Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 159 Aktivitas Kelompok, Dampak Perdagangan Internasional

4 Desember 2022, 17:30 WIB
Ilustrasi Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 159 Aktivitas Kelompok, Dampak Perdagangan Internasional. /PEXELS/Pixabay

RINGTIMES BALI – Artikel ini menyajikan kunci jawaban IPS kelas 9 SMP MTs halaman 159, Aktivitas Kelompok: Dampak perdagangan internasional.

Soal dan kunci jawaban IPS kelas 9 SMP MTs dalam artikel ini, dimaksudkan sebagai bahan referensi dan evaluasi belajar bagi siswa.

Selain itu, kunci jawaban IPS berikut ini, juga diharapkan dapat membantu proses belajar adik-adik kelas 9 SMP MTs.

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 168 169, Tabel 5.5 Perbuatan yang Kurang Menunjukkan Adanya Sikap Bela Negara

Artikel kunci jawaban ini mengacu pada Buku Teks IPS kelas 9 SMP MTs Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2018, yang dilansir dari laman Buku Kemendikbud.

Sajian kunci jawaban dalam artikel ini, dipandu oleh Arif Budiman, S.S Alumnus Prodi Sejarah FIB Universitas Jember.

Berikut soal dan kunci jawaban selengkapnya :

Aktivitas Kelompok

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 172, Sikap dan Perilaku dalam Mendukung Kebersamaan dalam Kebhinnekaan

1. Bentuk kelompok dengan anggota 3-4 orang per kelompok.

2. Materi diskusi masing-masing kelompok.

a. Bagaimana dampak perdagangan internasional (positif dan negatif) bagi kehidupan negara?

b. Apakah manfaat yang kalian rasakan sebagai pelajar dengan adanya perdagangan internasional?

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 174 175, Apa yang Dirasakan Jika Melihat Saudara Kita Setanah Air Tertimpa Bencana Alam

3. Tuliskan jawaban kelompok pada selembar kertas.

4. Presentasikan hasil diskusi di depan kelompok lain.

5. Tanggapi atau jawab apabila ada tanggapan/pertanyaan dari kelompok lain.

Alternatif jawaban :

Dampak positif perdagangan internasional bagi kehidupan negara, yakni sebagai berikut :

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 175 176, Bentuk Pastisipasi Bela Negara dan Manfaatnya

- Dengan adanya perdagangan internasional, negara dapat memperoleh devisa dari kegiatan ekspor.

- Dapat menciptakan lapangan pekerjaan yang lebih banyak.

- Dapat memperoleh barang yang tidak diproduksi di dalam negeri.

- Dapat meningkatkan pendapatan pajak.

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 176, Uji Kompetensi 5, Perbedaan Integrasi Nasional Secara Politis dan Antropologis

Dampak negatif perdagangan internasiomal bagi kehidupan negara, yakni sebagai berikut :

- Perdagangan internasional menyebabkan persaingan dengan produsen lokal.

- Industri dalam negeri kesulitan dalam mendapatkan bahan baku yang diekspor secara besar-besaran.

- Turunnya nilai mata uang rupiah.

Baca Juga: Tugas Mandiri 6.4 Tabel 6.3 Ancaman di Bidang IPOLEKSOSBUDHANKAM, PKN Kelas 10 Halaman 190

Manfaat yang dapat dirasakan sebagai pelajar dengan adanya perdagangan internasional, yakni sebagai berikut :

- Sebagai pelajar, saya dapat memenuhi kebutuhan sekolah seperti alat-alat penunjang pembelajaran yang mudah ditemui di dalam negeri.

- Sebagai pelajar, saya dapat melakukan study tour ke pabrik-pabrik tertentu dan dapat melihat jenis-jenis pekerjaan yang dibutuhkan dalam industri tertentu.

Sehingga dapat memotivasi saya untuk belajar lebih giat agar dapat memperoleh pekerjaan atau membuka lapangan kerja baru di masa depan.

Baca Juga: PKN Kelas 10 Halaman 176, Uji Kompetensi 5, 3 Syarat Keberhasilan Integrasi Nasional Bangsa Indonesia

- Sebagai pelajar, saya dapat merasakan adanya peningkatan ilmu pengetahuan dan teknologi seiring dengan adanya perdagangan internasional.

Hal tersebut karena Indonesia dapat membeli produk-produk teknologi ke negara-negara lain, yang mana produk teknologi tertentu belum bisa diproduksi sendiri.

Disclaimer : Artikel kunci jawaban ini bersifat terbuka, adik-adik kelas 9 SMP MTs dapat mengeksplorasi atau mengembangkan jawaban.

Terkait kebenaran jawaban, tergantung penilaian dari bapak/ibu guru pengampu mata pelajaran IPS di kelas masing-masing.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler