Soal PAT UKK IPS Kelas 8 Semester 2, Soal Pilihan Ganda Pembahasan Terlengkap Tahun 2022

1 Juni 2022, 13:16 WIB
Ilustrasi soal PAT UKK IPS kelas 8 semester 2, soal pilihan ganda pembahasan terlengkap tahun 2022. /Pexels.com/Katerina Holmes

RINGTIMES BALI – Artikel berikut membahas kunci jawaban soal PAT UKK mata pelajaran IPS kelas 8 SMP MTs semester 2, soal pilihan ganda dengan pembahasan terlengkap tahun 2022.

Pada kunci jawaban soal PAT UKK IPS berikut dilengkapi dengan pembahasan yang diharapkan dapat membantu siswa dalam memahami materi.

Bahasan soal PAT UKK IPS kelas 8 SMP MTs berikut ini dapat dijadikan sebagai referensi belajar dan evaluasi belajar siswa sebelum menghadapi penilaian akhir tahun.

Baca Juga: Soal PAT UKK Bahasa Jawa Kelas 8 SMP MTs Semester 2 K13, Beserta Kunci Jawaban dan Pembahasan Terbaru 2022

Mengacu pada Buku Elektronik IPS kelas 8 SMP MTs Edisi Revisi 2017 yang disusun oleh Muhammad Nursa’ban, M.Pd dkk, simak pembahasan soal PAT UKK IPS yang dilansir dari kanal Youtube Jagat Edukasi pada 1 Juni 2022 berikut ini:

1. Pernyataan yang paling tepat yang mengakibatkan munculnya aktivitas perdagangan adalah…

A. Adanya kelebihan devisa negara

B. Adanya permintaan dan penawaran akan produk tertentu

C. Adanya masyarakat yang terkena penyakit busung lapar

D. Adanya kelebihan produksi barang dan jasa

Jawaban: B

Pembahasan: Aktivitas perdagangan muncul karena adanya pertemuan antara permintaan dan penawaran suatu produk baik berupa barang atau jasa

Baca Juga: Soal PAT Bahasa Inggris Kelas 8 Semester 2 Tahun 2022 Sesuai Kisi-kisi K13 Dilengkapi Kunci Jawaban

2. Pendapatan rumah tangga keluarga/rumah tangga konsumen (RTK) berupa balas jasa yang diterima karena telah meminjamkan sejumlah dana untuk modal usaha perusahaan dalam kegiatan produksi adalah…

A. Sewa (rent)

B. Upah (wage)

C. Bunga (interest)

D. Laba/keuntungan (profit)

Jawaban: C

Pembahasan: Pengertian bunga adalah imbalan jasa untuk penggunaan uang atau modal yang dibayar pada waktu tertentu berdasarkan ketentuan atau kesepakatan

Baca Juga: Soal PAT UKK Prakarya Kelas 8 SMP MTs Semester 2 K13, Beserta Kunci Jawaban dan Pembahasan Terbaru 2022

3. Perdagangan antardaerah akan terjadi jika ada produk yang diperdagangkan. Hal yang menjadi tujuan perdagangan antardaerah adalah…

A. Meningkatkan produktivitas

B. Memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat

C. Menyediakan alternatif alat pemuas kebutuhan

D. Memperoleh keuntungan dan memperluas jangkauan pasar

Jawaban: D

Pembahasan: Perdagangan antardaerah atau antarpulau dilakukan untuk memperoleh keuntungan yang berasal dari selisih harga jual dengan harga beli

Baca Juga: Soal PAT UKK Prakarya Kelas 8 Kisi-kisi Terbaru dan Pembahasan TA 2022 Semester 2 Part 2

4. Perbedaan perdagangan antarpulau dengan perdagangan antarnegara terletak pada ketat atau tidaknya regulasi. Hal yang terjadi pada perdagangan antarnegara adalah…

A. Regulasi ketat karena menyangkut kedaulatan bangsa

B. Regulasi longgar karena lebih mengutamakan keuntungan

C. Regulasi ketat sebagai upaya menekan impor

D. Regulasi longgar sebagai upaya meningkatkan ekspor

Jawaban: A

Pembahasan: Regulasi dalam perdagangan antarnegara lebih ketat untuk menjaga kedaulatan negara

Baca Juga: Latihan Soal PAT Bahasa Jawa kelas 8 Semester 2 Terbaru Tahun 2022 Full Kunci Jawaban

Demikian kunci jawaban soal PAT UKK IPS kelas 8 SMP MTs semester 2, soal pilihan ganda dengan pembahasan terlengkap tahun 2022. Semoga bermanfaat bagi pembelajaran siswa.

Disclaimer: Kunci jawaban soal ini bersifat terbuka, tidak bersifat mengikat, sehingga tidak ada jaminan mutlak mengenai kebenaran jawaban. Adik-adik dapat melakukan eksplorasi sendiri dengan bantuan pengajar.***

 

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler