Latihan Soal Pretest PPG Bidang Pedagogik Tahun 2022 Dilengkapi dengan Pembahasan

27 Agustus 2022, 15:53 WIB
Ilustrasi Latihan Soal Pretest PPG Bidang Pedagogik Tahun 2022 Dilengkapi dengan Pembahasan. /PIXABAY/F1Digitals

RINGTIMES BALI – Artikel berikut membahas latihan soal Pretest PPG bidang pedagogik dengan pembahasan lengkap terbaru tahun 2022.

Pembahasan soal-soal PPG berikut sesuai dengan kisi-kisi Pretest PPG yang dirilis secara resmi oleh Kemdikbud, sehingga diharapkan bisa membantu calon guru untuk mempersiapkan test PPG bidang Pedagogik. 

Soal PPG dalam artikel ini dilengkapi dengan pembahasan lengkap agar dapat dijadikan sebagai referensi belajar menjelang ujian PPG.

Baca Juga: Latihan Soal Pretest PPG Bidang Bimbingan Konseling Disertai Pembahasan Terbaru

Dilansir dari kanal Youtube Mrs Yura pada 27 Agustus 2022, simak pembahasan soal pretest PPG bidang Pedagogik disertai pembahasan berikut ini:

1. Teori belajar bermakna pada Matematika (meaningful theory) mendukung penggunaan benda-benda untuk dimanipulasi sehingga siswa dapat memahami dari konsep dan keterampilan baru seperti contoh berikut…

A. Guru mengenalkan bilangan tiga menggunakan contoh tiga mangga, tiga pensil

B. Guru mengenalkan bilangan tiga dengan mengajak siswa menyebutkan secara verbal

C. Guru mengenalkan bilangan tiga dengan menuliskan simbol angka 3

D. Guru mengenalkan bilangan tiga dengan menggunakan gambar, tiga mangga, tiga balon, tiga pensil

Jawaban: A

Pembahasan: Teori belajar terdiri menurut Burner salah satunya yaitu enaktif yang artinya belajar melalui tindakan

Baca Juga: Latihan Soal Pretest PPG Bidang Bimbingan Konseling Lengkap dengan Pembahasan Terbaru 2022

2. Kegiatan yang dapat mengembangkan keterampilan siswa adalah…

1. Mempelajari konsep jenis-jenis pekerjaan

2. Menyusun laporan dengan sistematika benar

3. Mencari informasi di lingkungan tempat tinggalnya

4. Melakukan wawancara kepada penduduk setempat atau ketua RT

Dari pernyataan tersebut kegiatan yang dapat mengembangkan keterampilan anak adalah…

A. 1, 2, 3

B. 1, 3, 4

C. 2, 3, 4

D. 1, 3, 4

Jawaban: A

Pembahasan: Keterampilan siswa dapat dilakukan dengan mempelajari jenis pekerjaan, menyusun laporan, dan mencari informasi di tempat tinggalnya

Baca Juga: Latihan Soal Pretest PPG Tes Potensi Akademik Penalaran Kritis Tahun 2022 dengan Pembahasan

3. Guru akan mengajarkan materi produksi dan konsumsi. Agar pembelajaran bermakna dan menyenangkan sebaiknya…

A. Menjelaskan dengan cerita yang menarik

B. Menjelaskan materi dengan menggunakan media gambar

C. Berdiskusi tentang konsumsi dan produksi

D. Mengajak siswanya ke lokasi pabrik tahu di dekat sekolahnya

Jawaban: D

Pembahasan: Materi produksi dan konsumsi bisa disampaikan dengan mengajak siswa ke lokasi pabrik

Baca Juga: Latihan Soal Pretest PPG Bimbingan Konseling Tahun 2022 untuk Sertifikasi Guru BK

4. Dalam pembelajaran di kelas, terdapat beberapa siswa yang mampu menentukan banyaknya titik sudut pada bangun ruang berbentuk kubus dengan cara membayangkannya. Potensi siswa tersebut dari aspek kecerdasannya tergolong ke dalam kecerdasan…

A. Kinestetik

B. Spasial-visual

C. Matematika-logis

D. Intrapersonal

Jawaban: B

Pembahasan: Kecerdasan spasial-visual adalah kemampuan seseorang untuk memahami, memproses, dan berpikir ke dalam bentuk visual.

Baca Juga: Latihan Soal Substantif PPG Prajabatan Tahun 2022 Terbaru dengan Pembahasan Lengkap

Demikian latihan soal Pretest PPG bidang Pedagogik dengan pembahasan lengkap terbaru 2022. Semoga bermanfaat dan sukses ujiannya.***

Disclaimer: Artikel ini hanya berisi pembahasan latihan soal PPG untuk referensi belajar. Pembahasan latihan soal dalam artikel ini tidak bersifat mutlak, sehingga tidak menjamin kebenaran jawaban.

 

 

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler