Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD MI Halaman 24, 25, 26, 27 Organ Gerak Hewan

- 17 Juli 2021, 08:43 WIB
Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD MI Halaman 24, 25, 26, 27 Organ Gerak Hewan.
Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD MI Halaman 24, 25, 26, 27 Organ Gerak Hewan. /SalatigaTerkini/AriPianto/BSD Pendidikan

RINGTIMES BALI – Halo adik-adik, berikut pembahasan kunci jawaban Buku Tematik Terpadu Kelas 5 SD MI Tema 1 tentang Organ Gerak Hewan dan Manusia sesuai kurikulum 2013 edisi revisi 2017.

Pada artikel kali ini akan membahas kunci jawaban pada Subtema 1 yaitu Organ Gerak Hewan, Pembelajaran 3 pada halaman 24, 25,26, dan 27.

Kunci jawaban ini diharapkan dapat menjadi referensi serta dapat mengoreksi jawaban adik-adik dalam mengerjakan soal pada Buku Tematik Tema 1 Kelas 5 pada Subtema 1.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD MI Halaman 17 18 19 Subtema 1 Organ Gerak Hewan

Dilansir dari Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 untuk Siswa SD/MI Kelas V, berikut kunci jawaban buku tematik tema 1 Kelas 5 Halaman 24, 25,26, dan 27.

Kunci Jawaban Kelas 5 Tema 1 Subtema 1 Halaman 24

“Ayo Diskusi”

Pada halaman 24 ini, adik-adik diminta untuk memberikan tanda centang pada kolom terkait perilaku atau sikap yang sesuai dengan nilai-nilai pada Pancasila.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD MI Halaman 10, 11, 12, 14 Subtema 1 Organ Gerak Hewan

Diskusikan dengan teman sebangkumu mengenai sikap-sikap atau perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam silasila Pancasila.

Berilah tanda centang pada kolom yang sesuai.

Perilaku atau sikap 1: Gotong royong, sesuai dengan sila ke- 3

Perilaku atau sikap 2: Rajin beribadah, sesuai dengan sila ke-1

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 6 SD MI Tema 1 Subtema 1 Tumbuhan Sahabatku Hal 7-14

Perilaku atau sikap 3: Melaksanakan hasil keputusan musyawarah secara bertanggung jawab, sesuai dengan sila ke-4

Perilaku atau sikap 4: Tidak membeda-bedakan antara yang kaya dengan yang miskin, sesuai dengan sila ke-5

Perilaku atau sikap 5: Memberikan kesempatan kepada orang tua untuk duduk ketika berada di angkutan umum, sesuai dengan sila ke-2.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD MI Halaman 4, 5, 6 Subtema 1 Organ Gerak Hewan

Kunci Jawaban Kelas 5 Tema 1 Subtema 1 Halaman 24-25

“Ayo Menulis”

Pembahasan berikut ini merupakan jawaban alternatif yang dapat membantu para orang tua untuk membimbing anak dalam belajar.

Tuliskan sikap-sikap dalam kehidupan sehari-hari yang sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD MI Halaman 4, 5, 6 Subtema 1 Organ Gerak Hewan

Alternatif Jawaban

Lambang Bintang, Sila ke-1

Sikap yang sesuai dengan sila 1:

  • Rajin beribadah sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing
  • Tidak memaksakan orang lain untuk menganut agama atau kepercayaan tertentu
  • Tidak saling mengolok-ngolok dan menghina agama satu sama lain

Lambang Rantai, Sila ke-2

Sikap yang sesuai dengan sila 2:

  • Tidak membeda-bedakan satu teman dengan teman lainnya ketika bergaul
  • Saling membantu dan menolong orang lain yang memerlukan bantuan
  • Tidak semena-mena terhadap orang lain
  • Menjenguk teman yang sedang sakit

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 1 SD MI Tema 8 Subtema 2 Peristiwa Siang Malam Hal 53

Lambang Pohon beringin, Sila ke-3

Sikap yang sesuai dengan sila 3:

  • Gotong royong
  • Kerja bakti
  • Tidak mendahulukan kepentingan pribadi di atas kepentingan umum
  • Membeli produk dalam negeri
  • Mengenalkan budaya Indonesia kepada bangsa lain

Lambang Kepala banteng, Sila ke-4

Sikap yang sesuai dengan sila 4:

  • Musyawarah
  • Tidak memaksakan kehendak atau pendapat kepada orang lain
  • Menghargai pendapat orang lain
  • Mengikuti dan memberikan suara saat pemilihan ketua kelas

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita Subtema 1 Halaman 1, 3, 4

Lambang Padi dan Kapas, Sila ke-5

Sikap yang sesuai dengan sila 5:

  • Bersikap adil kepada semua teman
  • Memberikan pertolongan kepada orang lain tanpa pilih kasih
  • Menghukum pelanggar hukum sesuai aturan
  • Tidak mencela hasil karya orang lain

Kunci Jawaban Kelas 5 Tema 1 Subtema 1 Halaman 26

“Ayo Mengamati”

Amatilah perilaku dan sikap orang-orang di lingkungan sekitarmu, seperti di sekolah, rumah, atau masyarakat.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI Tema 8 Lingkungan Sahabat Kita Subtema 3 Halaman 97, 98, 99

Tuliskan perilaku atau sikap yang tidak sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila Pancasila.

Berilah tanda centang pada kolom yang sesuai!

Alternatif Jawaban

1.Perilaku atau sikap: Menghina agama atau kepercayaan teman, tidak sesuai dengan sila pertama

2.Perilaku atau sikap: Tidak membantu teman yang membutuhkan pertolongan, tidak sesuai dengan sila kedua

Baca Juga: Kunci Jawaban Tematik Kelas 5 SD MI Tema 1 Halaman 28, 29

3.Perilaku atau sikap: tidak ikut melakukan gotong royong secara bersama, tidak sesuai dengan sila ketiga

4.Perilaku atau sikap: tidak menghargai pendapat teman, tidak sesuai dengan sila keempat

5.Perilaku atau sikap: pilih kasih dalam membantu teman, tidak sesuai dengan sila kelima

Kunci Jawaban Kelas 5 Tema 1 Subtema 1 Halaman 27

“Ayo Berdiskusi”

Berdasarkan pada peta di atas, diskusikan dengan temanmu mengenai luas dan letak negara Indonesia.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD Halaman 36

Tuliskan hasil diskusimu pada kolom berikut.

Alternatif Jawaban

Luas dan letak wilayah Indonesia berdasarkan peta

Luas Wilayah Indonesia

Berdasarkan Peta, luas Indonesia sebesar 5.193.250 Kilometer Persegi yang mencakup daratan dan lautan.

Luas daratan Indonesia sebesar 1.919.440 Kilometer Persegi yang terdiri dari 17.508 pulau.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 5 SD Halaman 32, 33, 34, 35

Luas lautan Indonesia sebesar 3.273.810 Kilometer Persegi yang terbentang sepanjang 3.977 mil. Wilayah lautan ini memiliki batas 12 mil laut serta Zona Ekonomi Ekslusif (ZEE) sejauh 200 mil.

Letak Wilayah Indonesia

Letak wilayah Indonesia terbagi menjadi dua yaitu letak astronomis dan letak geografis.

Letak astronomis Indonesia merupakan posisi Indonesia berdasarkan koordinat garis lintang dan garis bujur yaitu berada diantara 6 derajat Lintang Utara (LU)-11 derajat Lintang Selatan (LS)-95 derajat Bujur Timur (BT)-141 derajat Bujur Timur (BT).

Letak Geografis Indonesia yaitu berada diantara dua benua (benua Asia dan benua Australia) dan dua samudra (samudra Hindia dan samudra Pasifik).

Itulah pembahasan kunci jawaban SD/MI Kelas 5 Tema 1 Subtema 1 pada halaman 24, 25, 26, dan 27. Semoga bisa menjadi referensi dan bermanfaat.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x