Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Halaman 222, Menelaah Struktur Fabel Kuda Berkulit Harimau

1 Maret 2023, 21:34 WIB
Ilustrasi Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 SMP Halaman 222. /PEXELS/SHVETS production

RINGTIMES BALI – Salam semangat belajar adik-adik! Yuk kali ini kita bahas soal mata pelajaran Bahasa Indonesia terutama untuk adik-adik kelas 7 SMP.

Kali ini adik-adik kelas 7 bisa mempelajari soal Bahasa Indonesia halaman 222 tentang menelaah struktur fabel.

Di halaman 222, adik-adik akan menelaah struktur fabel yang berjudul Kuda Berkulit Harimau untuk melengkapi paparan pada tugas Bahasa Indonesia.

Baca Juga: Soal PTS Kelas 3 Semester 2 Tahun Pelajaran 2022/2023: Pilihan Ganda Lengkap dengan Kunci Jawaban

Adik-adik bisa menggunakan pembahasan artikel ini sebagai referensi untuk menentukan kunci jawaban tugas yang sesuai.

Inilah pembahasan sesuai materi Buku Paket Kemdikbud yang dipandu oleh alumni Pendidikan Bahasa dan Sastra Unmuh Jember - Muhammad Khusaini S Pd :

Pembahasan struktur teks dalam fabel berjudul 'Kuda Berkulit Harimau'

Pembahasan Jawaban :

Teks fabel tersebut sudah berisi struktur fabel yang lengkap yakni:

1. Orientasi

Pada awal cerita terdapat orientasi yaitu ada pengenalan tokoh dengan latar belakang kejadiannya.


2. Komplikasi

Bagian komplikasi pada fabel tersebut berupa peristiwa kuda yang menakuti domba dan tapir sehingga mereka berlari dalam ketakutan.

3. Resolusi

Bagian pada resolusi fabel berupa kuda yang terkena ulahnya sendiri. Ketika menakut-nakuti kucing hutan ia lupa menggunakan suara harimau sehingga yang keluar adalah suara ringkikan kuda.

4. Koda

Bagian koda pada fabel tersebut berupa pesan dari penulis bahwa sepandai-pandainya orang yang diterbitkan-pura, suatu saat akan terbongkar juga kepura-puraannya itu. Kejujuran merupakan sikap yang paling indah di dunia ini.

Baca Juga: Ayo Belajar Pembahasan Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5 Halaman 133, Isi Perjanjian Roem Royen


Demikian pembahasan soal dan alternatif kunci jawaban yang bisa dipelajari adik-adik untuk memudahkan dalam menyelesaikan tugas sekaligus memahami materi.

Disclaimer :

- Artikel ini dibuat untuk membantu siswa belajar

- Jawaban yang ada bersifat terbuka dan tidak menjamin kebenaran jawaban 100 persen.***

Cek berita pendidikan lainnya di Ringtimes Bali dengan KLIK DI SINI.

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler