Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 30, Uji Kompetensi 1.2 Perumusan dan Penetapan Pancasila

28 Juni 2022, 19:45 WIB
Ilustrasi Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 30, Uji Kompetensi 1.2 Perumusan dan Penetapan Pancasila. /PIXABAY/toodlingstudio

RINGTIMES BALI - Artikel ini membahas tentang kunci jawaban PKN kelas 7 SMP MTs, halaman 30 Uji Kompetensi 1.2: Perumusan dan Penetapan Pancasila sebagai Dasar Negara.

Soal dan kunci jawaban PKN dalam artikel ini, dimaksudkan sebagai bahan referensi dan evaluasi belajar bagi siswa kelas 7 SMP MTs.

Selain itu, kunci jawaban PKN berikut ini, diharapkan dapat membantu proses belajar adik-adik kelas 7 SMP MTs.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 7 Halaman 40 Pelaporan Hasil Percobaan, Bab 1 Hakikat Ilmu Sains dan Metode Ilmiah

Artikel kunci jawaban ini mengacu pada Buku Teks PKN kelas 7 SMP MTs Kurikulum 2013 Edisi Revisi 2017, yang dilansir dari laman Buku Kemdikbud.

Sajian kunci jawaban dalam artikel ini, dipandu oleh Kunti Nur Afifah S.Pd Alumni Prodi Pendidikan Kewarganegaraan Universitas Muhammadiyah Malang.

Berikut soal dan kunci jawaban selengkapnya :

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 31, Uji Kompetensi 1.3 Perumusan dan Penetapan Pancasila

Uji Kompetensi 1.2

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!

1. Siapa saja tokoh yang mengusulkan rumusan dasar negara?

2. Apa isi usulan dasar negara dari Ir. Soekarno?

3. Apa persamaan dan perbedaan dasar negara yang diusulkan oleh para pendiri negara?

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 19-20, Aktivitas 1.4 Hal yang Diteladani dari Para Tokoh Pendiri Negara

4. Apa saja tugas dan siapa saja anggota panitia sembilan?

5. Bagaimana rumusan dasar negara dalam naskah Piagam Jakarta?

Alternatif jawaban :

1. Soepomo, Moh. Yamin, dan Ir. Soekarno

2. Nasionalisme dan Kebangsaan Indonesia, Internasionalisme dan Perikemanusiaan, Mufakat dan Demokrasi, Kesejahteraan Sosial, dan Ketuhanan Yang Maha Esa.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 34 Mari Kita Periksa Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan Bulat

3. Persamaan : Dari segi tujuan, terdapat persamaan di antara rumusan negara tersebut. Rumusan yang dicetuskan oleh para tokoh sebagai cikal bakal dasar negara dan memiliki tujuan yang sama yakni sebagai dasar hukum dalam sistem pemerintahan dan kenegaraan Indonesia.

Jumlah poin atau butir dasar negara, rumusan yang diusulkan oleh setiap tokoh masing-masing berjumlah 5 butir.

Adanya kata "Ketuhanan"  dan "Berkebangsaan Internasional" dalam setiap rumusan dari para tokoh.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 48 No 1e Uraian - Ayo Kita Berlatih 1.4

Perbedaan : Cara-cara para tokoh bangsa dalam memaknai Pancasila. Moh Yamin berpandangan bahwa Pancasila merupakan lima dasar negara yang menjadi panduan aturan atas perilaku manusia.

Sedangkan, Ir. Soekarno melihat Pancasila sebagai jiwa dari seluruh rakyat Indonesia yang telah lama tumbuh dalam diri tiap-tiap masyarakat Indonesia dan dapat menjadi falsafah kehidupan bangsa.

4. Tugas Panitia Sembilan : Menyusun rumusan dasar Negara Indonesia, bertanggung jawab penuh dalam menetapkan bentuk dan dasar negara, merancangkan dan merumuskan undang-undang dasar.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 Halaman 6 Vol 1 Kurikulum Merdeka 2022, Bilangan Desimal dan Bulat

Anggota Panitia Sembilan : Ir. Soekarno (ketua), Drs. Moh. Hatta (wakil ketua), Mr. Achmad Soebardjo, Mr. Muhammad Yamin, KH. Wachid Hasyim, Abdul Kahar Muzakir, Abikoesno Tjokrosoejoso, H. Agus Salim, dan Mr. A.A Maramis.

5. Rumusan Dasar Negara dalam Naskah Piagam Jakarta :

(1) Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya

(2) Kemanusiaan yang adil dan beradab

(3) Persatuan Indonesia

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 48 No 1b Uraian - Ayo Kita Berlatih 1.4

(4) Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan

(5) Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

Disclaimer : Kunci jawaban dalam artikel ini bersifat terbuka, artinya siswa kelas 7 SMP MTs dapat mengeksplorasi atau mengembangkan jawaban.

Terkait kebenaran jawaban, tergantung penilaian dari bapak atau ibu guru pengampu mata pelajaran PKN di kelas masing-masing.***

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: buku.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler