Kunci Jawaban Soal AKM Literasi Teks Informasi Kelas 9 dan 10 Level 5 Tipe Pilihan Ganda

- 25 Oktober 2021, 18:47 WIB
Ilustrasi latihan soal AKM literasi teks informasi kelas 9 dan 10 level 5 dan kunci jawabannnya.
Ilustrasi latihan soal AKM literasi teks informasi kelas 9 dan 10 level 5 dan kunci jawabannnya. /Unsplash.com/Element5 Digital

Beberapa program dari Gerakan 1000 Startup Digital adalah networkingworkshop, seminar yang dihadiri oleh founder startupmentoring, serta hasksprint, yaitu membangun sebuah produk secara cepat. Sampai bulan Februari 2020, ada lebih dari 40 ribu peserta yang telah mengikuti program ini. Beberapa startup seperti Kopitani, Lindungihutan, Bizhare, dan Gardapangan adalah alumni program Gerakan 1000 Startup Digital.

Semakin banyaknya perusahaan-perusahaan rintisan, selain dapat meningkatkan ekonomi, juga menjadi solusi bagi masyarakat. Startup Kopitani, contohnya, lahir untuk meningkatkan industri kopi Indonesia melalui pemberdayaan petani kopi dengan sistem pertanian modern. Startup Lindungihutan lahir untuk melindungi hutan Indonesia melalui sistem penggalangan dana. Bizhare merupakan sistem investasi daring yang menghubungkan antara investor dan UMKM. Gardapangan lahir dari komunitas gerakan food bank makanan sisa dari industri atau rumah makan yang bisa dimanfaatkan untuk mengatasi kerawanan pangan, sekaligus mengurangi kerusakan lingkungan.

Startup lahir dari masalah-masalah yang sangat dekat dengan kehidupan kita. Startup menjawab permasalahan tersebut dengan sebuah solusi. Oleh karena itu, inovasi dan kreativitas kaum muda melalui gerakan-gerakan sosial seperti startup ini sangat dibutuhkan masyarakat. Pada masa mendatang, diharapkan lebih banyak lagi putra-putri bangsa yang turut membangun Indonesia melalui industri digital.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal AKM Numerasi Kelas 4 SD Pola Bilangan Sederhana Tipe Uraian Tertutup

Jenis perusahaan startup yang berkembang pesat di Indonesia adalah ....

a) biro jodoh, contohnya bridestory.com

b) transportasi, contohnya go-jek.com

c) sekuritas, contohnya qlue.id

d) gim, contohnya games.com

e) media sosial, contohnya sribu.com

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: pusmenjar.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah