Kunci Jawaban IPS kelas 7 SMP Mts Bab 3 Materi Kegiatan Penduduk

8 September 2022, 21:24 WIB
Ilustrasi kunci jawaban IPS KELAS 7 SMP MTS Kegiatan Penduduk /Pexels/Abhilash Sahoo

RINGTIMES BALI - Simak pembahasan kunci jawaban IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial) kelas 7 SMP/MTs semester 1 bab 3 Materi Kegiatan Penduduk Terbaru 2022.

Artikel ini adalah tentang pembahasan kunci jawaban IPS kelas 7 SMP/MTs semester 1, materi tentang Kegiatan Penduduk yang berdasarkan pada pengamatan dan berbagai informasi yang didapat.

Sebelum menjawab soal yang materi tentang Kegiatan Penduduk adik-adik kelas 7 SMP/MTs, perlu adanya dengan melakukan pengamatan di sekitar dan mencari berbagai informasi baik itu melalui buku, internet, majalah, maupun koran.

Dilansir dari Buku IPS semester 1 terbitan Kemdikbud kurikulum 2013 edisi revisi 2017 pada hari kamis 8 September 2022, menurut Alumni Ekonomi Univesitas Mahasaraswati Denpasar, Silfia Eka Susanti. S.E.

Baca Juga: Soal PTS Biologi Kelas 12 Semester 1 Full Pembahasan Terbaru 2022 Lengkap, Nilai Auto 100

1. Pada masa ini sudah ada pembagian kerja yang jelas disesuaikan dengan keahlian Kehidupan masyarakat pada masa pra-aksara ditandai dengan dikenalnya pengolahan logam, dan terbentuknya perkampungan yang memiliki pemimpin yang dipilih oleh masyarakat masing-masing. Tatanan masyarakat juga telah tersusun menjadi kelompok majemuk, seperti kelompok petani, pedagang, perajin, dan lain-lain. Masyarakat juga telah membentuk aturan adat istiadat yang dilakukan secara turun temurun. Kehidupan sosial masyarakat tersebut terjadi pada masa...

a. Megalitikum

b. Mesolitikum

c. Neolitikum

d. Paleolitikum

Jawaban: a. Megalitikum

Pembahasan: Karena Megalitikum bisa juga dikenal dengan zaman batu yang terbesar, pada zaman ini manusia sudah dapat membuat dan meningkatkan kebudayaan yang terbuat dari batu-batu besar. kebudayaan ini berkembang dari zaman Neolitikum sampai zaman Perunggu.

2. Nama lain dari kehidupan berburu dan meramu adalah...

a. Food producing

b. Barter

c. Food gathring

d. Pertukangan

Jawaban: c. Food gathring

Pembahasan: Karena pada masa di mana manusia purba mempertahankan hidupnya dengan cara berburu dan mengumpulkan makanan atau meramu yaitu Food gathring.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Kurikulum Merdeka Halaman 60, Penjumlahan Pengurangan Bilangan Rasional

3. Kepercayaan yang pernah dianut pada zaman praaksara adalah...

a. Hindu dan Budha

b. Animisme

c. Sinthoisme

d. Konfusianisme

Jawaban: b. Animisme

Pembahasan: Karena ajaran animisme sering sekali mengadakan ritual untuk roh.

4. Dibawah ini adalah contoh alat yang digunakan pada zaman Neolitikum ...

a. Kapak genggam

b. Menhir

c. Kapak persegi

d. Perimbas

Jawaban: c. Kapak persegi

Pembahasan: Karena sebuah alat yang tercipta dari batu yang sudah diasah atau diupam dan digunakan pada masa neolitikum atau biasa disebut zaman batu muda.

5. Fungsi dari Menhir yang digunakan pada zaman Megalithikum ...

a. Tempat sesaji

b. Alat untuk seserahan

c. Tugu tempat pemujaan

d. Meja batu

Jawaban: c. Tugu tempat pemujaan

Pembahasan: Karena Bangunan berupa batu tegak atau tugu yang berfungsi sebagai tempat pemujaan roh nenek moyang yang telah meninggal sering disebut juga menhir.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS kelas 7 SMP Mts Bab 3 Materi Cara Melestarikan Hutan

Demikian itulah kunci jawaban dari materi Kegiatan Penduduk kelas 7 SMP/MTs.

Selamat Belajar, dapat dipahami, dan Semoga bermanfaat.

Disclamer:

Pembahasan soal ini hanyalah sebagai referensi belajar siswa. Kebenaran jawaban tergantung penilaian pengajar. Selamat belajar.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Tags

Terkini

Terpopuler