Pengertian El Nino dan La Nina serta Proses Terjadinya, Kunci Jawaban Geografi SMA Kelas X Halaman 138

- 29 Juli 2021, 17:12 WIB
Ilustrasi kunci jawaban atas soal jelaskan tentang La Nina dan El Nino serta proses terbentuknya! essai geografi SMA bab 3.
Ilustrasi kunci jawaban atas soal jelaskan tentang La Nina dan El Nino serta proses terbentuknya! essai geografi SMA bab 3. /Pixabay/WikiImages

RINGTIMES BALI – Berikut ini kunci jawaban buku geografi SMA kelas X halaman 138 tentang Pengertian El Nino dan La Nina serta proses terjadinya.

Kunci jawaban yang ada di dalam artikel ini bisa dijadikan referensi dalam menjawab soal.

Sangat di sarankan jika adik-adik mencoba terlebih dahulu menjawab sendiri sebelum melihat kunci jawaban.

Baca Juga: Mengapa Wilayah Indonesia Rawan Bencana Gempa Bumi dan Tsunami, Kunci Jawaban Geografi SMA Kelas X Hal 59

Dikutip dari Buku Geografi BSE  SMA kelas X, berikut kunci jawaban bab 3 soal essai.

Soal

Jelaskan tentang La Nina dan El Nino serta proses terbentuknya!

Kunci jawaban

Proses terjadinya El Nino dan La Nina:

El Nino adalah terjadinya pemanasan temperatur air laut di pantai barat Peru – Ekuador yang menyebabkan gangguan iklim secara global.

Baca Juga: Dampak Positif dan Negatif Aktivitas Manusia Terhadap Lingkungan Alam, Kunci Jawaban Geografi SMA Kelas X

Proses terjadinya diawali dari memanasnya air laut di perairan Indonesia yang kemudian bergerak ke arak timur menyusuri ekuator menuju pantai barat Amerika Selatan sekitar wilayah Peru danEkuador.

Bersamaan dengan kejadian tersebut air laut yang panas dari pantai barat Amerika Tengah, bergerak ke arah selatan sampai pantai barat Peru–Bolivia sehingga terjadilah pertemuan air laut panas dari kedua wilayah tersebut.

Massa air panas dalam jumlah besar terkumpul dan menyebabkan udara di daerah itu memuai sehingga proses konveksi ini menimbulkan tekanan udara menurun (minus).

Baca Juga: Penyebab Terjadinya Erosi Tanah, Kunci Jawaban Geografi SMA Kelas X Halaman 103

Kondisi ini mengakibatkan seluruh angin yang ada di sekitar Pasifikdan Amerika Latin bergerak menuju daerah tekanan rendah tersebut.

Angin muson di Indonesia yang datang dari Asia dengan membawa uap air juga membelok ke daerah tekanan rendah di pantai barat Peru–Ekuador.

La Nina adalah merupakan peristiwa kebalikan dari El Nino yang berarti bayi perempuan.

Baca Juga: Ciri-ciri Galaksi, Pengertian Jagat Raya, Kunci Jawaban Essay Geografi SMA Kelas X Nomor 1-5 BAB 2

La Nina berawal dari melemahnya El Nino sehingga air laut yang panas di pantai Peru dan Ekuador bergerak ke arah barat dan suhu air laut di daerah itu berubah ke kondisi semula (dingin) sehingga up-welling muncul kembali sehingga kondisi cuaca kembali normal.

Itulah pengertian El Nino dan La Nino serta proses terjadinya. Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x