Pembahasan PKN Kelas 11 Halaman 19 Tugas Mandiri 1.3, Faktor Penyebab Pelanggaran HAM dan Penjelasan

29 Juni 2022, 12:07 WIB
Pembahasan PKN kelas 11 halaman 19 Tugas Mandiri 1.3 faktor penyebab pelanggaran HAM dan penjelasan. /PKN kelas 11/buku.kemdikbud/

RINGTIMES BALI – Berikut ini adalah pembahasan PKN kelas 11 halaman 19 Tugas Mandiri 1.3 tentang Faktor Penyebab Pelanggaran HAM.

Pada artikel kali ini akan disajikan pembahasan soal PKN untuk siswa kelas 11 SMA MA SMK.

Pembahasan ini bertujuan untuk membantu dan memudahkan siswa kelas 11 dalam belajar maupun mengerjakan soal-soal PKN yang dirasa sulit.

Dilansir dari buku paket PKN kelas 11 edisi 2017 Kemendikbud, berikut pembahasannya dipandu Kunti Nur Afifah, S.Pd. alumni UMM Pendidikan PKN.

Baca Juga: Pembahasan PKN Kelas 11 Halaman 12 13 Tugas Kelompok 1.1, Kewajiban dan Hak Asasi Manusia

Tugas Mandiri 1.3

Faktor-faktor pelanggaran HAM di atas hanya sebagian kecil saja, tentu saja masih banyak faktor lain yang menjadi pemicu timbulnya pelanggaran HAM.

Oleh karena itu, coba kalian cari faktor-faktor lainnya yang menyebabkan timbulnya pelanggaran HAM dengan membaca berbagai macam sumber seperti dari buku, surat kabar, majalah atau internet. Tuliskan hasil temuan kalian pada tabel di bawah ini.

Pembahasan:

A. Faktor Internal

Faktor Penyebab Pelanggaran HAM

1. Tidak memiliki atau kurangnya sifat toleransi

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 104, Mengidentifikasi Bagian-bagian Struktur Teks Prosedur

Penjelasan: sifat toleransi penting kita miliki untuk menumbuhkan sikap menjunjung tinggi HAM, seperti sikap toleransi terhadap sesama.

Sikap toleransi juga dapat menciptakan kehidupan yang damai dan tenteram dalam masyarakat.

2. Rendahnya kesadaran akan pentingnya HAM

Penjelasan: tidak sedikit orang yang memiliki kesadaran rendah terhadap pentingnya menegakkan HAM, dan menganggap bahwa HAM bukanlah hal yang penting, sehingga cenderung mengabaikannya.

3. Terlalu mementingkan diri sendiri

Penjelasan: seseorang yang mementingkan diri sendiri di atas kepentingan bersama cenderung bersikap egois, sehingga selalu ingin menang sendiri dan tidak mau mengalah.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Halaman 101, Bagian, Ciri Isi, dan Ciri Bahasa Teks Prosedur

B. Faktor Eksternal

Faktor Penyebab Pelanggaran HAM

1. Pengaruh lingkungan yang kurang baik

Penjelasan: seseorang yang tinggal di lingkungan yang negatif atau tidak menjunjung tinggi HAM, cenderung akan mengikutinya, begitu pun sebaliknya.

2. Hukum dan aparat yang tidak tegas

Penjelasan: pelanggaran HAM tetap akan terjadi jika hukum tidak ditegakkan atau dijalankan dengan tegas. Selain itu, aparat penegak harus tertib dalam menjalankan tugasnya agar pelanggaran HAM dapat dihindari.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Halaman 41 Tentang Manfaat UUD NRI 1945 Aktivitas 2.3 Semester 2

3. Faktor ekonomi

Penjelasan: pelanggaran-pelanggaran HAM seperti pencurian dapat terjadi karena masalah ekonomi. Tekanan atau kesulitan ini dapat memicu seseorang melakukan perbuatan buruk.

Demikian pembahasan soal PKN kelas 11 halaman 19 Tugas Mandiri 1.3 tentang Faktor Penyebab Pelanggaran HAM.

Disclaimer: artikel ini bertujuan membantu siswa dalam belajar. Jawaban yang ada bersifat tidak mutlak dan terbuka sehingga dapat dikembangkan kembali oleh siswa dengan bimbingan guru maupun orang tua.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler