Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 3 SD Subtema 2 Pembelajaran 2 Halaman 67, Informasi Perubahan Energi

- 19 Oktober 2021, 15:45 WIB
Ilustrasi Kunci Jawaban Buku Tema 6 Kelas 3 SD Subtema 2 Pembelajaran 2 Halaman 67
Ilustrasi Kunci Jawaban Buku Tema 6 Kelas 3 SD Subtema 2 Pembelajaran 2 Halaman 67 /pixabay.com/StockSnap

RINGTIMES BALI - Salam semangat adik-adik, apa kabar? Masih semangatkah untuk belajar hari ini? Kali ini kita akan membahas tentang buku Tema 6 SD/MI Kelas 3 Subtema 2.

Sebelumnya pada materi Subtema 2 mengenai Perubahan Energi dan pada Pembelajaran 2 mengenai Informasi Perubahan Energi.

Selanjutnya, kita akan membahas sama-sama soal dan kunci jawaban pada halaman 67  agar adik-adik dapat mengulang kembali materi sebelumnya, sebagaimana dilansir dari buku Tema 6 SD Kelas 3 Edisi Revisi 2018.

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal AKM Numerasi SD MI Erlangga Fokus Halaman 139, 140, 141 Nomor 16 - 20

Kunci Jawaban Buku Tema 6 Kelas 3 SD Subtema 2 Pembelajaran 2 Halaman 67

Ayo Bercerita

Kalian telah mempelajari informasi tentang perubahan energi. Ceritakan kembali apa yang sudah kalian pelajari kepada teman dan gurumu!

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini!

1. Perubahan energi apakah yang terjadi pada tubuh kita, jelaskan!

Jawaban: Perubahan energi yang terjadi pada tubuh kita yaitu energi kimia menjadi energi gerak. Energi kimia di dapatkan dari sari-sari makanan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 3 kelas 6 SD Halaman 70, Penemuan Jam Mekanik

2. Jelaskan contoh perubahan energi listrik menjadi energi panas?

Jawaban: Contoh perubahan energi listrik menjadi energi panas yaitu kompor listrik, setrika listrik.

3. Perubahan energi apa yang terjadi saat kita menyalakan kipas angin?

Jawaban: Perubahan energi yang terjadi ketika menyalakan kipas angin adalah energi listrik menjadi energi gerak.

Baca Juga: Menghitung Berat dengan Satuan Gram, Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 3 Halaman 126

4. Berikan contoh perubahan energi kimia menjadi energi gerak!

Jawaban: Contoh perubahan energi kimia menjadi energi gerak yaitu BBM atau bahan bakar minyak yang digunakan kendaraan motor atau mobil untuk bergerak.

5. Saat temanmu memainkan rebana, perubahan energi apa yang terjadi?

Jawaban: Pada saat temanku memainkan rebana, perubahan energi yang terjadi adalah dari energi gerak menjadi energi bunyi.

Baca Juga: Soal PAS UAS Prakarya Kelas 10 Kurikulum 2013 Semester 1 Beserta Jawaban Part 1

Itulah pembahasan kunci jawaban buku Tema 6 Kelas 3 SD Subtema 2 Pembelajaran 2. Tetap semangat belajar dan selamat belajar, gampailah ilmu setinggi-tingginya!

Disclaimer: Kunci jawaban ini hanyalah alternatif jawaban untuk adik-adik sebagai referensi untuk belajar. Kebenaran kunci jawaban tergantung penilaian pengajar.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: buku.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah