Kunci Jawaban Matematika Kelas 5 Halaman 4 Vol 1 Kurikulum Merdeka 2022, Bilangan Desimal dan Bulat

24 Juni 2022, 19:32 WIB
Ayo berpikir tentang sistem bilangan, kunci jawaban Matematika kelas 5 halaman 4 Vol 1 Kurikulum Merdeka terlengkap 2022. /Buku Matematika kelas 5 vol 1 Kurikulum Merdeka/buku.kemdikbud.go.id

RINGTIMES BALI - Simak kunci jawaban Matematika kelas 5 halaman 4 Vol 1 Kurikulum Merdeka terlengkap 2022 Bilangan Desimal dan Bilangan Bulat. Ayo berpikir tentang sistem bilangan.

Halo adik-adik, kali ini kami akan membantu kalian belajar dengan membagikan pembahasan kunci jawaban Matematika kelas 5 SD MI halaman 4 Kurikulum Merdeka.

Pada buku Matematika kelas 5 Kurikulum Merdeka halaman 4 terdapat soal tentang Bilangan Desimal dan Bilangan Bulat yang dapat kalian kerjakan menggunakan kunci jawaban yang tersedia dalam artikel ini.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester 1 Identifikasi Majas Pada Teks Deskripsi

Dilansir dari Buku Kemdikbud Matematika kelas 5 Kurikulum Merdeka yang dibahas oleh Diana Zulfani, S.Pd., (alumni PGSD - Universitas Terbuka) pada Jumat, 24 Juni 2022, berikut pembahasan lengkapnya.

Sistem Bilangan Desimal dan Bilangan Bulat - Halaman 4

(2) Ayo Berpikir tentang Sistem Bilangan

1. Untuk suatu bilangan bulat, ada berapa banyak bilangan yang diperlukan dalam sebuah nilai tempat agar dapat berpindah ke nilai tempat di atasnya?

Jawab: 10 bilangan (dikalikan 10)

Ada berapa banyak bagian yang sama yang harus dibagi agar dapat berpindah ke nilai tempat di bawahnya?

Jawab: 10 bilangan (dibagi 10 atau dikali 1/10)

2. Untuk suatu bilangan desimal, ada berapa banyak bilangan yang diperlukan dalam sebuah nilai tempat agar dapat berpindah ke nilai tempat di atasnya?

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 59, Aktivitas Kelompok, Bencana di Kawasan ASEAN Akibat Faktor Iklim

Jawab: 10 bilangan (dikalikan 10)

Ada berapa banyak bagian yang sama yang harus dibagi agar dapat berpindah ke nilai tempat di bawahnya?

Jawab: 10 bilangan (dibagi 10 atau dikali 1/10)

(3) Ayo Bandingkan Perhitungan 132 + 47 dengan 1,32 + 4,7

Chia berkata: 132 + 47 adalah perhitungan pada bilangan bulat, jadi dapat dihitung dalam bentuk vertikal.

132
47
___ +
179

Demikian juga 1,32 + 4,7 dapat dihitung dalam bentuk vertikal.

1,32
4,7
____ +
6,02

Apa pendapatmu tentang cara perhitungan Chia?

Jelaskan pendapatmu kepada teman-temanmu.

Jawab: Pada penjumlahan atau pengurangan bilangan desimal, tanda koma (,) harus disejajarkan jika dihitung vertikal.

penghitungan tetap dari belakang (nilai terkecil).

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa IndonesianKelas 7 Halaman 17 Semester 1 Membandingkan Isi Teks 1 dan Teks 2

Itulah kunci jawaban Matematika kelas 5 SD MI halaman 4 Kurikulum Merdeka Vol 1.

Semoga bermanfaat dan dapat dipahami.

Disclaimer: Artikel ini berisi pembahasan terbuka yang dapat dieksplorasi siswa untuk memahami pelajaran.

Kebenaran jawaban tidak bersifat mutlak dan hanya merupakan alternatif yang bisa dieksplor oleh siswa.***

Editor: Rian Ade Maulana

Sumber: Buku Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler