Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Uji Kompetensi 4 Halaman 93 94, Bab 4 Semangat Kebangkitan Nasional Tahun 1908

- 8 Februari 2022, 13:45 WIB
Kunci jawaban PKN kelas 8 uji kompetensi 4 halaman 93, 94 tentang semangat kebangkitan nasional tahun 1908
Kunci jawaban PKN kelas 8 uji kompetensi 4 halaman 93, 94 tentang semangat kebangkitan nasional tahun 1908 /

RINGTIMES BALI - Berikut merupakan kunci jawaban soal PKN uji kompetensi 4 halaman 93, 94 tentang semangat kebangkitan nasional tahun 1908 yang mengacu pada buku elektronik PKN kelas 8 SMP/MTs. 

Bahasan kunci jawaban PKN kelas 8 SMP/MTs, uji kompetensi 4 halaman 93, 94 tentang semangat kebangkitan nasional tahun 1908 ini dapat dijadikan sebagai referensi belajar dan evaluasi belajar siswa.

Dilansir dari Buku Elektronik PKN Edisi Revisi 2018 untuk kelas 8 SMP/MTs pada 8 Februari 2022, berikut merupakan soal dan kunci jawaban PKN uji kompetensi 4 halaman 93, 94 tentang semangat kebangkitan nasional tahun 1908:

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 8 Halaman 77 78, Ayo Kita Berlatih 7.2 Pilihan Ganda dan Esai Bab 7 Lingkaran

Uji Kompetensi 4

Suatu bangsa tidak akan berubah mana kala bangsa tersebut tidak mau mengubah dirinya sendiri.

Bangsa Indonesia tidak mungkin menjadi bangsa yang bebas merdeka seperti yang dirasakan saat ini apabila tidak ada usaha untuk bangkit dan melepaskan diri dari penjajahan.

Kesadaran bangsa Indonesia untuk bangkit tumbuh seiring lahirnya generasi muda terdidik dan peduli terhadap kemerdekaan Indonesia.

Penjajah Belanda dapat menguasai bangsa Indonesia dalam waktu yang lama karena bangsa Indonesia mudah dipecah belah dan perjuangan yang dilakukan bangsa Indonesia masih bersifat kedaerahan.

Boedi Oetomo sebagai organisasi nasional pertama meletakan semangat kebangkitan nasional bagi perjuangan bangsa Indonesia dalam meraih kemerdekaan.

Baca Juga: Pembahasan Soal PKN Kelas 12 Halaman 120, Alasan Indonesia Tidak Cocok dengan Bentuk Negara Serikat

Jawablah soal-soal di bawah ini dengan benar!

1. Berikan pendapatmu mengapa bangsa Eropa termasuk Belanda melakukan penjajahan ke negara-negara di Asia?

Pembahasan: Rusaknya ekonomi Eropa akibat peperangan dan berkembangnya teknologi pelayaran pada abad ke-15 menyebabkan negara-negara di Eropa melakukan ekspedisi untuk mencari sumber-sumber ekonomi bar uke seluruh dunia.

Ekspedisi ini banyak menemukan sumber ekonomi dan lahan baru untuk dilakukannya perdagangan. Kemudian bangsa Eropa tidak hanya melakukan perdagangan melainkan langsung menguasai dan menjajah negara-negara yang mereka anggap baru ditemukan.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 150-152 Semester 2, Uji Kompetensi PG dan Esai Terlengkap 2022 Atom

2. Bagaimana masyarakat terdidik dan peduli terhadap bangsa dapat memerdekakan Indonesia?

Pembahasan: Masyarakat terdidik merupakan kelompok masyarakat yang memilih berjuang dengan menggunakan cara-cara anti kekerasan. Mereka menjalankan strategi dan berpolitik secara matang dengan tujuan untuk melawan penjajahan Belanda.

Mereka harus pintas dalam bidang pendidikan. Untuk itu, rakyat diberi kesempatan mengikuti pendidikan dan pengajaran serta memupuk kesadaran kebangsaan.

Para pemuda itu menamakan diri mereka Budi Oetomo, yang selanjutnya akan menjadi organisasi bersejarah yang memulai perlawanan dan perjuangan dengan ilmu.

Baca Juga: Pembahasan PKN Kelas 10 Halaman 111 Tugas Mandiri 4.2 Makna Desentralisasi dan Otonomi Daerah di Indonesia

3. Berikan alasanmu mengapa organisasi Boedi Oetomo dapat dikatakan peletak semangat kebangkitan nasional?

Pembahasan: Budi Oetomo merupakan organisasi pertama yang memperjuangkan cita-cita nasional, dalam perjalanannya Budi Oetomo diwarnai berbagai kepentingan baik dari birokrat priyayi (bangsawan) maupun pemerintah Belanda.

Namun, pidato dr. Sutomo dalam pendirian Budi Oetomo, yaitu, “Saya yakin nasib tanah air di kemudian hari aka nada di tangan kita,” (Fajrudin M, 2015: 28).

Pidato ini berbekas kepada seluruh anggota Budi Oetomo untuk memperjuangkan kehormatan bangsa Indonesia. Besarnya pengaruh pergerakan Budi Oetomo dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia, maka Presiden Soekarno pada tanggal 20 Mei 1948 menetapkan hari kelahiran Budi Oetomo sebagai hari Kebangkitan Nasional.

Baca Juga: Download Lagu Karena Wanita – Judika MP3 MP4, Mudah dan Gratis

4. Apakah pada masa kini masih dibutuhkan orang-orang yang memiliki semangat seperti pada tahun 1908?

Pembahasan: Ya, benar. Justru pada masa sekarang kita membutuhkan orang-orang yang bersemangat seperti pada tahun 1908 sebab “penjajahan” pada zaman sekarang bukan lagi berupa penindasan dengan senjata akan tetapi dengan menggunakan sarana ekonomi, politik, sosial, budaya, dan lain-lain.

Kita harus mempertahankan bangsa ini dengan cara dan semangat sebagaimana tahun 1908 dengan menyesuaikan kondisi pada masa sekarang.

5. Ceritakan berdasarkan yang kalian ketahui bagaimana seorang pelajar mampu mengubah nasib suatu bangsa!

Pembahasan: Justru di tangan para pelajarlah nasib bangsa ini diletakkan. Mereka harus sungguh-sungguh menempuh ilmu dan menanamkan rasa cinta tanah air terhadap Republik Indonesia.

Apabila mereka serius sekolah dan akhirnya sukses dalam berbagai bidang, tentu akan bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Demikian pembahasan kunci jawaban PKN kelas 8 SMP/MTs, uji kompetensi 4 halaman 93, 94 tentang semangat kebangkitan nasional tahun 1908. Semoga bermanfaat bagi pembelajaran siswa.

Disclaimer: Kunci Jawaban soal ini bersifat terbuka, tidak bersifat mengikat, sehingga tidak ada jaminan mutlak mengenai kebenaran jawaban. Adik-adik dapat melakukan eksplorasi sendiri dengan bantuan pengajar.***

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah