Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 107 Aktivitas Kelompok: Wujud Kebudayaan di Lingkungan Tempat Tinggal

18 Maret 2023, 13:14 WIB
Ilustrasi kunci jawaban IPS kelas 8 halaman 107 /PEXELS/Louis Bauer

RINGTIMES BALI – Berikut kunci jawaban IPS kelas 8 SMP MTs halaman 107 Aktivitas Kelompok: Wujud Kebudayaan di Lingkungan Tempat Tinggal.

Soal dan kunci jawaban IPS kelas 8 SMP MTs dalam artikel ini, dimaksudkan sebagai bahan referensi dan evaluasi belajar bagi siswa.

Selain itu kunci jawaban IPS berikut ini juga diharapkan dapat membantu proses belajar adik-adik kelas 8 SMP MTs.

Artikel kunci jawaban ini mengacu pada Buku Teks IPS kelas 8 SMP MTs Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017, yang dilansir dari laman Buku Kemendikbud.

Baca Juga: Unsur-Unsur Drama, Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 207 Kegiatan 8.2

Sajian kunci jawaban dalam artikel ini, dipandu oleh Arif Budiman, S.S Alumnus Prodi Sastra Sejarah FIB Universitas Jember.

Berikut soal dan kunci jawaban selengkapnya :

Aktivitas Kelompok

1. Bentuklah kelompok beranggota 3-4 orang.

2. Diskusikan tentang 3 wujud kebudayaan.

3. Carilah contoh-contoh wujud kebudayaan yang terdapat di lingkungan tempat tinggalmu.

4. Tuliskan hasil diskusimu pada tabel di bawah ini.

Baca Juga: Definisi dan Ciri-ciri Umum Drama, Bahasa Indonesia Kelas 8 Kunci Jawaban Halaman 204 Kegiatan 8.1

Alternatif jawaban :

1. Gagasan : Melestarikan kesenian daerah

Tindakan : Bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk mengadakan pertunjukan seni budaya di alun-alun kota dan mengadakan penyuluhan tentang pentingnya pelestarian budaya daerah.

Karya : Wayang kulit inovasi baru (wayang kulit berbahan dasar baja ringan/aluminium).

2. Gagasan : Memperbaiki jembatan desa yang sudah rusak

Tindakan : Melakukan perbaikan jembatan dengan cara bergotong-royong.

Karya : Jembatan desa yang layak pakai, lebih baik dari sebelumnya, dan dapat digunakan dengan lebih aman dan nyaman.

Baca Juga: Penyebab Kegagalan Mengusir Penjajah, Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 233 Aktivitas Kelompok

3. Gagasan : Memperoleh bahan pangan yang melimpah dari hasil laut.

Tindakan : Membuat suatu alat tertentu untuk meningkatkan hasil tangkapan ikan.

Karya : Alat pancing modern.

4. Gagasan : Membuat kain bermotif.

Tindakan : Membuat batik tulis dan batik cap.

Karya : Kain batik.

5. Gagasan : Membuat saluran irigasi untuk mengairi persawahan.

Tindakan : Bergotong-royong untuk membangun saluran irigasi.

Karya : Saluran irigasi untuk persawahan.

Baca Juga: Cengkih Hasil Perkebunan Masyarakat Maluku, Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 205 Aktivitas Kelompok

Disclaimer : Artikel kunci jawaban ini bersifat terbuka, adik-adik kelas 8 SMP MTs dapat mengeksplorasi atau mengembangkan jawaban.

Terkait kebenaran jawaban, tergantung penilaian dari bapak/ibu guru pengampu mata pelajaran IPS di kelas masing-masing.***

Cek artikel kunci jawaban lainnya dari Ringtimes Bali dengan KLIK DI SINI.

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler