Soal PTS PAI Kelas 7 SMP Mts Materi Asmaul Husna Lengkap dengan Kunci Jawaban dan Pembahasan Bagian 1

25 September 2022, 21:18 WIB
Ilustrasi berdoa. Soal PTS PAI kelas 7 materi asmaul husna lengkap dengan kunci jawaban dan pembahasan /Foto: Pexels/Ali Arapoglu/

RINGTIMES BALI - Berikut ini merupakan contoh soal PTS PAI kelas 7 SMP MTs pilihan ganda materi Asmaul Husna dilengkapi kunci jawaban dan pembahasan.

Adapun contoh soal PTS ini ditujukan kepada siswa agar dapat dijadikan referensi berlatih soal ujian PTS PAI kelas 7 SMP MTs pilihan ganda materi Asmaul Husna.

Dilansir dari ringkasan materi Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti semester 1, PTS PAI kelas 7 SMP MTs pilihan ganda materi Asmaul Husna disusun pada Minggu, 25 September 2022.

Baca Juga: Contoh Soal UTS PTS Matematika Kelas 9 Semester 1 Full Pembahasan Kunci Jawaban Lengkap

Dibimbing dan diarahkan oleh Alumni Pendidikan Agama Islam IAIN Sunan Ampel Surabaya, Muslih, S.Pd, serta pembahasan oleh akun Zam channel.

1. Allah Maha Mendengar baik yang terucap, dipikirkan dan di dalam hati. Allah juga Maha Mendengar setiap keluhan dan dzikir yang hamba-Nya serukan. 

Berdasarkan kalimat diatas, memberikan penjelasan bahwa Allah SWT Maha Mendengar yang dalam Asmaul Husna disebut dengan ....

a. Al-Bashir

b. As-Sami'

c. Al-Bayan

d. Al-Alim

kunci jawaban: B

pembahasan: dalam 99 Asmaul Husna, As-Sami' diartikan sebagai Maha Mendengar. Karena itu penggunaaan kata tersebut digunakan dalam salah satu gerakan sholat yaitu saat i'tidal.

Bacaannya seperti berikut "sami'allahu liman hamidah" yang artinya Allah yang Maha Mendengar pujian dari yang memuji-Nya.

Baca Juga: Soal PTS Matematika Kelas 9 Semester 1 Tahun 2022 Part 2 Full Pembahasan Kunci Jawaban Lengkap

2. Contoh ibadah yang dapat dilakukan dengan menyebut Asmaul Husna adalah ...

a. Berdzikir kepada Allah SWT

b. Membaca Al-Qur'an

c. Membayar zakat fitri

d. Menunaikan sholat

kunci jawaban: A

pembahasan: membaca Al-Qur'an, membayar zakat fitri, dan menunaikan sholat semuanya sudah ada bacaannya masing-masing.

Maka tidak baik apabila dicampurkan dengan bacaan-bacaan lain walaupun itu Asmaul Husna.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 112-113, Kegiatan 4.5 Puisi Hujan Bulan Juni dan Gadis Peminta

3. Allah SWT melarang umat Islam menyalahartikan Asmaul Husna-Nya. Pernyataan tersebut sesuai dengan penggalan ayat ....

a. سَيُجْزَوْنَ مَا كَانُوْا يَعْمَلُوْنَ

b. وَلِلّٰهِ الْاَسْمَاۤءُ الْحُسْنٰى فَادْعُوْهُ بِهَاۖ

c. وَلِلّٰهِ الْاَسْمَاۤءُ الْحُسْنٰ

d. وَذَرُوا الَّذِيْنَ يُلْحِدُوْنَ فِيْٓ اَسْمَاۤىِٕهٖۗ

kunci jawaban: D

pembahasan: menilik surat Al-A'raf ayat 180 dari Qur'an Kemenag, apabila diartikan ayat tersebut adalah "dan tinggalkanlah orang-orang yang menyalahartikan nama-nama-Nya"

Baca Juga: Soal UTS PTS Bahasa Inggris Kelas 7 SMP MTs Kurikulum 2013 Materi This is Me Bagian 2

4. Berikut yang benar mengenai Asmaul Husna beserta artinya adalah ....

a. Al-Alim - Maha Melihat

b. Al-Bashir - Maha Mendengar

c. As-Sami' - Maha Tahu

d. Al-Khabir - Maha Mengetahui

kunci jawaban: D

pembahasan: menilik dari Asmaul Husna, kata Al-Khabir mempunyai arti yang Maha Mengetahui.

Allah Maha Mengetahui apapun, yang tersembunyi, yang gaib, yang akan datang. Maka berbuat baik dan jujurlah karena Allah.

Baca Juga: Soal UTS PTS Bahasa Inggris Kelas 7 SMP MTs Kurikulum 2013 Materi This is Me

5. Perhatikan penggalan surat Al-Hujurat ayat 18 berikut ini.

 اِنَّ اللّٰهَ يَعْلَمُ غَيْبَ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۗ وَاللّٰهُ بَصِيْرٌۢ بِمَا تَعْمَلُوْنَ

Sikap baik yang dapat kita ambil dari peneladanan salah satu Asmaul Husna pada ayat diatas adalah ....

a. Patuh dan tidak melawan (selama baik) terhadap orangtua

b. Mengecek jawaban kembali sebelum mengumpulkannya

c. Bersikap jujur dalam mengerjakan ujian di sekolah

d. Mendengarkan ceramah untuk mencintai Allah dan Rasul-Nya

kunci jawaban: C

pembahasan: Asmaul Husna yang disebut adalah Al-Bashir yaitu yang Maha melihat. Allah Maha melihat segala sesuatu yang kamu kerjakan.

Baca Juga: Soal PTS Matematika Kelas 8 Deret Aritmatika dan Geometri Lengkap dengan Kunci Jawaban dan Pembahasan

Demikian contoh soal PTS PAI kelas 7 SMP MTs pilihan ganda materi Asmaul Husna dilengkapi kunci jawaban dan pembahasan.

Disclaimer:

1. Artikel ini dibuat untuk digunakan oleh siswa dalam berlatih dan belajar mengerjakan soal PTS PAI kelas 7 SMP MTs pilihan ganda materi Asmaul Husna.

2. Artikel ini hanyalah berupa prediksi soal dan tidak ada unsur membocorkan soal.***

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler