Pembahasan Soal PKN Kelas 11 Halaman 204, Pentingnya Persatuan dan Kesatuan Bagi Bangsa Indonesia

10 Juni 2022, 06:37 WIB
PKN kelas 11 halaman 204 mengenai persatuan dan kesatuan Indonesia /Pixabay/StartupStockPhotos

RINGTIMES BALI – Simak pembahasan soal PKN atau Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan kelas 11 halaman 204.

Diharapkan dengan adanya pembahasan soal ini, bisa memudahkan pada siswa kelas 11 ketika belajar mata pelajaran PKN di rumah secara mandiri.

Pada pembahasan soal PKN kelas 11 halaman 204 ini, akan membahas mengenai pentingnya persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia.

Segera disimak pembahasan soal PKN kelas 11 halaman 204, yang dilansir dari Buku Sekolah Elektronik dan dipandu oleh alumni Pendidikan PKN UMM, Kunti Nur Afifah, S.Pd, kepada Ringtimes Bali pada Jumat, 10 Juni 2022.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Uji Kompetensi Kelas 11 Halaman 204 Bab 6 Memperkukuh Persatuan dan Kesatuan Indonesia

Pentingnya Persatuan dan Kesatuan Bagi Bangsa Indonesia

Persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia dibentuk dari proses yang tumbuh dari beberapa unsur sosial budaya masyarakat.

Unsur sosial budaya tersebut seperti unsur kekeluargaan dan jiwa gotong royong yang ada pada masyarakat Indonesia.

Untuk mewujudkan persatuan dan kesatuan, maka perilaku yang harus dibentuk oleh rakyat Indonesia adalah dengan meningkatkan semangat Bhinneka Tunggal Ika.

Baca Juga: Keterampilan Gerak Melempar Bola Permainan Softball, Materi PJOK SMA Kelas 11

Kemudian mengembangkan semangat kekeluargaan, dan mempertahankan persatuan serta kesatuan wilayah Indonesia.

Persatuan dan kesatuan sangat penting dimiliki oleh bangsa Indonesia.

Sebab persatuan dan kesatuan menjadi alat atau senjata bagi bangsa Indonesia dalam merebut, mempertahankan, ataupun mengisi kemerdekaan Indonesia.

Selain itu, dengan adanya persatuan dan kesatuan maka bangsa Indonesia tidak mudah terpecah belah.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Semester 1, Latihan Soal Pilihan Ganda

Kemudian juga tidak mudah dijajah oleh negara lain.

Persatuan mempunyai arti bersatu yaitu bersatunya aneka ragam suku bangsa, ras, agama, dan golongan yang menjadi satu dalam satu kesatuan yang utuh yaitu persatuan Indonesia.

Sejarah mengajarkan kita betapa pentingnya persatuan dan kesatuan itu.

Dengan adanya persatuan dan kesatuan, rakyat Indonesia mampu mengalahkan penjajah yang telah lama menjajah di bumi nusantara.

Baca Juga: Pembahasan Materi Bahasa Indonesia Kelas 11 SMA Halaman 207 Bab 7, Menilai Karya Melalui Resensi

Oleh karena itu, untuk saat ini yang dapat kita lakukan dalam mempertahankan persatuan dan kesatuan bangsa adalah dengan menjaga tali silaturahmi antar agama, suku, ras, dan golongan.

Itulah pembahasan soal untuk mata pelajaran PKN kelas 11 halaman 204 mengenai pentingnya persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia.

Disclaimer: Artikel tidak menjamin kebenaran yang bersifat mutlak karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Buku Sekolah Elektronik

Tags

Terkini

Terpopuler