Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 66, Tugas Mandiri 3.2 Lepasnya Pulau Sipadan dan Ligitan dari NKRI

30 Agustus 2022, 09:15 WIB
Berikut kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 66 Tugas Mandiri 3.2 menjawab pertanyaan Lepasnya Pulau Sipadan dan Ligitan dari NKRI. /PKN kelas 9/buku.kemdikbud/

RINGTIMES BALI – Adik-adik berikut ini kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 66 Tugas Mandiri 3.2 Lepasnya Pulau Sipadan dan Ligitan dari NKRI.

Artikel ini akan memaparkan kunci jawaban soal PKN untuk adik-adik kelas 9 SMP MTS pada halaman 66.

Pembahasan kunci jawaban ini bertujuan untuk membantu adik-adik kelas 9 dalam belajar maupun mengerjakan soal-soal PKN yang dirasa sulit.

Dilansir dari buku paket PKN kelas 9 edisi 2018 Kemendikbud, berikut pembahasannya dipandu Kunti Nur Afifah, S.Pd. alumni UMM Pendidikan PKN.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 51, Uji Kompetensi Bab 2 Jelaskan Makna Alinea Pertama Pembukaan UUD

Tugas Mandiri 3.2

Perhatikan wacana di bawah ini.

Lepasnya Pulau Sipadan dan Ligitan dari NKRI (adik-adik bisa baca di buku)

Dari kasus di atas, buatlah kajian mendalam dengan memperhatikan hal-hal berikut:

1. Apa yang melatarbelakangi sengketa Pulau Sipadan dan Ligitan antara Pemerintah Indonesia dengan Pemerintah Malaysia?

Jawaban: yang melatarbelakangi sengketa tersebut adalah ketidakjelasan garis-garis batas wilayah kekuasaan Inggris dan Belanda di masa silam sebagai suksesor kedua negara, yakni Indonesia dan Malaysia.

Ketidakjelasan batas tersebut membuat kedua negara sama-sama menunjukkan eksistensinya di pulau tersebut. Namun, selama ini yang mendominasi adalah Indonesia.

Inilah yang menyebabkan kehilangan Sipadan dan Ligitan sebagai pukulan telak bagi bangsa meski keduanya secara sah (hukum) miliki Inggris.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 59, Tugas Mandiri 3.1 Tabel Aspek Informasi dan Uraian

2. Langkah-langkah kongkret apa yang telah dilakukan Pemerintah Indonesia dalam mengatasi kasus tersebut?

Jawaban: dengan melakukan negosiasi, mengadakan perundingan yang kemudian tak mencapai titik temu sehingga kedua belah pihak sepakat untuk membawa kasus ini ke Mahkamah Internasional.

3. Mengapa Indonesia kalah dari Malaysia dalam kepemilikan pulau Sipadan dan Ligitan?

Jawaban: karena terbukti bahwa secara de facto Inggris memiliki wilayah tersebut. eksistensi mereka dijalankan secara hukum, yang dibuktikan dengan adanya penarikan pajak.

Adapun Belanda sebagai suksesor Indonesia, tak melakukan tindakan hukum.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 46-48, Tugas Kelompok 2.2 Pokok Pikiran dan Sikap Positif yang Ditampilkan

4. Berkaca dari kasus tersebut, coba kalian buat usulan konkrit agar wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia tidak lepas ke negara lain atau tidak melepaskan diri dari Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Jawaban: berkaca pada kasus ini, maka usulan konkrit agar wilayah Indonesia tak lepas adalah dengan memastikan status hukumnya termasuk sejarahnya di masa lalu.

Jika Indonesia memiliki secara hukum dan bukan pendudukan biasa, maka wajib diperjuangkan.

Demikian pembahasan kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 66 Tugas Mandiri 3.2 Lepasnya Pulau Sipadan dan Ligitan dari NKRI.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 45, Tabel Pokok Pikiran dan Pasal-Pasal dalam UUD NRI Tahun 1945

Disclaimer: artikel ini bertujuan untuk membantu siswa belajar. Jawaban bersifat tidak mutlak dan terbuka sehingga dapat dikembangkan kembali oleh siswa dengan bimbingan guru maupun orang tua.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler