Sistem Reproduksi Manusia, Kunci Jawaban IPA SMP Kelas 9 Semester 1 Halaman 47 dan 48

- 18 Agustus 2021, 07:20 WIB
Ilustrasi Sistem Reproduksi Manusia, Kunci Jawaban IPA SMP Kelas 9 Semester 1 Halaman 47 dan 48
Ilustrasi Sistem Reproduksi Manusia, Kunci Jawaban IPA SMP Kelas 9 Semester 1 Halaman 47 dan 48 /Pexels/

RINGTIMES BALI - Salam semangat adik-adik, apa kabar? Masih semangatkah untuk belajar hari ini? Kali ini kita akan membahas tentang buku IPA SMP kelas 9 Semester 1  pada Bab 1.

Sebelum memulai ke pertanyaan dan jawabannya, kita mulai dengan penjelasan mengenai Bab 1 yaitu Sistem Reproduksi pada Manusia, sebagaimana dilansir dari buku IPA SMP kelas 9 Semester 1 revisi 2018.

Penjelasan

Sebelum kita membahas mengenai sistem reproduksi, kita mulai dari pembelahan sel. Awalnya manusia berasal dari sel, dan sel tersebut mengalami pembelahan.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 112-115 Sistem Reproduksi Tumbuhan dan Hewan

Pembehalan sel ini sangan penting bagi kelangsungan semua makhluk hidup. Ada tiga alasan mengapa sel mengalami pembelahan, yaitu untuk perbaikan, pertumbuhan dan reproduksi.

Pembelahan dibagi menjadi dua yaitu ada pembelahan mitosis yang  terjadi pada sel tubuh (sel somatik) makhluk hidup dan pembalahan meiosis terjadi pada sel kelamin untuk menghasil sel gamet (sel telur atau sperma).

Alat reproduksi dibagi menjadi dua yaitu alat reproduksi pria dan alat reproduksi wanita. Mari kita bahas mulai dari reproduksi pria.

Baca Juga: Panca Yama dan Nyama Brata, Kunci Jawaban Pendidikan Agama Hindu SMP Kelas 9 Halaman 77

Alat reproduksi luar pada pria meliputi penis sebagai saluran kecing dan saluran sperma, dan juga skroturn, berada di dekat penis yang terdapat dua buah testis atau buah zakar berbentuk bulat telur yang berfungsi menjaga suhu testis agar sesuai untuk produksi sperma.

Sedangkan alat produksi dalam pria terletak di bagian dalam tubuh meliputi testis yaitu terdapat di dalam skrotum berbentuk bulat telur berjumlah dua buah.

Saluran sperma, terdapat tiga bagian yaitu Epididimis, Vas deferens serta Uretra. Selanjutnya kelenjar reproduksi terdiri dari tiga kelenjer yaitu Vesikula seminalis, Kelenjar prostat, dan Kelenjar Cowper.

Baca Juga: Asta Aiswarya, Kunci Jawaban Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti SMP Kelas 9 Halaman 12  

Spermatogenesis terjadi pada pria yakni merupakan proses pembentukan sperma yang terjadi di dalam tubulus seminiferus.

Berikutnya alat reproduksi wanita, dibagi menjadi dua yaitu alat reproduksi luar dan alat reproduksi dalam.

Alat reproduksi luar meliputi Vulva dan Labium. Vulva merupakan suatu celah paling luar dari alat reproduksi wanita yang dibatasi sepasang bibir kanan dan kiri, kedua bibir tersebut disebut dengan labium.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 9 Halaman 49 Semester 1 Sistem Reproduksi Manusia

Alat reproduksi dalam wanita terdiri dari Ovarium atau indung telur, dan saluran reproduksi. Saluran reproduksi terdiri atas saluran telur (tuba Fallopii), Rahim (Uterus) dan Vagina.

Oogenis yakni merupakan proses pembentukan sel kelamin wanita yang merupakan sel telur atau ovum dan terjadi di dalam organ yang disebut dengan ovarium.

Bila sel telur pada wanita tidak dibuahi oleh sel sperma, maka terjadi menstruasi yang selalu dirasakan  wanita setiap bulannya.

 Baca Juga: Kunci Jawaban Uji Kompetensi Bab 1 PKN kelas 9 Halaman 29, Dinamika Pancasila sebagai Dasar Negara

Sedangkan bila sel telur dibuahi oleh sel sperma ini disebut dengan fertilisasi. Selanjutnya, ketika fertilisasi sudah terjadi akan membentuk zigot dan melakukan pembelahan dan perkembangan menjadi embrio dan tertanma didalam endometrium, ini disebut dengan kehamilan.

Sistem reproduksi juga bisa terkena penyakit diantaranya HIV/AIDS, keputihan, gonore, epididimitis, sifilis, serta herpes simplex genitalis.

Kunci Jawaban Uji Kompetensi IPA SMP Kelas 9 Semester 1 Halaman 47 dan 48

Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!

 Baca Juga: Sistem Reproduksi pada Laki-laki, Kunci Jawaban IPA kelas 9 SMP Halaman 7, 8, 9

1. Bagian testis yang berperan dalam produksi sperma dan hormon testosteron disebut ....

Jawban: D. tubulus seminiferus

2. Pasangan antara bagian alat reproduksi laki-laki dan fungsinya berikut ini yang benar adalah....

Jawaban: D. vas deferens berfungsi sebagai tempat produksi sperma

3. Pernyataan yang benar terkait dengan jumlah kromosom spermatogonium dan spermatozoa adalah ....

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 8 Halaman 69, 70 Uji Kompetensi Esai 1B Bab 1 Semester 1

Jawban: A. spermatogonium bersifat diploid, spermatozoa bersifat haploid

4. Ovarium adalah tempat terjadinya ....

Jawaban: C. pematangan ovum

5. Pernyataan yang benar mengenai oogenesis adalah ....

Jawaban: B. hasil akhir oogenesis adalah satu ovum dan tiga badan polar

6. Tahap oogenesis pada bayi perempuan yang baru lahir telah sampai pada fase ....

Jawaban: C. oosit primer

Baca Juga: Jelaskan Persamaan dan Perbedaan Tumbuhan Paku dan Lumut, Kunci Jawaban IPA SMP Kelas 7 Halaman 79

7. Hormon yang memicu berkembangnya folikel dan penebalan dinding rahim secara berturut-turut adalah ....

Jawaban: C. FSH dan progesteron

8. Berikut ini yang langsung terbentuk setelah proses fertilisasi adalah ....

Jawaban: B. zigot

9. Proses meluruhnya sel-sel epitel yang menyusun dinding rahim disebut ....

Jawaban: D. menstruasi

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 30, 31, 32 Latihan 1.3 Perpangkatan dan Bentuk Akar

10. Perhatikan ciri penyakit berikut ini!

1. Disebabkan oleh Treponema pallidum

2. Biasanya menyerang daerah sekitar kelamin

3. Gejala awal berupa borok pada tempat masuknya bakteri

Ciri-ciri penyakit di atas dimiliki oleh orang yang menderita penyakit ....

Jaswaban: A. sifilis

Itulah pembahasan buku IPA SMP kelas 9 Semester 1 Bab 1. Tetap semangat belajar dan selamat belajar, gampailah ilmu setinggi-tingginya!

Disclaimer:

Kunci jawaban ini hanyalah alternatif jawaban untuk adik-adik sebagai referensi untuk belajar. Kebenaran kunci jawaban tergantung penilaian pengajar. ***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: buku.kemendikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah