. Matahari
B. Bulan
C. Garis lintang
D. Garis bujur

Jawaban : C (Garis lintang)

Pembahasan : Garis lintang digunakan sebagai pedoman untuk pembagian wilayah iklim.

5. Garis bujur merupakan garis khayal yang membujur dan membelah bumi menjadi dua bagian yaitu...
A. Belahan selatan dan belahan utara
B. Belahan barat daya dan belahan timur laut
C. Belahan barat laut dan belahan tenggara
D. Belahan barat dan belahan timur

Jawaban : D (Belahan barat dan belahan timur)

Pembahasan : Garis bujur menciptakan dua belahan bumi yakni belahan barat dan belahan timur.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 226 227 Menelaah Penggunaan Kalimat Langsung

6. Gerakan bumi berputar pada porosnya dan gerakan bumi mengelilingi matahari disebut...
A. Rotasi dan revolusi
B. Revolusi dan rotasi
C. Kala rotasi dan kala revolusi
D. Kala revolusi dan kala rotasi

Jawaban : A (Rotasi dan revolusi)

Pembahasan : Rotasi bumi adalah gerakan bumi berputar pada porosnya, revolusi bumi adalah gerakan bumi mengelilingi matahari.

7. Letak kawasan Asia Tenggara secara geografis berada di antara dua benua yaitu...
A. Benua Eropa dan Benua Amerika
B. Benua Asia dan Benua Australia
C. Benua Antartika dan Benua Atlantik
D. Benua Amerika dan Benua Afrika

Jawaban : B (Benua Asia dan Benua Australia)

Pembahasan : Asia Tenggara terletak di antara Benua Asia dan Benua Australia.

Baca Juga: Latihan Soal PTS UTS IPS Kelas 9 SMP Semester 2 Lengkap Kunci Jawaban

8. Batas wilayah kawasan Asia Tenggara sebelah selatan adalah...
A. Samudera Hindia
B. Samudera Pasifik
C. Teluk Benggala
D. Asia Timur

Jawaban : A (Samudera Hindia)

Pembahasan : Wilayah Asia Tenggara di sebelah selatan berbatasan dengan Samudera Hindia.

9. Secara geologis, sebagian besar wilayah Asia Tenggara dilalui oleh rangkaian...
A. Pegunungan Jayawijaya
B. Pegunungan Himalaya
C. Pegunungan Annapura Massif
D. Pegunungan Muda Mediterania

Jawaban : D (Pegunungan Muda Mediterania)

Pembahasan : Sebagian besar wilayah Asia Tenggara, secara geologis dilalui oleh Pegunungan Muda Mediterania.

Baca Juga: Download Lagu You Are My Everything dari Glenn Fredly, MP3 MP4 Kualitas Terbaik Beserta Lirik

10. Interval nada dibedakan menjadi dua jenis berdasarkan cara memainkannya yaitu...
A. Interval harmonis dan interval melodis
B. Interval instrumental dan interval harmonis
C. Interval melodis dan interval instrumental
D. Interval musical dan interval harmonis

Jawaban : A (Interval harmonis dan interval melodis)

Pembahasan : Berdasarkan cara memainkannya, jenis interval dibedakan menjadi dua yakni interval harmonis dan interval melodis.

11. Lagu "Ambilkan Bulan Bu", diciptakan oleh...
A. W.R Supratman
B. Ibu Sud
C. Pak Kasur
D. A.T Mahmud

Jawaban : A.T Mahmud

Pembahasan : Pencipta lagu "Ambilkan Bulan Bu" adalah A.T Mahmud.

Baca Juga: 10 Soal Latihan UTS Bahasa Inggris Kelas 7 SMP MTs Terbaru 2022 Lengkap dengan Kunci Jawaban

12. Lagu "Desaku yang Kucinta", diciptakan oleh...
A. Pak Kasur
B. L.Manik
C. A.T Mahmud
D. Ibu Sud

Jawaban : L.Manik

Pembahasan : Pencipta lagu "Desaku yang Kucinta" adalah L.Manik.

13. Masyarakat membangun lembaga ekonomi dalam bentuk koperasi, perusahaan maupun badan usaha untuk memenuhi kebutuhan...
A. Keamanan dan kedamaian
B. Ketertiban dan keteraturan
C. Kemakmuran dan kesejahteraan
D. Kerukunan dan ketenangan

Jawaban : C (Kemakmuran dan kesejahteraan)

Pembahasan : Lembaga-lembaga ekonomi dibangun dengan tujuan untuk mencapai kemakmuran dan kesejahteraan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 235 Menggali Informasi dalam Buku Fiksi dan Nonfiksi

14. Faham yang mengagung-agungkan bangsa sendiri dan memandang rendah bangsa lain adalah sikap...
A. Chauvibisme
B. Sukuisme
C. Ekstremisme
D. Propinsilisme

Jawaban : A (Chauvibisme)

Pembahasan : Chauvibisme adalah faham yang mengagung-agungkan bangsa sendiri dan memandang rendah bangsa lain.

15. Berikut ini yang menjadi modal utama untuk membangun bangsa yaitu...
A. Kerukunan umat
B. Kekayaan alam
C. Persatuan bangsa
D. Pemerintah yang kuat

Jawaban : C (Persatuan bangsa)

Pembahasan : Modal utama untuk membangun bangsa yakni persatuan bangsa.

Disclaimer : Kunci jawaban dalam artikel ini tidak menjamin jawaban yang mutlak atau 100 persen benar.

Terkait jenis dan bentuk soal beserta kunci jawaban dan pembahasannya, tergantung keputusan bapak atau ibu guru pengampu mata pelajaran Tematik di kelas masing-masing.***

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x