Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 185 Semester 1, Uji Kompetensi BAB 5 Kalor dan Konveksi

- 31 Januari 2022, 08:25 WIB
kunci jawaban ipa kelas 7 halaman 185 semester 1, uji kompetensi bab 5 kalor dan konveksi
kunci jawaban ipa kelas 7 halaman 185 semester 1, uji kompetensi bab 5 kalor dan konveksi /Tangkapan Layar/Buku IPA kelas 7 semester ganjil Kemdikbud

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan kunci jawaban pelajaran IPA kelas 7 halaman 185 semester 1, uji kompetensi arus konveksi dalam artikel berikut ini.

Dalam pembelajaran dan pembahasan kunci jawaban IPA kelas 7 halaman 185 BAB 5 ini, siswa diminta menjawab soal uji kompetensi arus konveksi.

Pembahasan soal dan kunci jawaban dalam artikel ini diharapkan bisa memudahkan siswa kelas 7 dalam mengerjakan tugas IPA halaman 185 BAB 5.

Baca Juga: Soal serta Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 SD dan MI Halaman 147 Lengkap Serta Pembahasan

Berikut penjabarannya dikutip dari Buku IPA Kelas 7 Kurikulum 2013 edisi revisi terbaru 2017 terbitan Kemdikbud:

1. Jelaskan pengertian kalor.

Jawaban : Kalor merupakan energi panas yang berpindah dari benda yang memiliki suhu lebih tinggi ke benda dengan suhu yang lebih rendah.

2. Kamu memanaskan air dalam panci aluminium dengan kompor gas. Benda apa saja yang menerima kalor pada pemanasan itu? Jelaskan.

Jawaban : Saat merebus air, maka panci tersebut akan ikut panas akibat dari panas yang berpindah melalui zat perantara tanpa disertai perpindahan zat perantaranya.

Air di dalam panci terkena panas lebih dulu tepatnya air yang ada di bagian bawah. Air yang panas akan naik dan yang dingin akan turun. Sehingga bisa dikatakan air menerima kalor dari panci secara konveksi.

Baca Juga: Download Lagu Malibu Night dari LANY Kualitas Terbaik MP3 MP4, Beserta Lirik dan Makna.

3. Kalor lebur es adalah 80 kal/g. Apa maksudnya?

Jawaban : Kalor lebur es artinya adalah banyaknya kalor yang diperlukan untuk meleburkan suatu zat pada titik leburnya.

Es batu yang diberikan panas akan berubah bentuk menjadi cair. Energi yang diserap dalam proses inilah yang disebut dengan kalor lebur.

4. Sebutkan persamaan dan perbedaan antara konduksi dan konveksi.

Jawaban :

Persamaan : Memerlukan medium perantara untuk memindahkan kalor.

Perbedaan : Pada konduksi, perpindahan kalor melalui zat tanpa disertai perpindahan partikel zat tersebut. Sedangkan konveksi, disertai dengan perpindahan.

Baca Juga: Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 163 Tugas 2, Balasan Surat Penawaran ’Ladzizan Ice Cream and Bakery’

5. Mengapa seekor anjing setelah berlarian akan menjulurkan lidahnya? Jelaskan.

Jawaban : Untuk mengatur suhu tubuhnya dengan membuang panas melalui penguapan dari mulutnya.

Pengeluaran panas yang dilakukan anjing itu disebut konveksi. Sebab, panas akan meninggalkan tubuh anjing seiring dengan keluarnya uap dari mulut anjing dan dengan menjulurkan lidahnya, akan membuat suhu tubuh anjing tetap terjaga.

Baca Juga: Pembahasan Bahasa Inggris Kelas 10 SMA MA SMK Halaman 40,41,42, Chapter 3, What Are You Going to Do Today

Demikian pembahasan untuk IPA kelas 7 halaman 185 BAB 5 tentang arus konveksi kurikulum 2013 edisi revisi terbaru 2017 terbitan Kemdikbud.

Disclaimer: Pembahasan soal kelas pada artikel ini dibuat untuk tujuan pembelajaran. Kebenaran dan kesesuaian soal jawaban tergantung pengajar.***

 

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah