Contoh Soal Esai PPG Prajabatan Bagian C dan D Tahun 2022 Lengkap dengan Pembahasan

21 Juni 2022, 09:10 WIB
Ilustrasi soal esai PPG Prajabatan tahun 2022 bagian C dan D lengkap dengan pembahasan atau jawaban. /Pixabay.com/StartupStockPhotos

RINGTIMES BALI – Simak di bawah ini contoh soal esai PPG Prajabatan tahun 2022 lengkap dengan pembahasan.

Pada artikel kali ini akan dibahas contoh soal esai untuk PPG Prajabatan terbaru tahun 2022 beserta jawabannya.

Pembahasan soal esai PPG Prajabatan ini diharapkan dapat membantu teman-teman nantinya yang mengikuti tes PPG guna menilai pengetahuan dan kemampuan calon guru.

Berdasarkan pembahasan dari I Gede Margunayasa, berikut contoh soal PPG Prajabatan tahun 2022.

Baca Juga: Contoh Soal Esai PPG Prajabatan Bagian B Tahun 2022 Lengkap dengan Pembahasan

Bagian C

Perhatikan penyataan berikut!

Terkadang saya diminta untuk melakukan sesuatu yang menurut saya tidak sesuai dengan nilai, etika, pedoman kerja, atau pun aturan yang berlaku.

1. Ceritakan satu pengalaman Anda terkait situasi tersebut. jelaskan secara detail!

Pembahasan: jika memang tidak pernah mengalami situasi tersebut, maka katakan tidak. Namun, jika Anda pernah mengalami situasi tersebut, maka ceritakan dengan jujur apa yang dialami.

2. Tindakan apa yang Anda lakukan dan mengapa hal tersebut Anda lakukan?

Pembahasan: jawaban normalnya adalah menolak dengan baik dan menasihatinya dengan benar.

Baca Juga: Contoh Soal Esai PPG Prajabatan Bagian A Tahun 2022 Lengkap dengan Pembahasan

3. Bagaimana hasilnya?

Pembahasan: saya tidak melakukannya karena bertentangan dengan nilai dan etika yang berlaku.

Bagian D

Ceritakan secara spesifik situasi pengalaman Anda saat bekerja sama dengan orang lain yang memiliki beragam perbedaan, seperti budaya, cara pandang, latar belakang, pendidikan, dan lainnya!

1. Ceritakan secara spesifik situasinya? Apa tujuan dari kerja sama yang terjadi? Keberagaman seperti apa yang Anda hadapi?

Pembahasan: kerja sama di lingkungan atau desa yang berbeda latar belakang pendidikan, agama, dan lainnya. Misalnya dalam hal perayaan hari besar keagamaan atau gotong royong.

Baca Juga: Latihan Soal PPG Prajabatan Materi Tes Substantif Tahun 2022, Bagian Kemampuan Dasar Literasi dan Numerasi

2. Langkah-langkah apa saja yang Anda lakukan untuk mencapai tujuan kerja sama?

Pembahasan: saling menghormati, menghargai pendapat, dan berkomunikasi dengan baik.

3. Apa hasil yang Anda capai saat itu?

Pembahasan: hasilnya adalah pekerjaan selesai dengan baik dan tepat waktu.

Demikian pembahasan contoh soal esai PPG Prajabatan tahun 2022 lengkap dengan pembahasan.

Disclaimer: konten atau artikel ini tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan adanya eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler