Latihan Soal TPA Tes Kemampuan Numerik SBMPTN 2022 Teknik Menggunakan Definisi dan Sifat Dasar Bagian 2

- 18 Desember 2021, 20:20 WIB
Ilustrasi latihan soal TPA Tes Kemampuan Numerik SBMPTN 2022 teknik menggunakan definisi dan sifat dasar bagian 2.
Ilustrasi latihan soal TPA Tes Kemampuan Numerik SBMPTN 2022 teknik menggunakan definisi dan sifat dasar bagian 2. /PIXABAY/English

RINGTIMES BALI – Simak latihan soal dan pembahasan TPA tes kemampuan numerik SBMPTN 2022 teknik menggunakan definisi dan sifat dasar bagian 2 beserta di bawah ini.

Sebelumnya, kita sudah pernah membahas 3 soal terkait TPA tes kemampuan numerik SBMPTN 2022 teknik menggunakan definisi dan sifat dasar.

Kali ini, kita akan membahas 4 soal TPA lainnya yang diharapkan dapat membantu kalian lebih lancar dalam mengerjakan soal-soal teknik menggunakan definisi dan sifat dasar.

Baca Juga: Contoh Soal SBMPTN TKA Soshum Geografi Beserta Kunci Jawaban

Berikut latihan soal beserta pembahasannya, dilansir dari buku The King Bedah Kisi-kisi SBMPTN.

Latihan Soal

1. Jika a x b – 12, dengan a dan b adalah bilangan bulat positif, maka nilai maksimum a + b - 1 adalah …

A. 6
B. 7
C. 8
D. 12
E. 13

2. Ada berapa banyak nilai dari n dari 45n72 sehingga 45n72 habis dibagi 3?

A. 3
B. 4
C. 5
D. 6
E. 7

3. Jika suatu kolam diisi air melalui kran A, B, atau C saja, kolam tersebut akan penuh dalam waktu berturut-turut 15 jam, 12 jam, atau 10 jam. Jika ketiga kran digunakan bersama-sama selama 2 jam, maka kolam tersebut terisi …

A. 0,40 bagian
B. 0,50 bagian
C. 0,55 bagian
D. 0,60 bagian
E. 0,65 bagian

Baca Juga: Contoh Soal Beserta Kunci Jawaban SBMPTN TKA Saintek Fisika

4. Totok meninggalkan kota A pukul 06.30 dan tiba di kota B pukul 12.00. Jika dia mengendarai mobilnya dengan kecepatan rata-rata 40 km/jam, dan dia berhenti satu jam untuk makan, berapa km kah antara kota A dan kota B?

A. 140
B. 150
C. 160
D. 180
E. 200

Jawaban

1. Jawaban: D

a x b = 12, dengan a dan b bilangan bulat positif, maka a dan b merupakan pasangan dari faktor 12, yaitu:

1 dan 12, maka a + b – 1 = 1 + 12 – 1 = 12.
2 dan 6, maka a + b – 1 = 2 + 6 – 1 = 7.
3 dan 4, maka a + b – 1 = 3 + 4 – 1 = 6.

Jadi, nilai maksimum dari a + b – 1 = 12.

2. Jawaban: B

Suatu bilangan 45n72 habis dibagi 3 artinya:

1 45n72 merupakan kelipatan 3, terdapat suatu bilangan bulat p sehingga 45n72 dapat dinyatakan sebagai 3p.
2 Jumlah digitnya habis dibagi 3.

Untuk permasalahan ini, sifat yang sesuai dengan soal adalah sifat 2 yaitu jumlah digitnya habis dibagi 3. Jadi 4 + 5 + n + 7 + 2 habis dibagi 3 sehingga 18 + n habis dibagi 3 untuk n = 0,3, 6, dan 9. Jadi, banyak n yang memenuhi ada 4 bilangan.

Baca Juga: Kisi-kisi Materi TPS UTBK – SBMPTN 2022, Mulai Penalaran Umum hingga Bahasa Inggris

3. Jawaban: B

Jika isi kolam itu misalkan x, maka dalam 2 jam:

Oleh keran A dapat mengisi 2/15 bagian.

Oleh keran B dapat mengisi 2/12 bagian.

Oleh keran C dapat mengisi 2/10 bagian.

Jadi total semuanya = 2/15 + 2/12 + 2/10 = 30/60 = 0,5 bagian.

4. Jawaban: D

Jarak = kecepatan x waktu

Lama perjalanan Totok = 12.00 – 06.30 = 5 jam 30 menit, 5,5 jam.

Karena dia berhenti 1 jam untuk makan, maka waktu untuk perjalanannya adalah 5,5 – 1 = 4,5 jam.

Totok mengendarai mobilnya dengan kecepatan rata-rata 40 km/jam.

Artinya, kecepatan diketahui 40 km/jam, dan waktu 4,5 jam.

Maka, jarak = 40 x 4,5 = 180 km.

Baca Juga: 5 Hal Sepele Gagal Seleksi SNMPTN SBMPTN yang Dapat Terjadi, Salah Satunya Telat Buat Akun LTMPT

Itu dia 4 latihan soal dan pembahasan TPA tes kemampuan numerik SBMPTN 2022 teknik menggunakan definisi dan sifat dasar. Semoga bermanfaat!***

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x