Soal PAT IPS Kelas 5 dan Kunci Jawaban 2022 Bagian 2 Full Pembahasan Sesuai Kisi-kisi, Nilai Auto 100

17 Juni 2022, 16:20 WIB
Simak soal PAT IPS kelas 5 semester 2 dan kunci jawaban 2022 bagian 2 full pembahasan sesuai kisi-kisi. Nilai auto 100. /Instagram/@ltmpt

RINGTIMES BALI - Simak soal PAT IPS kelas 5 semester 2 dan kunci jawaban 2022 bagian 2 full pembahasan sesuai kisi-kisi. Nilai auto 100.

Halo adik-adik, kali ini kami akan membantu kalian belajar dengan membagikan 10 soal PAT IPS kelas 5 SD MI semester 2 lengkap dengan pembahasan kunci jawaban.

Penting bagi kalian untuk bersiap diri menghadapi PAT, sehingga diperlukan untuk latihan mengerjakan soal IPS kelas 5 semester 2 dan pembahasan kunci jawaban dalam artikel ini.

Baca Juga: Soal IPS Kelas 5 dan Kunci Jawaban 2022 Part 4 Full Pembahasan Sesuai Kisi-kisi PAT UKK, Auto Juara

Sebagaimana dilansir dari bank soal IPS kelas 5 LASKAR PELANGI CHANNEL yang dibahas oleh Parlindungan, S.Pd., pada Jumat, 17 Juni 2022 berikut pembahasan lengkapnya.

Catatan: Kunci jawaban terdapat di akhir artikel setelah soal

11. Di bawah ini yang termasuk wilayah perairan adalah ...

a. selat
b. pantai
c. tanjung
d. gunung

12. Garis khayal yang melingkari permukaan bumi secara horizontal disebut ...

a. garis khatulistiwa
b. garis lintang
c. garis bujur
d. garis kutub

13. Usaha pertanian banyak ditemukan di Indonesia, karena itu Indonesia dikenal sebagai negara ...

Baca Juga: Soal IPS Kelas 5 dan Kunci Jawaban 2022 Part 3 Full Pembahasan Sesuai Kisi-kisi PAT UKK, Auto Juara

a. berkembang
b. adi kuasa
c. agraris
d. maritim

14. Kegiatan yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya untuk mencapai kemakmuran dan kesejahteraan disebut ...

a. kegiatan jual beli
b. kegiatan ekonomi
c. kegiatan koperasi
d. kegiatan usaha

15. Kegiatan yang dilakukan untuk menambah nilai guna suatu barang serta menghasilkan barang baru disebut ...

a. distribusi
b. konsumsi
c. produksi
d. Firma

Baca Juga: Pembahasan PKN Kelas 12 Halaman 21-22, Tugas Kelompok 1.1: Tingginya Angka Putus Sekolah

16. Usaha atau kegiatan untuk mengubah bahan mentah menjadi bahan setengah jadi atau barang jadi disebut usaha ...

a. pertambangan
b. perindustrian
c. perdagangan
d. peternakan

17. Di bawah ini usaha ekonomi yang dikelola sendiri adalah usaha ...

a. Firma, PT, pertanian, dan usaha jasa
b. CV, BUMN, Firma, dan koperasi
c. pertanian, industri kecil, perdagangan, dan usaha jasa
d. perdagangan, Perseroan, dan Perum

18. Perusahaan yang modalnya diperoleh dari penjualan saham adalah ...

a. BUMN
b. Firma
c. Koperasi
d. PT (Perseroan Terbatas)

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 7 Halaman 35 No 11 Uraian, Ayo Kita Berlatih 1.3

19. Badan usaha bersama dalam bidang ekonomi yang berdasarkan prinsip saling membutuhkan dan kesamaan kebutuhan anggotanya disebut ...

a. CV
b. Firma
c. Koperasi
d. Usaha Jasa

20. Di bawah ini usaha ekonomi yang dikelola oleh kelompok adalah usaha ...

a. Firma, PT, pertanian, dan usaha jasa
b. CV, BUMN, Firma, dan koperasi
c. pertanian, industri kecil, perdagangan, dan usaha jasa
d. perdagangan, Perseroan, dan Perum

Kunci Jawaban

11. a (selat merupakan wilayah perairan yang relatif sempit yang menghubungkan dua perairan yang lebih besar)

Baca Juga: Pembahasan Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 36 Tugas 2 Analisis Afiksasi pada Kata Berimbuhan

12. b (keterangan pada soal menunjukkan definisi dari garis lintang)

13. c (opsi c merupakan jawaban yang paling tepat)

14. b (keterangan pada soal menunjukkan definisi dari kegiatan ekonomi)

15. c (opsi c merupakan jawaban yang paling tepat)

16. b (keterangan pada soal menunjukkan pengertian dari perindustrian)

17. c (opsi c menunjukkan usaha ekonomi mandiri)

18. d (modal PT diperoleh dari penjualan saham)

19. c (opsi c merupakan jawaban yang paling tepat)

20. b (opsi b merupakan usaha ekonomi yang dikelola kelompok)

Baca Juga: Pembahasan Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 37 Tugas 3 Mengubah Kata Dasar ke Verba dan Nomina

Itulah latihan soal PAT IPS kelas 5 semester 2 dan kunci jawaban 2022 bagian 2 full pembahasan.

Perlu diketahui bahwa artikel ini terdiri dari beberapa bagian yang dapat diakses melalui Ringtimes Bali.

Semoga bermanfaat.

Disclaimer: Artikel ini berisi soal eksploratif yang dapat dimanfaatkan siswa sebagai bahan belajar untuk persiapan ujian.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler