Kunci Jawaban Soal Ujian PAT-PAS Tema 9 Kelas 5 SD Semester 2 Kurikulum 2013, Kesenian

12 Juni 2023, 07:45 WIB
Kunci Jawaban Buku Tema 9 /PIXABAY/MahmurMarganti

 

RINGTIMES BALI- Berikut ini disajikan contoh soal ujian Penilaian Akhir Tahun – Penilaian Akhir Semester (PAT-PAS) Tema 9, untuk kelas 5 Sekolah Dasar (SD) semester 2 kurikulum 2013, lengkap dengan kunci jawaban.

Kumpulan soal ujian PAT-PAS Tema 9 lengkap dengan pembahasan ini, bisa dijadikan bahan belajar siswa-siswi kelas 5 SD, dalam menghadapi ujian kenaikan kelas.

Dilansir dari kanal YouTube Seribu Satu Ide dan dibimbing oleh Diana Zulfani, lulusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), Universitas Terbuka, berikut disajikan latihan soal PAT-PAS Tema 9 bagi siswa-siswi kelas 5 SD:

  1. Lagu gugur bunga dengan tangga nada C=do artinya lagu yang dinyanyikan dengan.....

a.Cepat

b.Lambat

c.Sedang

d.Semangat

Jawaban: b

Nada C=do pada lagu gugur bunga menandakan lagu tersebut harus dinyanyikan dengan lambat dan penuh penghayatan.

  1. Tangga nada yang terdiri dari tujuh nada disebut.....

a.Tangga nada mayor

b.Tangga nada minor

c.Tangga nada diatonis

d.Tangga nada pentatonis

Jawaban: c

Tangga nada diatonis merupakan tangga nada yang terdiri dari tujuh nada yang terdiri dari nada, do, re, mi, fa, sol, la, si.

  1. Berdasarkan jenisnya, karya seni rupa daerah terbagi menjadi dua, yaitu.....

a.Murni dan terapan

b.Asli dan terapan

c.Murni dan asli

d.Asli dan murni

Jawaban: a

Karya seni rupa daerah karya seni rupa yang terdapat di berbagai daerah di seluruh Indonesia.

  1. Motif batik yang terkenal dari daerah Cirebon adalah motif.....

a.Garuda

b.Kamboja

c.Mega mendung

d.Truntum

Jawaban: c

Motif mega mendung merupakan motif batik yang berasal dari daerah Cirebon, Jawa Barat. Ciri khas batik mega mendung yaitu adanya ukuran awan dan langit dalam batik.

Demikian latihan atau contoh soal pilihan ganda PAT-PAS Tema 9 untuk Kelas 5 SD semester 2, semoga kumpulan latihan soal ini bisa bermanfaat dan sebagai bahan tambahan pembelajaran.

Disclaimer:

Kunci jawaban disertai pembahasan ini bersifat terbuka dan tujuannya untuk membantu siswa-siswi belajar. Kunci jawaban dan pembahasan ini perlu pengembangan dan eksplorasi lebih lanjut, maka dari itu segala penilaian dan kebenarannya tergantung pada Bapak/Ibu Guru.***

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Ujian PAT-PAS Tema 9 Kelas 5 SD Semester, Perkebunan dan Pertanian

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler