Pembahasan Soal Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 233, Mengubah Penggambaran Watak Tokoh

- 9 Februari 2022, 08:37 WIB
Pembahasan soal bahasa Indonesia kelas 10 halaman 233.
Pembahasan soal bahasa Indonesia kelas 10 halaman 233. /Pixabay.com/Hermann/

RINGTIMES BALI – Berikut pembahasan soal Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 233.

Pada pembahasan soal Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 233 ini, akan membahas mengenai cara mengubah penggambaran watak tokoh dalam biografi B.J Habibie dan George Saa.

Inilah pembahasan soal Bahasa Indonesia kelas 10 halaman 233, sebagaimana yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik pada Rabu, 9 Februari 2022.

Kegiatan

Baca Juga: Bocoran Soal PKN Ujian Akhir Semester 2 Kelas 10 SMA, Pilihan Ganda Tahun 2022 Terbaru

1. Mengubah penggambaran watak tokoh dengan cara yang berbeda dari tokoh B.J Habibie dan George Saa.

Pembahasan:

a. Cara tidak langsung: “Semua anak mama tidak manja dengan uang, sebab kami tidak punya uang,” tutur mama Nelc.

“Tidak bisa jajan. Untuk naik taksi saja mama sering tidak punya uang. Kalau Oge mau makan harus pulang ke rumah,” katanya.

Cara langsung: George Saa adalah anak yang memahami kondisi orang tuanya.

Baca Juga: Soal Uji Kompetensi PKN Kelas 10 Semester 2 PG Bab 5 Integrasi Nasional dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika

Ia tidak pernah menerima dan tidak pernah meminta uang saku.

Bila ingin makan siang, ia harus pulang saat istirahat sekolah.

b. Cara tidak langsung: “Bapak terpaksa harus jalan kaki cukup jauh dari rumah tempat kerjanya demi menghemat. Malam hari ia menggunakan waktunya untuk belajar,” tutur Ainun mengenang masa-masa Habibie menyelesaikan kuliah S3-nya.

Cara langsung: Habibie terpaksa harus berjalan kaki cukup jauh dari rumah ke tempat kerjanya demi menghemat.

Baca Juga: Menganalisis Struktur Surat Penawaran, Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 166

Malam hari ia menggunakan waktunya untuk belajar. Itu dilakukan saat ia menyelesaikan S3-nya.

c. Cara tidak langsung: “Saya ingin jadi ilmuwan. Sebenarnya ilmu itu untuk mempermudah hidup. Ilmu pengetahuan dan teknologi itu membuat hidup manusia menjadi nyaman,” ucap Geroge.

“Saya berharap kalau saya menjadi ilmuwan, saya dapat membuat hidup manusia menjadi lebih nyaman,” tutur George.

Cara langsung: George ingin menjadi ilmuwan agar dapat membuat hidup manusia menjadi lebih nyaman.

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 160, Pembahasan Soal Kesadaran Warga Negara, Gambar 5.4 Pelaksanaan Upacara

Menurutnya, ilmu untuk mempermudah hidup. Ilmu pengetahuan dan teknologi itu membuat hidup manusia menjadi nyaman.

Itulah pembahasan soal untuk mata pelajaran bahasa Indonesia kelas 10 halaman mengenai cara mengubah penggambaran watak tokoh dalam biografi B.J Habibie dan George Saa.

Disclaimer: Artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah