Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 5 SD MI Halaman 75 76 Subtema 2 Gangguan Sistem Pencernaan

- 8 Oktober 2021, 19:10 WIB
Ilustrasi kunci jawaban tema 3 kelas 5 SD MI di halaman 75 dan 76 pada subtema 2.
Ilustrasi kunci jawaban tema 3 kelas 5 SD MI di halaman 75 dan 76 pada subtema 2. /Pexels.com/RF Studio

Gejala Kolera: Nyeri pada perut, diare berat, mual dan muntah, kekurangan cairan (dehidrasi), dan feses berair.

Cara Pencegahan Kolera: Menghindari jajanan sembarangan, menjaga kebersihan tangan dengan mencuci tangan sebelum makan, mengonsumsi makanan yang higienis dan sehat, serta menghindari makanan laut atau daging yang tidak dimasak dengan sempurna

Penyembuhan Kolera: dengan meminum cairan oralit untuk menggantikan cairan dan elektrolit yang hilang. Apabila kolera cukup parah maka dibutuhkan penggantian cairan intravena (infus).

Baca Juga: Peta Pikiran Gangguan Sistem Pencernaan, Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 5 SD MI Halaman 48, 49

Diare

Definisi Diare: Gangguan sistem pencernaan pada daerah usus besar pada proses buang air besar yang disebabkan oleh infeksi bakteri, virus, parasit, atau alergi makanan sehingga menyebabkan tekstur feses lebih encer dan berair serta frekuensinya lebih sering daripada biasanya.

Gejala Diare: Buang air besar encer dan sering, kram perut, nyeri perut, demam, darah dalam tinja, dan kembung.

Cara Pencegahan Diare: Mencuci tangan sebelum makan, menjaga kebersihan diri dan lingkungan sekitar, dan mencuci bersih sayur maupun makanan lain yang hendak dimasak.

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban Ulangan Harian IPA Tema 3 Kelas 5 SD MI Sistem Pencernaan Hewan dan Manusia

Penyembuhan Diare: Diare dapat sembut dengan sendirinya setelah penderitanya beristirahat cukup dan banyak mengonsumsi air untuk mencegah dehidrasi serta juga bisa membuat dan meminum larutan oralit.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Buku Tematik SD kurikulum 2013 edisi revisi 2017


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x