Kunci Jawaban Fikih Kelas 4 MI Halaman 89, Shalat Tahajjud

- 7 Oktober 2021, 12:51 WIB
Kunci jawaban Fikih kelas 4 MI.
Kunci jawaban Fikih kelas 4 MI. /Tangkapan layar buku Fikih kelas 4 MI

RINGTIMES BALI – Hai adik-adik semua, bagaimana kabar kalian? Semoga sehat selalu, semangat, dan jangan lupa untuk berdoa sebelum belajar.

Pada bab enam, setelah kalian membaca penjelasan yang ada di dalam bab tersebut, kalian harus mengisi soal essai pada halaman 89.

Sebelum melihat kunci jawaban ini, sebaiknya adik-adik menjawab sendiri terlebih dahulu agar tahu kemampuan diri kalian.

Baca Juga: Pentingnya Persatuan dan Kesatuan, Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 6 SD Halaman 109

Jika sudah, kalian boleh mencocokkan jawaban kalian dengan kunci jawaban berikut ini dan memperbaiki apabila ada yang salah.

Dilansir dari buku Fikih kelas 4 MI edisi revisi 2020 pada tanggal 7 Oktober 2021, berikut adalah kunci jawabannya:

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang benar dan tepat!

1. Daffa adalah siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah. Pagi hari tadi ada pelajaran fikih di kelas Daffa. Bu Guru menerangkan tentang qiyamul lail.

Baca Juga: Berapa Persen Air Bersih yang Ada di Bumi, Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 6 SD Halaman 115

Mendengar keutamaan qiyamul lail, Daffa ingin sekali meraih keutamaan-keutamaan tersebut. Apa saja yang dapat dilakukan Daffa untuk mendapatkan kemuliaan qiyamul lail?

Jawaban: Cara menghidupkan malam (qiyamul lail) dapat ditempuh dengan banyak cara misalnya membaca Al-Qur’an, belajar, berzikir maupun shalat malam.

Salah satu ibadah yang selalu dilaksanakan oleh Rasulullah dalam rangka qiyamul lail adalah shalat tahajjud.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 4 SD Subtema 3 Halaman 124, Penaksiran Bilangan Desimal

2. Dena baru saja mengikuti kegiatan Jurit malam perkemahan di sekolahnya. Kegiatan itu selesai pukul 01.00 malam.

Sebelum tidur, ia merasa sayang jika tidak melaksanakan shalat tahajjud karena ia membiasakan shalat tahajjud.

Karena acara selesai malam, Dena merasa bahwa jika dia tidur sekarang, dia belum tentu bisa bangun untuk shalat tahajjud karena badannya lelah.

Baca Juga: Kunci Jawaban Fikih Kelas 4 MI Halaman 38, 39, 40, Mandi Wajib

Akhirnya Dena memutuskan untuk shalat malam sebelum tidur. Dapatkah shalat yang Dena laksanakan dianggap sebagai shalat tahajjud? Jelaskan dengan memperhatikan kembali pengertian shalat tahajjud!

Jawaban: TIdak bisa, karena shalat tahajjud adalah sholat malam yang dilaksanakan sesudah bangun tidur.

3. Melaksanakan shalat tahajjud adalah sesuatu yang cukup berat dilaksanakan oleh kebanyakan orang.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 4 SD Subtema 3 Halaman 120, Hasil Karya Seni Montase

Hal ini karena waktu tahajjud dilaksanakan pada waktu-waktu orang nyenyak tidur untuk beristirahat setelah beraktivitas seharian.

Menurutmu, sikap apa yang ingin Allah Swt. bentuk bagi orang Muslim dengan memerintahkan mereka shalat tahajjud? Jelaskan jawabanmu!

Jawaban: Allah Swt. ingin membentuk orang Muslim melalui shalat tahajjud, karena bisa melawan hawa nafsu dari setan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 6 SD MI Halaman 113 Luas Permukaan Tabung

4. Dalam mengerjakan ibadah shalat terdapat hal-hal yang menyebabkan shalat kita diterima oleh Allah Swt. Apa saja hal itu? Dan bagaimana usaha yang kamu lakukan agar shalat tahajjudmu diterima oleh Allah? Jelaskan jawabanmu!

Jawaban: Cara agar shalat tahajjud kita diterima oleh Allah Swt. adalah dengan cara mengerjakannya secara khusyuk dan mengharapkan ridhoNya.

5. Jelaskan apa saja keutamaan yang dapat kamu raih dengan rajin bertahajjud!

Jawaban: Keutamaan sholat tahajjud, yaitu sebaik-baik shalat sesudah shalat fardhu, kemuliaan bagi seorang mukmin.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 SD MI Halaman 96 Soal Cerita Perbandingan Senilai Bab 3 Skala

Selain itu, shalat tahajjud merupakan kebiasaan orang shalih, amal taqarrub kepada Allah, menjauhkan dosa, dan penghapus kesalahan, serta merupakan wasiat Rasulullah Saw.

Demikian kunci jawaban buku Fikih kelas 4 MI halaman 89, semoga bisa bermanfaat dan semangat terus belajarnya.

Disclaimer: kunci jawaban ini hanya sebagai pembanding pada jawaban adik-adik, kebenaran jawaban tergantung guru yang mengajar.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah